Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemkot Tangsel Tetap Gelar Sekolah Tatap Muka meski Vaksinasi Anak Masih Rendah

Kompas.com - 27/08/2021, 17:17 WIB
Tria Sutrisna,
Nursita Sari

Tim Redaksi

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Pemerintah Kota Tangerang Selatan memastikan bahwa pembelajaran tatap muka akan tetap dimulai pada awal September 2021, walaupun capaian vaksinasi anak usia 12-17 tahun masih rendah.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tangerang Selatan Taryono menjelaskan, pihaknya menargetkan vaksinasi dosis pertama untuk anak 12-17 tahun mencapai 75 persen sebelum pembelajaran tatap muka (PTM) dimulai.

Namun, Taryono kini memastikan bahwa PTM secara terbatas akan tetap dilaksanakan pada awal September 2021, meskipun capaian vaksinasi masih jauh dari target.

"Bisa mencapai lebih dari 75 persen itu harapannya, tapi kalaupun nanti sampai September belum tercapai, ya enggak apa-apa. Yang penting kami tetap menjaga protokol kesehatan," ujar Taryono saat dihubungi, Jumat (27/8/2021).

Baca juga: Jelang Sekolah Tatap Muka, Vaksinasi Anak di Tangsel Baru 17 Persen

Menurut Taryono, rencana pelaksanaan PTM secara terbatas tetap dipertahankan karena seluruh guru dan tenaga kependidikan di Tangerang Selatan sudah menjalani vaksinasi Covid-19.

"Jadi enggak sebatas patokannya vaksinasi anak, yang penting kan guru dan tenaga kependidikannya. Kebetulan kan di Tangerang Selatan sudah semua. Tinggal siswanya saja," pungkasnya.

Diberitakam sebelumnya, sebanyak 108.593 anak usia 12-17 tahun di Tangerang Selatan belum menjalani vaksinasi Covid-19 menjelang PTM secara terbatas.

Kepala Dinas Kesehatan Tangerang Selatan Allin Hendalin Mahdaniar menjelaskan, vaksinasi dosis pertama sudah diberikan untuk 21.882 anak hingga Kamis (25/8/2021).

Baca juga: Sejumlah Orangtua di Tangsel Tak Izinkan Anaknya Ikut Sekolah Tatap Muka, Khawatir Prokes Kendur

Jumlah tersebut baru 17 persen dari target vaksinasi anak yang ditetapkan Provinsi Banten untuk wilayah Tangerang Selatan, yakni 130.475 jiwa.

"Cakupan dosis pertama 21.882 jiwa atau 17 persen," ujar Allin dalam keterangannya, Jumat.

Sementara untuk vaksinasi Covid-19 dosis kedua bagi anak usia 12-17 tahun di Tangerang Selatan baru mencapai 8.793 jiwa atau 7 persen dari target.

"Dosis keduanya 8.793 jiwa. Cakupannya sudah 7 persen," kata Allin.

Dengan demikian, masih ada 108.593 anak usia 12-17 tahun yang sama sekali belum divaksinasi Covid-19 menjelang PTM terbatas yang rencananya akan dimulai pada awal September 2021.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Relawan: Dokumen yang Dibawa Maling di Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Bersifat Rahasia

Relawan: Dokumen yang Dibawa Maling di Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Bersifat Rahasia

Megapolitan
Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Kemalingan, TV, Alat Podcast dan Dokumen Penting Raib Dicuri

Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Kemalingan, TV, Alat Podcast dan Dokumen Penting Raib Dicuri

Megapolitan
KPU Gelar Sayembara Maskot dan 'Jingle' Pilkada DKI 2024 Khusus Warga Jakarta

KPU Gelar Sayembara Maskot dan "Jingle" Pilkada DKI 2024 Khusus Warga Jakarta

Megapolitan
Berdiri Hampir Satu Jam, Pemudik Minta Tempat Duduk di Stasiun Pasar Senen Ditambah

Berdiri Hampir Satu Jam, Pemudik Minta Tempat Duduk di Stasiun Pasar Senen Ditambah

Megapolitan
Korban Kecelakaan Mobil di Sawangan Depok Alami Memar hingga Patah Tulang

Korban Kecelakaan Mobil di Sawangan Depok Alami Memar hingga Patah Tulang

Megapolitan
Diduga Alami 'Microsleep', Pengemudi Jazz Hantam Mobil Innova di Sawangan Depok

Diduga Alami "Microsleep", Pengemudi Jazz Hantam Mobil Innova di Sawangan Depok

Megapolitan
Pekan Ini, Pemprov DKI Bakal Surati Kemendagri untuk Nonaktifkan NIK 92.432 Warga Jakarta

Pekan Ini, Pemprov DKI Bakal Surati Kemendagri untuk Nonaktifkan NIK 92.432 Warga Jakarta

Megapolitan
Lebaran 2024 Usai, Fahira Idris: Semoga Energi Kebaikan Bisa Kita Rawat dan Tingkatkan

Lebaran 2024 Usai, Fahira Idris: Semoga Energi Kebaikan Bisa Kita Rawat dan Tingkatkan

Megapolitan
H+6 Lebaran, Stasiun Pasar Senen Masih Dipadati Pemudik yang Baru Mau Pulang Kampung

H+6 Lebaran, Stasiun Pasar Senen Masih Dipadati Pemudik yang Baru Mau Pulang Kampung

Megapolitan
Dirawat di Panti Sosial, Lansia M Masih Melantur Diperkosa oleh Ponsel

Dirawat di Panti Sosial, Lansia M Masih Melantur Diperkosa oleh Ponsel

Megapolitan
Dua Korban Tewas Kecelakaan Tol Cikampek Km 58 Asal Depok Dimakamkan di Ciamis

Dua Korban Tewas Kecelakaan Tol Cikampek Km 58 Asal Depok Dimakamkan di Ciamis

Megapolitan
Lansia yang Mengaku Diperkosa Ponsel Diduga Punya Masalah Kejiwaan

Lansia yang Mengaku Diperkosa Ponsel Diduga Punya Masalah Kejiwaan

Megapolitan
Pakai Mobil Dinas ke Puncak, Pejabat Dishub DKI Disanksi Tak Dapat Tunjangan 2 Bulan

Pakai Mobil Dinas ke Puncak, Pejabat Dishub DKI Disanksi Tak Dapat Tunjangan 2 Bulan

Megapolitan
98.432 Pemudik Sudah Kembali ke Jakarta Naik Kereta Api via Stasiun Pasar Senen

98.432 Pemudik Sudah Kembali ke Jakarta Naik Kereta Api via Stasiun Pasar Senen

Megapolitan
Dishub DKI: 80 Persen Pemudik Sudah Pulang, Lalu Lintas Jakarta Mulai Padat

Dishub DKI: 80 Persen Pemudik Sudah Pulang, Lalu Lintas Jakarta Mulai Padat

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com