Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Crowd Free Night, 10 Kawasan di Jakarta Ini Ditutup Saat Malam Tahun Baru 2022

Kompas.com - 23/12/2021, 13:11 WIB
Tria Sutrisna,
Jessi Carina

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Polda Metro Jaya bakal memberlakukan crowd free night (CFN) di 10 kawasan di DKI Jakarta yang berpotensi menjadi pusat keramaian.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo menjelaskan, CFN akan diberlakukan untuk membatasi mobilitas warga pada malam pergantian tahun 2021 ke 2022.

"Pengamanan pada malam tahun baru akan dilaksanakan crowd free night atau penutupan kawasan," ujar Sambodo di Mapolda Metro Jaya, Kamis (23/12/2021).

Menurut Sambodo, terdapat 10 kawasan di wilayah DKI Jakarta yang akan ditutup pada 31 Desember 2021, mulai pukul 22.00 WIB sampai 1 Januari 2022 pukul 04.00 WIB.

Baca juga: Amanat Kapolri, Anies Tutup Alun-Alun dan Larang Pesta Tahun Baru di Jakarta

Dalam pelaksanaannya, kata Sambodo, petugas gabungan akan membangun 73 pos pemantauan yang tersebar di 10 kawasan tersebut.

Berikut 10 lokasi penerapan CFN di Jakarta pada 31 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022:

  1. Kawasan Sudirman-Thamrin
  2. Kawasan Kemang, Jakarta Selatan
  3. Kawasan Bulungan-Barito, Jakarta Selatan
  4. Kawasan Senopati-Gunawarman-SCBD
  5. Kawasan Jalan Asia-Afrika
  6. Kawasan Kota Tua Jakarta
  7. Kawasan Banjir Kanal Timur (BKT)
  8. Kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat
  9. Kawasan Kelapa Gading
  10. Kawasan Monumen Nasional (Monas)

"Jadi Jalan Medan Merdeka semuanya, mulai sisi barat, selatan, utara, dan timur semuanya kami tutup," pungkasnya.

Baca juga: Anies Minta Warga Laporkan Tempat Ibadah hingga Lokasi Wisata yang Tidak Terapkan PeduliLindungi

Tidak ada penyekatan

Polda Metro Jaya memastikan bahwa petugas gabungan tidak ada penyekatan selama pelaksaan Operasi Lilin 2021 di wilayah DKI Jakarta.

"Kami tegaskan bahwa selama Operasi Lilin Jaya 2021 tidak ada penyekatan," ujar Sambodo.

Menurut Sambodo, petugas gabungan TNI-Polri dan Satpol PP hanya membangun Pos pelayanan dan pengamanan di titik-titik yang menjadi pusat keramaian.

"Kami akan membuat pos-pos pelayanan di titik-titik pusat keramaian, mal, gereja dan sebagainya," jelas Sambodo.

Adapun pemberlakuan CFN pada malam pergantian tahun baru 2022 merupakan bagian dari Operasi Lilin Jaya 2021 di wilayah DKI Jakarta.

Baca juga: Puncak Arus Mudik Natal dan Tahun Baru Diperkirakan Terjadi Jumat Besok

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan menjelaskan, terdapat 8.000 personel yang dikerahkan untuk melakukan pengamanan sampai 2 Januari 2022.

Hal tersebut dimaksudkan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta menegakkan protokol kesehatan selama periode Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2022.

"Kekuatan Polda Metro Jaya dan Kodam Jaya dan Pemda DKI jumlah kekuatan seluruhnya berjumlah 8.000 personel," ujar Zulpan kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Selasa (21/12/2021).

"Kegiatan ini mengedepankan protokol kesehatan sesuai dengan leveling PPKM yang berlaku di Jakarta," sambungnya.

Dalam operasi tersebut, Polda Metro Jaya, Kodam Jaya, dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyepakati pembatasan kegiatan masyarakat selama periode Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Belum Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Bingkai: Kan Belum Dilantik

Belum Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Bingkai: Kan Belum Dilantik

Megapolitan
Belum Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Bingkai: Belum Ada yang Pesan

Belum Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Bingkai: Belum Ada yang Pesan

Megapolitan
Gugatan PDI-P terhadap KPU di PTUN Berlanjut, Sidang Akan Digelar 2 Mei 2024

Gugatan PDI-P terhadap KPU di PTUN Berlanjut, Sidang Akan Digelar 2 Mei 2024

Megapolitan
ODGJ yang Serang Kakaknya di Cengkareng Pakai 'Cutter' juga Lukai Warga Rusun

ODGJ yang Serang Kakaknya di Cengkareng Pakai "Cutter" juga Lukai Warga Rusun

Megapolitan
Ini Tata Cara Lapor Domisili agar NIK Tidak Dinonaktifkan

Ini Tata Cara Lapor Domisili agar NIK Tidak Dinonaktifkan

Megapolitan
Kunjungi Posko Pengaduan Penonaktifan NIK di Petamburan, Warga: Semoga Tidak Molor

Kunjungi Posko Pengaduan Penonaktifan NIK di Petamburan, Warga: Semoga Tidak Molor

Megapolitan
Penyesalan Kekasih Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading, Minta Maaf Tinggalkan Korban Saat Tengah Pendarahan

Penyesalan Kekasih Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading, Minta Maaf Tinggalkan Korban Saat Tengah Pendarahan

Megapolitan
Seorang Pria Peluk Paksa Gibran yang Sedang Berkunjung di Rusun Muara Jakarta Utara

Seorang Pria Peluk Paksa Gibran yang Sedang Berkunjung di Rusun Muara Jakarta Utara

Megapolitan
Warga Bekasi Jadi Korban Pecah Kaca Mobil Saat Sedang Makan Soto di Kemang Pratama

Warga Bekasi Jadi Korban Pecah Kaca Mobil Saat Sedang Makan Soto di Kemang Pratama

Megapolitan
Gibran Janji Dorong Pemerataan Pembangunan di Seluruh Indonesia

Gibran Janji Dorong Pemerataan Pembangunan di Seluruh Indonesia

Megapolitan
Kondisi Rumah Galihloss Mendadak Sepi Setelah Dugaan Penistaan Agama Mencuat, Tetangga: Mereka Sudah Pergi

Kondisi Rumah Galihloss Mendadak Sepi Setelah Dugaan Penistaan Agama Mencuat, Tetangga: Mereka Sudah Pergi

Megapolitan
Polisi Temukan 'Tisu Magic' dan Lintah Papua di Kamar Kos Perempuan yang Tewas di Pulau Pari

Polisi Temukan "Tisu Magic" dan Lintah Papua di Kamar Kos Perempuan yang Tewas di Pulau Pari

Megapolitan
Video Pencurian Mesin 'Cup Sealer' di Depok Viral di Media Sosial

Video Pencurian Mesin "Cup Sealer" di Depok Viral di Media Sosial

Megapolitan
Posko Aduan Penonaktifan NIK di Petamburan Beri Sosialisasi Warga

Posko Aduan Penonaktifan NIK di Petamburan Beri Sosialisasi Warga

Megapolitan
Ketua RW Syok Galihloss Ditangkap Polisi Terkait Kasus Penistaan Agama

Ketua RW Syok Galihloss Ditangkap Polisi Terkait Kasus Penistaan Agama

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com