Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

JPO Phinisi Sudirman Ramai Digandrungi Pemburu Foto Meski Hujan Merintik

Kompas.com - 12/03/2022, 16:33 WIB
Mita Amalia Hapsari,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hujan yang mengguyur kawasan Sudirman, Jakarta, tak mengurungkan tekat para pemburu foto di Jembatan Penyeberangan Phinisi Karet Sudirman pada Sabtu (12/3/2022) siang.

Jembatan dengan bentuk menyerupai kapal pinisi di bagian tengahnya itu sedang hangat digandrungi masyarakat sejak diresmikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, kemarin.

Meski hujan turun dengan deras, terlihat sejumlah orang tengah berteduh sambil berfoto di bawah 'kapal', tanpa memerdulikan percikan air hujan yang sedikit banyak tampias ke kaki.

Seperti Afifah (19) warga Jakarta Selatan yang masih semangat berfoto untuk koleksi pribadinya.

"Kesini sengaja mau foto-foto karena penasaran lihat videonya di Tiktok. Tadi datang sebelum hujan, sempat foto-foto sebentar, lalu habis itu hujan," kata Afifah yang dekat bersama temannya.

Alfina (19) yang sengaja datang dari Depok, Jawa Barat, mengaku tak menyesal jauh-jauh datang ke jembatan ini.

Baca juga: Anies Dedikasikan JPO Phinisi untuk Tenaga Kesehatan yang Gugur Tangani Covid-19

"Pas datang kelihatannya lebih bagus dari yang di video. Yang bikin bagus itu karena jembatannya luas, jadi kalau mau foto-foto itu ga berebutan, enggak sempit-sempitan juga, jadi enggak ganggu orang yang lewat juga," kata Alfina di lokasi yang sama.

Selain anak muda, jembatan penyeberangan juga diramaikan sejumlah orang tua yang tak ketinggalan momen berfoto.

Tina (58) dan Ade (56) mengaku kebetulan sedang ada urusan di sekitar lokasi tersebut.

"Secara fungsi jembatan ini sama saja, untuk menyeberang. Tapi kalau untuk foto-foto, di sini lebih bagus. Karena memang bangunannya diciptakan untuk foto-foto, lebih luas." kata Ade.

"Di sini juga ada temanya, pinisi, jadi lebih menarik. Selain itu, ini bisa buat menyeberang sepeda ya, bangunannya seperti kokoh dan kuat menampung orang," tambah Tina.

Keduanya mengapresiasi revitalisasi jembatan penyeberangan orang (JPO) yang ada di kawasan Sudirman. Namun, keduanya berharap, revitalisasi JPO juga bisa dilakukan di kawasan lainnya.

Baca juga: Jakarta Akan Bangun 21 Jembatan Penyeberangan Orang Tahun Ini

"Kalau bisa jangan di sini saja dong. Sudah banyak JPO bagus di sini. Sementara di tempat lain JPO-nya belum rapi," kata Tina.

Sementara itu, Anies mengatakan, proses revitalisasi jembatan ini melewati berbagai tahap, yakni perancangan sejak 2019, kemudian proses eksekusi pada April hingga Desember 2021 dan diresmikan hari ini.

"Jembatan ini dirancang untuk bisa memfasilitasi masyarakat, termasuk pesepeda yang melintas di Jalan Jenderal Sudirman untuk bisa menyeberang," kata Anies dikutip melalui keterangan tertulis, Kamis (10/3/2022).

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dukcapil DKI Catat 1.038 Pendatang Baru ke Jakarta Usai Lebaran 2024

Dukcapil DKI Catat 1.038 Pendatang Baru ke Jakarta Usai Lebaran 2024

Megapolitan
Polisi Tangkap Pemuda yang Cabuli Anak 5 Tahun di Cengkareng

Polisi Tangkap Pemuda yang Cabuli Anak 5 Tahun di Cengkareng

Megapolitan
Usai Rampas Ponsel Pelanggan Warkop, Remaja di Bekasi Lanjut Begal Pengendara Motor

Usai Rampas Ponsel Pelanggan Warkop, Remaja di Bekasi Lanjut Begal Pengendara Motor

Megapolitan
Pemprov DKI Siapkan Mitigasi Cegah Risiko dan Dampak Perekonomian Setelah Jakarta Tak Lagi Ibu Kota

Pemprov DKI Siapkan Mitigasi Cegah Risiko dan Dampak Perekonomian Setelah Jakarta Tak Lagi Ibu Kota

Megapolitan
Polisi Tangkap TikTokers Galihloss Buntut Konten Diduga Nistakan Agama

Polisi Tangkap TikTokers Galihloss Buntut Konten Diduga Nistakan Agama

Megapolitan
Polisi Tangkap Begal Remaja yang Beraksi di Jatiasih dan Bantargebang Bekasi

Polisi Tangkap Begal Remaja yang Beraksi di Jatiasih dan Bantargebang Bekasi

Megapolitan
Jangan Khawatir Lagi, Taksi 'Online' Dipastikan Boleh Antar Jemput Penumpang di Terminal Kampung Rambutan

Jangan Khawatir Lagi, Taksi "Online" Dipastikan Boleh Antar Jemput Penumpang di Terminal Kampung Rambutan

Megapolitan
Polisi Periksa Kejiwaan Anak yang Aniaya Ibu Kandungnya di Cengkareng

Polisi Periksa Kejiwaan Anak yang Aniaya Ibu Kandungnya di Cengkareng

Megapolitan
Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading, Tak Ditolong Saat Pendarahan dan Dirampas Ponselnya oleh Kekasih

Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading, Tak Ditolong Saat Pendarahan dan Dirampas Ponselnya oleh Kekasih

Megapolitan
Polisi Tangkap Selebgram Terkait Kasus Narkoba di Jaksel

Polisi Tangkap Selebgram Terkait Kasus Narkoba di Jaksel

Megapolitan
Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Ditinggal Kekasih Saat Pendarahan

Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Ditinggal Kekasih Saat Pendarahan

Megapolitan
Ketua Fraksi PSI: Penonaktifan NIK Konsekuensi bagi Warga Jakarta yang Pindah ke Daerah Lain

Ketua Fraksi PSI: Penonaktifan NIK Konsekuensi bagi Warga Jakarta yang Pindah ke Daerah Lain

Megapolitan
Bukan Transaksi Narkoba, 2 Pria yang Dikepung Warga Pesanggrahan Ternyata Mau ke Rumah Saudara

Bukan Transaksi Narkoba, 2 Pria yang Dikepung Warga Pesanggrahan Ternyata Mau ke Rumah Saudara

Megapolitan
Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Dibunuh 'Pelanggannya' karena Sakit Hati

Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Dibunuh "Pelanggannya" karena Sakit Hati

Megapolitan
12 Perusahaan Setor Dividen 2023 ke Pemprov DKI, Nilainya Capai Rp 545,8 Miliar

12 Perusahaan Setor Dividen 2023 ke Pemprov DKI, Nilainya Capai Rp 545,8 Miliar

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com