Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com dan Hotel Sultan Gelar Peringatan Hari Kartini 2022, Hadirkan 5 Kartini Masa Kini

Kompas.com - 22/04/2022, 12:48 WIB
Deti Mega Purnamasari,
Nursita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Rangkaian acara peringatan Hari Kartini 2022 yang diselenggarakan atas kerja sama Kompas.com dan The Sultan Hotel & Residence Jakarta digelar pada Jumat (22/4/2022) di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat.

Vice President Operations The Sultan Hotel & Residence Jakarta I Nyoman Sarya berharap, melalui rangkaian acara ini, para perempuan bisa mendapatkan masukan untuk menjadi pribadi yang baik hingga mendapatkan ilmu soal perencanaan keuangan yang mumpuni.

"Mudah-mudahan banyak insight bagus sehingga menjadi pribadi yang lebih baik hingga perencanaan keuangan," kata Nyoman.

Baca juga: Meneruskan Semangat Kartini…

Nyoman juga berharap, para hotelier perempuan di Hotel Sultan dan lima orang Kartini Masa Kini yang terpilih mengikuti acara ini dapat menjadi seorang ibu yang baik sekaligus berkarier di dunia usaha.

Sebab, kata dia, banyak sekali inspirasi untuk dapat mencapai hal tersebut.

"Di Indonesia hampir semua jabatan pernah dijabat wanita. Itu menunjukkan betapa hebatnya wanita," kata dia.

Acara bertema "Kartini Masa Kini, Awaken The Giant Within You" tersebut dibuka dengan coaching tentang pengembangan potensi para perempuan yang dilakukan oleh CEO Live Academy sekaligus Performance Stylist Trainer Lika Satvarini.

Baca juga: Cerita Amanda Tergerak Jadi Relawan Covid-19 hingga Cari Pertolongan Ahli untuk Pulihkan Psikis

Sebanyak lima orang Kartini masa kini pilihan Kompas.com bersama para karyawan Hotel Sultan mengikuti rangkaian acara tersebut.

Disamping mendengarkan coaching pengembangan diri, mereka juga melakukan beragam pelatihan pengembangan diri.

Selain itu, acara juga akan diisitalkshow dengan tema "Pengelolaan Uang ala Perempuan" yang disampaikan oleh Financial Trainer & CEO QM Financial Lidwina Hananto serta "Womanpreneur: Stigma & Fakta #Whatstoppingyou" oleh entrepreneur Riana Bismarak.

Baca juga: Marsya Nurmaranti, Berbagi Kebahagiaan lewat Dunia Kerelawanan

Adapun kelima Kartini Masa Kini pilihan Kompas.com adalah:

  1. Dewi, warga Depok yang rutin memasak dan membagikan makan siang kepada orang membutuhkan setiap Jumat
  2. Tri Sugiarti, pendiri bank sampah Tri Alam Lestari di Pesanggrahan, Jakarta Selatan
  3. Ajeng S Ayuningtyas, pendiri Sekolah Cinta Anak Indonesia (Sekoci)
  4. Ghina Ghaliya, inisiator donasi ponsel untuk siswa tidak mampu yang harus sekolah online akibat pandemi
  5. Diah, pembuat tari tradisional gratis untuk anak-anak
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

JPO Cilincing yang Hancur Ditabrak Kontainer Diperbaiki, Biaya Ditanggung Perusahaan Truk

JPO Cilincing yang Hancur Ditabrak Kontainer Diperbaiki, Biaya Ditanggung Perusahaan Truk

Megapolitan
Polisi Usut Penyebab Remaja di Cengkareng Gantung Diri

Polisi Usut Penyebab Remaja di Cengkareng Gantung Diri

Megapolitan
Dari 7 Jenazah Korban Kebakaran Mampang, 2 di Antaranya Anak Laki-laki

Dari 7 Jenazah Korban Kebakaran Mampang, 2 di Antaranya Anak Laki-laki

Megapolitan
Isak Tangis Iringi Pengantaran 7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' ke RS Polri

Isak Tangis Iringi Pengantaran 7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" ke RS Polri

Megapolitan
Kebakaran Toko Bingkai Saudara Frame Padam, Arus Lalin Jalan Mampang Prapatan Kembali Normal

Kebakaran Toko Bingkai Saudara Frame Padam, Arus Lalin Jalan Mampang Prapatan Kembali Normal

Megapolitan
Sebelum Toko 'Saudara Frame' Terbakar, Ada Percikan Api Saat Pemotongan Kayu

Sebelum Toko "Saudara Frame" Terbakar, Ada Percikan Api Saat Pemotongan Kayu

Megapolitan
Kondisi Karyawan Selamat dari Kebakaran Saudara Frame, Salah Satunya Luka Bakar Hampir di Sekujur Tubuh

Kondisi Karyawan Selamat dari Kebakaran Saudara Frame, Salah Satunya Luka Bakar Hampir di Sekujur Tubuh

Megapolitan
Polisi: Ada Luka di Dada dan Cekikan di Leher Jasad Perempuan di Pulau Pari

Polisi: Ada Luka di Dada dan Cekikan di Leher Jasad Perempuan di Pulau Pari

Megapolitan
144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan, Terbanyak di Jaktim

144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan, Terbanyak di Jaktim

Megapolitan
Wanita Ditemukan Tewas di Dermaga Pulau Pari, Polisi Periksa 3 Teman Dekat Korban

Wanita Ditemukan Tewas di Dermaga Pulau Pari, Polisi Periksa 3 Teman Dekat Korban

Megapolitan
Cerita Warga Habiskan Uang Jutaan Rupiah untuk Bagi-bagi THR di Hari Lebaran

Cerita Warga Habiskan Uang Jutaan Rupiah untuk Bagi-bagi THR di Hari Lebaran

Megapolitan
Anggota DPRD Pertanyakan Besaran Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Anggota DPRD Pertanyakan Besaran Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Megapolitan
Tewas Terjebak Kebakaran, Keluarga Pemilik 'Saudara Frame' Tinggal di Lantai Tiga Toko

Tewas Terjebak Kebakaran, Keluarga Pemilik "Saudara Frame" Tinggal di Lantai Tiga Toko

Megapolitan
Kadis Dukcapil: 92.432 NIK Warga Jakarta Bakal Dinonaktifkan Awal Pekan Depan

Kadis Dukcapil: 92.432 NIK Warga Jakarta Bakal Dinonaktifkan Awal Pekan Depan

Megapolitan
Sayur-mayur Membawa Berkah, Sarmini Bisa Menyekolahkan Anaknya hingga Sarjana

Sayur-mayur Membawa Berkah, Sarmini Bisa Menyekolahkan Anaknya hingga Sarjana

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com