Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gembiranya Piknik di Monas, Bikin Hati Plong Tanpa Keluar Banyak Biaya

Kompas.com - 19/06/2022, 15:22 WIB
Reza Agustian,
Nursita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kawasan Monumen Nasional (Monas) ramai dikunjungi warga yang berwisata pada Minggu (19/6/2022).

Pantauan Kompas.com, beberapa rombongan keluarga asyik berpiknik di area taman Monas dengan menggelar tikar dan menyantap bekal makanan yang telah dipersiapkan.

Warga bernama Yuni (45) datang mengunjungi Monas bersama empat orang rekannya. Mereka berpiknik menikmati suasana Monas.

"Dari rumah mau jalan-jalan, daripada hati suntuk di rumah, terus ke Monas, hati saya senang, plong, lega," kata Yuni di Monas.

"Ya lumayan kita duduk-duduk santai sambil ngobrol sama teman-teman," sambung dia.

Baca juga: Masyarakat Ramai-ramai Berwisata di Monas, Gelar Tikar dan Makan Siang di Taman

Yuni mengungkapkan rasa gembiranya bisa kembali berwisata di Monas setelah dua tahun ditutup akibat pandemi Covid-19.

Menurut Yuni, rekreasi ke Monas tidak merogoh kocek yang dalam, sebab pengunjung hanya dikenakan tarif parkir bagi yang membawa kendaraan.

"Di Monas juga untuk liburan itu terjangkau, tidak keluarkan biaya banyak," ungkapnya.

Diwawancarai terpisah, warga bernama Ardi berpiknik di taman area Monas bersama keluarganya.

"Rencana sama keluarga memang hari Minggu mau ke Monas," ujar Ardi.

Baca juga: Monas Ramai Pengunjung, Pedagang: Alhamdulillah Sudah Ada Pelaris, Semoga Banyak Terjual Lagi

Ardi mengungkapkan, panas terik matahari siang ini merupakan waktu yang tepat menikmati suasana Monas pada akhir pekan ini.

"Anginnya adem, kalau di depan panas banget siang ini," kata Ardi.

Selain berpiknik menikmati suasana Monas, tutur Ardi, keluarganya juga telah menyiapkan bekal makanan untuk disantap bersama di Monas.

"Dari tadi pagi ibu saya sudah masak, siap-siap buat makan di sini," tuturnya.

Sebelumnya diberitakan, kawasan Monas kembali diramaikan masyarakat yang berwisata pada akhir pekan ini.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KPU Jaktim Buka Pendaftarab PPK dan PPS untuk Pilkada 2024, Ini Syarat dan Jadwal Seleksinya

KPU Jaktim Buka Pendaftarab PPK dan PPS untuk Pilkada 2024, Ini Syarat dan Jadwal Seleksinya

Megapolitan
NIK-nya Terancam Dinonaktifkan, 200-an Warga di Kelurahan Pasar Manggis Melapor

NIK-nya Terancam Dinonaktifkan, 200-an Warga di Kelurahan Pasar Manggis Melapor

Megapolitan
Pembunuh Wanita 'Open BO' di Pulau Pari Dikenal Sopan oleh Warga

Pembunuh Wanita "Open BO" di Pulau Pari Dikenal Sopan oleh Warga

Megapolitan
Pengamat: Tak Ada Perkembangan yang Fenomenal Selama PKS Berkuasa Belasan Tahun di Depok

Pengamat: Tak Ada Perkembangan yang Fenomenal Selama PKS Berkuasa Belasan Tahun di Depok

Megapolitan
“Liquid” Ganja yang Dipakai Chandrika Chika Cs Disebut Modus Baru Konsumsi Narkoba

“Liquid” Ganja yang Dipakai Chandrika Chika Cs Disebut Modus Baru Konsumsi Narkoba

Megapolitan
Chandrika Chika Cs Jalani Asesmen Selama 3,5 Jam di BNN Jaksel

Chandrika Chika Cs Jalani Asesmen Selama 3,5 Jam di BNN Jaksel

Megapolitan
DPRD dan Pemprov DKI Rapat Soal Anggaran di Puncak, Prasetyo: Kalau di Jakarta Sering Ilang-ilangan

DPRD dan Pemprov DKI Rapat Soal Anggaran di Puncak, Prasetyo: Kalau di Jakarta Sering Ilang-ilangan

Megapolitan
PDI-P Mulai Jaring Nama Buat Cagub DKI, Kriterianya Telah Ditetapkan

PDI-P Mulai Jaring Nama Buat Cagub DKI, Kriterianya Telah Ditetapkan

Megapolitan
DPRD dan Pemprov DKI Rapat di Puncak, Bahas Soal Kelurahan Dapat Anggaran 5 Persen dari APBD

DPRD dan Pemprov DKI Rapat di Puncak, Bahas Soal Kelurahan Dapat Anggaran 5 Persen dari APBD

Megapolitan
Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Disorot, Dinas Citata: Itu Masih Perencanaan

Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Disorot, Dinas Citata: Itu Masih Perencanaan

Megapolitan
Gerak Gerik NYP Sebelum Bunuh Wanita di Pulau Pari: Sempat Menyapa Warga

Gerak Gerik NYP Sebelum Bunuh Wanita di Pulau Pari: Sempat Menyapa Warga

Megapolitan
Tunggak Biaya Sewa, Warga Rusunawa Muara Baru Mengaku Dipersulit Urus Administrasi Akte Kelahiran

Tunggak Biaya Sewa, Warga Rusunawa Muara Baru Mengaku Dipersulit Urus Administrasi Akte Kelahiran

Megapolitan
Pedagang Bawang Pasar Senen Curhat: Harga Naik, Pembeli Sepi

Pedagang Bawang Pasar Senen Curhat: Harga Naik, Pembeli Sepi

Megapolitan
Baru Beraksi 2 Bulan, Maling di Tambora Curi 37 Motor

Baru Beraksi 2 Bulan, Maling di Tambora Curi 37 Motor

Megapolitan
'Otak' Sindikat Maling Motor di Tambora Ternyata Residivis

"Otak" Sindikat Maling Motor di Tambora Ternyata Residivis

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com