Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sampah Sisa Perayaan Tahun Baru Berserakan di Bundaran HI, Sampai 30 Karung

Kompas.com - 01/01/2023, 12:29 WIB
Muhammad Naufal,
Ihsanuddin

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sampah sisa pengunjung yang merayakan pergantian tahun masih ditemukan di kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat, pada Minggu (1/1/2022) pagi.

Hal ini disampaikan pegawai penyedia jasa lainnya perorangan (PJLP) di Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distamhut) DKI Jakarta, Wasliman Rudi, yang memang bertugas di sekitar kawasan Bundaran HI.

Sejak 06.30 WIB-10.20 WIB, Rudi mengaku telah mengumpulkan sampah di sekitar Bundaran HI hingga dua karung.

"Iya, lumayan (banyak) juga sampahnya, dapat dua karung ada tadi. Banyak juga masih sisa sampah (pengunjung) yang semalam (merayakan tahun baru 2023 di Bundaran HI)," urainya, ditemui di Bundaran HI, Minggu.

Baca juga: Meriahkan Perayaan Tahun Baru 2023, Heru Budi Datangi Kawasan Bundaran HI

Pria 48 tahun itu mengungkapkan, di sekitar Bundaran HI, masih banyak sampah berupa gelas plastik dengan sisa ampas kopi di dalamnya.

Tak hanya itu, Rudi juga mengaku menemukan botol-botol bekas di lokasi yang sama.

"Sampahnya yang kayak gini, gelas kopi, bekas-bekas gelas kopi, botol juga," ungkap dia.

Wasliman Rudi (48), pegawai penyedia jasa lainnya perorangan (PJLP) di Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distamhut) DKI Jakarta tersebut, ditemui di Bundaran Hotel Indonesi, Jakarta Pusat, Minggu (1/1/2023).KOMPAS.com/MUHAMMAD NAUFAL Wasliman Rudi (48), pegawai penyedia jasa lainnya perorangan (PJLP) di Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distamhut) DKI Jakarta tersebut, ditemui di Bundaran Hotel Indonesi, Jakarta Pusat, Minggu (1/1/2023).

Di sisi lain, Rudi menyebut, kawasan Bundaran HI memang telah dibersihkan oleh kurang lebih 20 petugas kebersihan yang bekerja usai perayaan malam tahun baru digelar.

Setahu dia, para petugas kebersihan itu mengumpulkan lebih dari 30 karung berisikan sampah.

"Di Bundaran HI ini, ada 20 orang (petugas kebersihan, ya banyak juga. Jumlah karungnya banyak lah, kira-kira 30 karung itu lebih," urainya.

Baca juga: Jelang Malam Tahun Baru 2023, Thamrin-Sudirman Ramai Pengunjung

Pria yang memang bertugas di sekitar Bundaran HI setiap harinya ini menambahkan, dia dan ketiga rekannya masih akan bersih-bersih hingga pukul 15.00 WIB.

"Nanti selesainya (bekerja) jam 15.00 WIB," ucap Rudi.

Untuk diketahui, panggung perayaan tahun baru 2023 sempat didirikan di sejumlah lokasi di kawasan Sudirman-MH Thamrin pada Sabtu (31/12/2022) malam.

Car free night (CFN) diberlakukan dan kawasan Sudirman-MH Thamrin ditutup untuk kendaraan bermotor.

Kawasan Bundaran HI menjadi salah satu lokasi di mana panggung perayaan tahun baru didirikan.

Sembari menanti pergantian tahun, masyarakat memadati Bundaran HI.

Ada warga yang menggelar tikar di trotoar yang mengelilingi Bundaran HI, ada pula warga yang berdiri di jalanan.

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono didampingi Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi juga sempat menyapa warga yang berada di Bundaran HI sebelum pergantian tahun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemprov DKI Diingatkan Jangan Asal 'Fogging' buat Atasi DBD di Jakarta

Pemprov DKI Diingatkan Jangan Asal "Fogging" buat Atasi DBD di Jakarta

Megapolitan
April Puncak Kasus DBD, 14 Pasien Masih Dirawat di RSUD Tamansari

April Puncak Kasus DBD, 14 Pasien Masih Dirawat di RSUD Tamansari

Megapolitan
Bakal Diusung Jadi Cawalkot Depok, Imam Budi Hartono Harap PKS Bisa Menang Kelima Kalinya

Bakal Diusung Jadi Cawalkot Depok, Imam Budi Hartono Harap PKS Bisa Menang Kelima Kalinya

Megapolitan
“Curi Start” Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura Pakai Foto Editan

“Curi Start” Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura Pakai Foto Editan

Megapolitan
Stok Darah Bulan Ini Menipis, PMI Jakbar Minta Masyarakat Berdonasi untuk Antisipasi DBD

Stok Darah Bulan Ini Menipis, PMI Jakbar Minta Masyarakat Berdonasi untuk Antisipasi DBD

Megapolitan
Trauma, Pelajar yang Lihat Pria Pamer Alat Vital di Jalan Yos Sudarso Tak Berani Pulang Sendiri

Trauma, Pelajar yang Lihat Pria Pamer Alat Vital di Jalan Yos Sudarso Tak Berani Pulang Sendiri

Megapolitan
Seorang Pria Pamer Alat Vital di Depan Pelajar yang Tunggu Bus di Jakut

Seorang Pria Pamer Alat Vital di Depan Pelajar yang Tunggu Bus di Jakut

Megapolitan
Nasib Tragis Bocah 7 Tahun di Tangerang, Dibunuh Tante Sendiri karena Dendam Masalah Uang

Nasib Tragis Bocah 7 Tahun di Tangerang, Dibunuh Tante Sendiri karena Dendam Masalah Uang

Megapolitan
Resmi, Imam Budi Hartono Bakal Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota Depok

Resmi, Imam Budi Hartono Bakal Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota Depok

Megapolitan
Menguatnya Sinyal Koalisi di Pilkada Bogor 2024..

Menguatnya Sinyal Koalisi di Pilkada Bogor 2024..

Megapolitan
Berkoalisi dengan Gerindra di Pilkada Bogor, PKB: Ini Cinta Lama Bersemi Kembali

Berkoalisi dengan Gerindra di Pilkada Bogor, PKB: Ini Cinta Lama Bersemi Kembali

Megapolitan
Pedagang Maju Mundur Jual Foto Prabowo-Gibran, Ada yang Curi 'Start' dan Ragu-ragu

Pedagang Maju Mundur Jual Foto Prabowo-Gibran, Ada yang Curi "Start" dan Ragu-ragu

Megapolitan
Pagi Ini, Lima RT di Jakarta Terendam Banjir akibat Hujan dan Luapan Kali

Pagi Ini, Lima RT di Jakarta Terendam Banjir akibat Hujan dan Luapan Kali

Megapolitan
Cek Psikologi Korban Pencabulan Ayah Tiri, Polisi Gandeng UPTP3A

Cek Psikologi Korban Pencabulan Ayah Tiri, Polisi Gandeng UPTP3A

Megapolitan
Hampir Lukai Warga dan Kakaknya, ODGJ di Cengkareng Dievakuasi Dinsos

Hampir Lukai Warga dan Kakaknya, ODGJ di Cengkareng Dievakuasi Dinsos

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com