Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Empat Paket "City Tour" Gratis Untuk Atlet SEA Games

Kompas.com - 07/11/2011, 17:24 WIB
Riana Afifah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ajang olah raga terbesar se-Asia Tenggara, SEA Games XXVI, dapat menjadi sarana promosi untuk meningkatkan pariwisata di DKI Jakarta. Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta pun memanfaatkan kedatangan atlet, official, dan supporter dari berbagai negara dengan menggelar paket city tour gratis.

"Kami menyediakan empat paket tur dalam kota (city tour) gratis untuk para atlet Sea Games," kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta Arie Budhiman, di Jakarta, Senin (7/11/2011). Ia mengatakan, keempat paket tour ini tersedia di setiap hotel tempat para atlet menginap.

Empat paket ini terdiri dari wisata Kota Tua, wisata Monas, wisata Taman Mini Indonesia Indah dan wisata Ancol. "Bus nya untuk 48 orang, ada satu orang guide. Atlet boleh memilih satu dari empat pilihan paket tur setiap harinya," jelasnya.

Tidak hanya itu, para atlet juga akan mendapat kesempatan berbelanja di pusat-pusat perbelanjaan ternama di Jakarta. Misalnya, jika dari wisata Kota Tua maka para atlet ini akan diajak ke Mangga Dua. "Paket ini dimulai pukul 10.00 hingga 16.00 mulai 14-22 November 2011," imbuhnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com