Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tuntut SBY Turun, FPI Penuhi Jalan Depan Istana

Kompas.com - 30/03/2012, 16:48 WIB
Riana Afifah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ribuan massa dari Front Pembela Islam (FPI) memadati Jalan Medan Merdeka Utara di depan Istana Negara, Jakarta Pusat. Ormas Islam ini menuntut Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk segera turun dari jabatannya.

"Turunkan SBY sekarang juga. Allahu akbar," teriak orator FPI, Abu Jibril, saat berorasi di depan Istana Negara, Jumat (30/3/2012).

Ribuan simpatisan berbaju putih itu bergerak dari Bundaran Hotel Indonesia (HI) hingga Istana Negara. Akibat kedatangan massa tersebut, arus lalu lintas di Jalan Medan Merdeka Barat dan Jalan Medan Merdeka Utara tersendat. Kendati demikian, bus Transjakarta koridor I (Blok M-Kota) masih beroperasi seperti biasa dan belum dialihkan.

Aksi unjuk rasa rombongan FPI masih tergolong kondusif. Massa membawa spanduk dan bendera ormasnya. Salah satu spanduk berbunyi, "Negara Bangkrut Karena Korupsi, Bukan Karena Subsidi".

Aparat kepolisian juga mulai berjaga dan membuat pagar betis agar massa tidak semakin membuat macet lalu lintas atau bertindak anarkistis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com