Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KA Tanah Abang- Serpong 2 Jam

Kompas.com - 11/10/2012, 20:37 WIB
FX. Laksana Agung S

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Perjalanan kereta api jurusan Tanah Abang-Serpong memerlukan waktu sekitar dua jam dari jadwal pemberangkatan. Ini disebabkan adanya kereta api ekonomi yang anjlok tak jauh dari Stasiun Sudimara sehingga seluruh jadwal kacau.

Lukman (40), karyawan swasta, mengatakan, kereta api komuter yang dinaikinya semestinya berangkat dari Stasiun Tanah Abang pukul 17.55. Namun, kenyataannya, kereta baru berangkat setengah jam kemudian. Di stasiun berikutnya, Palmerah, kereta kembali berhenti sekitar setengah jam. Perjalanan dari Stasiun Palmerah sampai Stasiun Serpong makan waktu sekitar satu jam karena kereta berjalan perlahan dan sempat berhenti di beberapa titik. Kereta tiba di Stasiun Serpong pukul 20.10. Dengan demikian, komuter yang ditumpangi Lukman butuh waktu dua jam dari jadwal keberangkatan untuk tiba di Stasiun Serpong.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com