Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ponco Tersangkut Roda Motor, Seorang Pria Tak Sadarkan Diri

Kompas.com - 29/12/2012, 11:56 WIB
Firly Anugrah Putri

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang pria pengendara sepeda motor Yamaha Jupiter MX berwarna biru bernomor polisi B 6986 EMG, terkapar tak berdaya di Jl. Raya Bogor sebelum RS Pusdikes, Kramat Jati, Jaktim, Sabtu (29/12) pukul 02.30.

Korban yang berambut cepak dengan tinggi badan sekitar 170 cm, diduga anggota Brimob itu terjatuh setelah jas hujan model ponco yang dikenakan tersangkut di jeruji motor yang dikemudikannya.

"Saat saya temukan, korban sudah terkapar di badan jalan dengan tubuhnya yang tertindih motornya sendiri, dibagian roda belakang ada bekas sobekan jas hujan model ponco yang tersangkut di jeruji motor. Kondisi jalanan sedang sepi dan licin, soalnya berbarengan dengan turunnya hujan," kata Rekso (29), Sabtu (29/12/12).

Korban yang berjaket hitam dan bercelana PDL cokelat itu sempat merintih menahan perih. Kepala korban terluka kecil. Namun, sepertinya tubuhnya menderita luka dalam, karena napas korban terengah-engah dan tangan kanannya seperti tak bisa digerakkan.

Aiptu Nababan, anggota Polantas Satuan Wilayah Lalu-lintas Jaktim yang menangani korban, mengaku kesulitan mengenali korban. Pasalnya, korban tidak mengantongi kartu identitas.

Telepon selular Sony Ericsson Xperia X10 warna hitam yang dikantongi korban pun tidak bisa dibuka sebab terkunci dengan password. Foto wallpaper di ponsel tersebut menunjukkan bahwa korban merupakan anggota Brimob Rangers bernama Sunandar, sebab di dalam foto tersebut terlihat korban mengenakan seragam Brimob lengkap dengan baret biru tua dan bordiran lambang Pelopor di bagian lengan kanannya serta bordiran nama dada bertuliskan Sunandar.

"Saya belum bisa memastikan apakah korban benar-benar bernama Sunandar dan anggota Brimob. Yang jelas, saat ini, korban sudah kami bawa ke RS Polri untuk diberi pengobatan dan perawatan. Demikian pula motor korban kami bawa ke Markas Satwilantas Jakarta Timur di Kebon Nanas untuk pemeriksaan lebih lanjut," katanya.

Aiptu Nababan mengimbau kepada pengendara maupun penumpang sepeda motor untuk berhati-hati mengenakan jas hujan model ponco. Menurutnya, sudah banyak kasus kecelakaan disebabkan oleh tersangkutnya jas hujan model kelelawar atau tanpa lengan, yang mudah tersangkut itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com