Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seratus Rumah Reyot di Jakarta Selatan Akan Dibedah

Kompas.com - 12/04/2013, 23:02 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Pemerintah Kota Jakarta Selatan akan memperbaiki seratus rumah tak layak huni pada tahun 2013. Pemerintah akan memberikan bantuan rehabilitasi sebesar Rp 10 juta untuk setiap rumah.

Kepala Seksi Pemberdayaan Sosial Suku Dinas Sosial Jakarta Selatan Irwan Santoso, Jumat (12/4/2013), mengatakan, penentuan rumah-rumah dalam bedah rumah warga miskin ini dilakukan melalui survei dan data yang sudah ada. Penentuannya diambil berdasarkan tiga data.

"Ada (data) dari BPS, dari RW binaan Pemkot Jaksel, dan ada yang diajukan oleh seksi-seksi sosial di kecamatan yang sudah survei lapangan. Merata, tapi yang agak banyak di daerah Mampang, Kebayoran Lama, serta Manggarai," kata Iwan.

Klasifikasi untuk penerima program bedah rumah adalah warga miskin yang memiliki rumah, tetapi tidak layak huni. Selain itu, tulang punggung di rumah tersebut adalah kaum perempuan. "Jadi, tulang punggungnya malah istri karena ketidakmampuan suami atau kaum pria yang ada di sana memenuhi kebutuhan," jelas Irwan.

Irwan mengatakan, dana bantuan bedah rumah langsung diberikan ke pemilik rumah sehingga dapat langsung digunakan untuk renovasi. Pemerintah akan bekerja sama dengan pengurus RT/RW untuk mengawasi proses renovasi rumah tersebut.

Meski demikian, Irwan belum mengetahui kapan awal pelaksanaan program yang digagas oleh Dinas Sosial itu. "Kita hanya sebagai pelaksana dan pemberi usul. Tetapi, yang pasti, bulan September harus sudah selesai semua," ujarnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com