Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PT Transjakarta Belum Terima Surat Penugasan Pembelian Bus Tingkat

Kompas.com - 06/08/2014, 11:26 WIB
Alsadad Rudi

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Meski DPRD DKI Jakarta sudah menyetujui pembelian bus tingkat, sampai saat ini PT Transjakarta belum menerima surat resmi penugasan untuk pengadaan bus tersebut. PT Transjakarta memang telah direncanakan akan diserahkan tugas untuk pengadaan bus yang nantinya akan dioperasikan secara gratis di kawasan penerapan jalan berbayar atau electronic road pricing (ERP) itu.

"Kalau memang ditugaskan kami siap. Tapi kami belum tahu apakah yang ditugaskan kami karena belum ada pemberitahuan resminya. Saya juga belum tahu nanti anggaran pengadaannya masuk di mana. Biasanya sih masuk di Dinas Perhubungan," kata Direktur Utama PT Transjakarta Antonius NS Kosasih kepada Kompas.com, Rabu (6/8/2014).

Menurut Kosasih, secara lisan Kepala Dinas Perhubungan Muhammad Akbar baru memberitahukannya mengenai rencana pengelolaan bus. Tetapi tidak mengenai pengadaan.

"Secara lisan, pak Kadishub bilang mungkin Transjakarta akan diminta mengelola operasional bus tingkat di jalur yang ada ERP. Kemarin bilangnya cuma mengelola. Apakah akan diminta juga untuk pengadaan saya belum tahu," jelasnya.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki "Ahok" Tjahaja Purnama pernah mengatakan bahwa ke depannya Dishub tak akan lagi diberi kewenangan untuk mengurus proyek pengadaan bus, karena hal tersebut akan diserahkan ke PT Transjakarta selaku pihak yang lebih profesional.

DPRD DKI Jakarta telah menyetujui pengadaan bus tingkat. Hal tersebut disampaikan Ahok usai mengadakan pertemuan dengan Ketua DPRD Ferrial Sofyan, Selasa (5/8/2014).

"Mereka sepakat beliin bus sama truk sampah. Supaya Jakarta bersih truk sampah dapat 200 compactor (pemadat sampah). Bus tingkatnya yang untuk digratiskan beli 100. Nanti bisa langsung jalan," kata Ahok, di Balaikota Jakarta.

Pemerintah provinsi DKI memang tengah berencana memperbanyak jumlah bus tingkat. Bus tingkat nantinya akan dioperasikan secara gratis di sejumlah kawasan yang akan diberlakukan ERP dan zona larangan sepeda motor.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER JABODETABEK] Polisi Hentikan Kasus Aiman Witjaksono | Pengakuan Sopir Truk yang Tabrakan di GT Halim Utama

[POPULER JABODETABEK] Polisi Hentikan Kasus Aiman Witjaksono | Pengakuan Sopir Truk yang Tabrakan di GT Halim Utama

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Megapolitan
Tarif Tol Jakarta-Pekalongan untuk Mudik 2024

Tarif Tol Jakarta-Pekalongan untuk Mudik 2024

Megapolitan
Jadwal Imsak di Tangerang 29 Maret 2024

Jadwal Imsak di Tangerang 29 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Imsak di Wilayah Bekasi, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak di Wilayah Bekasi, 29 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Imsakiyah di Jakarta, 29 Maret 2024

Jadwal Imsakiyah di Jakarta, 29 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Imsak di Depok, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak di Depok, 29 Maret 2024

Megapolitan
Kebakaran Hanguskan Beberapa Rumah di Jalan KS Tubun Slipi

Kebakaran Hanguskan Beberapa Rumah di Jalan KS Tubun Slipi

Megapolitan
Polda Metro Kerahkan 197 Personel Amankan Paskah di Gereja Katedral Jakarta dan GPIB Imanuel

Polda Metro Kerahkan 197 Personel Amankan Paskah di Gereja Katedral Jakarta dan GPIB Imanuel

Megapolitan
Polisi Bakal Periksa Pemilik Truk dan Orangtua Sopir yang Sebabkan Kecelakaan di GT Halim

Polisi Bakal Periksa Pemilik Truk dan Orangtua Sopir yang Sebabkan Kecelakaan di GT Halim

Megapolitan
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Tangerang Selatan, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Tangerang Selatan, 29 Maret 2024

Megapolitan
Baznas RI Gelar Pesantren Kilat di Kapal Perang, 102 Sekolah Ambil Bagian

Baznas RI Gelar Pesantren Kilat di Kapal Perang, 102 Sekolah Ambil Bagian

Megapolitan
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Tangerang, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Tangerang, 29 Maret 2024

Megapolitan
Pemprov DKI Siapkan Hunian untuk Polisi dan PNS Polri, Lokasinya di Pondok Kelapa

Pemprov DKI Siapkan Hunian untuk Polisi dan PNS Polri, Lokasinya di Pondok Kelapa

Megapolitan
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Bogor, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Bogor, 29 Maret 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com