Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harapan pada Hari Imlek: Jakarta Damai, Tak Ada Korupsi

Kompas.com - 19/02/2015, 15:22 WIB
Tara Marchelin Tamaela

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Warga etnis Tionghoa berharap agar Jakarta semakin aman dan damai. Harapan ini disampaikan warga dalam rangka Tahun Baru Imlek, Kamis (19/2/2015).

"Saya berharap ya Jakarta damai-damai saja enggak ada korupsi. Tingkat kejahatan di Ibu Kota juga berkurang," kata salah satu warga Tionghoa, Irma.

Selain masalah keamanan, Irma juga berharap agar kemacetan Jakarta berkurang serta banjir dapat segera diatasi. "Terus kemacetan diminimalisasi sama masalah banjir juga diuruslah," ucap Irma.

Senada dengan Irma, Ko Eng berharap Jakarta aman dan tenteram agar usaha warga dapat berjalan dengan lancar.

"Ya harapannya supaya rakyat kita tambah makmur. Jakarta aman, tenteram, biar usaha kita juga bisa berjalan dengan baik. Kalau ricuh, kan susah entar," ujar Ko Eng kepada Kompas.com.

Warga lainnya, Yenny, mengungkapkan harapan serupa. Yenny berharap agar warga Jakarta lebih menghargai perbedaan karena masih ada warga yang rasialis terhadap etnis Tionghoa. 

"Masyarakat lebih menghormati dan menghargai perbedaan satu sama lain, enggak rasialis. Soalnya masih ada orang-orang yang rasialis di media sosial," kata Yenny.

Sebelumnya diketahui, total petugas kepolisian yang diterjunkan dalam pengamanan Imlek tahun ini mencapai 3.320 personel.

Mereka terdiri dari 970 personel Satgasda dan 2.350 personel Satgasres. Di wilayah hukum Polda Metro Jaya sendiri terdapat 279 wihara yang tersebar di Jakarta, Depok, Tangerang, dan Bekasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Megapolitan
Ketua DPRD DKI Kritik Kinerja Pj Gubernur, Heru Budi Disebut Belum Bisa Tanggulangi Banjir dan Macet

Ketua DPRD DKI Kritik Kinerja Pj Gubernur, Heru Budi Disebut Belum Bisa Tanggulangi Banjir dan Macet

Megapolitan
Rampas Ponsel, Begal di Depok Bacok Bocah SMP

Rampas Ponsel, Begal di Depok Bacok Bocah SMP

Megapolitan
“Semoga Prabowo-Gibran Lebih Bagus, Jangan Kayak yang Sudah”

“Semoga Prabowo-Gibran Lebih Bagus, Jangan Kayak yang Sudah”

Megapolitan
Ketua DPRD: Jakarta Globalnya di Mana? Dekat Istana Masih Ada Daerah Kumuh

Ketua DPRD: Jakarta Globalnya di Mana? Dekat Istana Masih Ada Daerah Kumuh

Megapolitan
Gerindra dan PKB Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bogor 2024

Gerindra dan PKB Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bogor 2024

Megapolitan
Anggaran Kelurahan di DKJ 5 Persen dari APBD, F-PKS: Kualitas Pelayanan Harus Naik

Anggaran Kelurahan di DKJ 5 Persen dari APBD, F-PKS: Kualitas Pelayanan Harus Naik

Megapolitan
Mobil Mario Dandy Dilelang, Harga Dibuka Rp 809 Juta

Mobil Mario Dandy Dilelang, Harga Dibuka Rp 809 Juta

Megapolitan
Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura di Jakpus Prediksi Pendapatannya Bakal Melonjak

Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura di Jakpus Prediksi Pendapatannya Bakal Melonjak

Megapolitan
Periksa Kejiwaan Anak Pembacok Ibu di Cengkareng, Polisi: Pelaku Lukai Tubuhnya Sendiri

Periksa Kejiwaan Anak Pembacok Ibu di Cengkareng, Polisi: Pelaku Lukai Tubuhnya Sendiri

Megapolitan
Fahira Idris Paparkan 5 Parameter Kota Tangguh Bencana yang Harus Dipenuhi Jakarta sebagai Kota Global

Fahira Idris Paparkan 5 Parameter Kota Tangguh Bencana yang Harus Dipenuhi Jakarta sebagai Kota Global

Megapolitan
Perampok Pecah Kaca Mobil Kuras Dompet, iPad hingga iPhone 11 Pro Max

Perampok Pecah Kaca Mobil Kuras Dompet, iPad hingga iPhone 11 Pro Max

Megapolitan
Maling di Sawangan Depok Angkut 2 Motor Lewati Portal Jalan

Maling di Sawangan Depok Angkut 2 Motor Lewati Portal Jalan

Megapolitan
Pedagang Pigura di Jakpus 'Curi Start' Jualan Foto Prabowo-Gibran

Pedagang Pigura di Jakpus "Curi Start" Jualan Foto Prabowo-Gibran

Megapolitan
Ketua DPRD DKI Pertanyakan Urgensi Kelurahan Dapat Anggaran 5 Persen dari APBD

Ketua DPRD DKI Pertanyakan Urgensi Kelurahan Dapat Anggaran 5 Persen dari APBD

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com