Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ahok Senang Jakarta "Full" 4G LTE Akhir Tahun 2015

Kompas.com - 14/07/2015, 19:48 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama merasa senang karena Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) membuat kebijakan pemenuhan kebutuhan jaringan 4G LTE di Jakarta pada akhir 2015.

Menurut Basuki, hal itu merupakan terobosan terbaru yang bisa menunjang penerapan smart city di Jakarta. 

"Rudi (Menkominfo Rudiantara) ini sangat berani menargetkan pemenuhan jaringan 4G LTE di Jakarta pada akhir 2015," kata Basuki di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Selasa (14/7/2015).

"Menjadi negara maju harus ditunjang dengan kecepatan akses internet," ujar pria yang akrab disapa Ahok itu.

Cepatnya akses internet di Jakarta ini juga sempat diceritakan kepada Wali Kota Houston, Texas, Annise Parker saat berkunjung ke Balai Kota, Senin (13/7/2015) kemarin.

"Dia kaget Indonesia bisa seperti ini. Ini baru namanya Indonesia, jangan dianggap pecundang melulu," kata Basuki lagi.

Pada kesempatan yang sama Menkominfo Rudiantara mengatakan, kebijakannya untuk memenuhi jaringan 4G LTE di Jakarta sudah disampaikannya sejak awal tahun.

Saat itu, Rudi bertanya kepada Basuki bagaimana terobosan membangun Jakarta ke depannya. Basuki mengatakan, dia ingin menerapkan Jakarta Smart City.

"Pak Ahok bilang, 'Kalau lo gimana?' Saya katakan, saya akan bicara dengan operator untuk menyelenggarakan jaringan 4G dan memang ini dirancang jadi legacy pemerintahan Presiden Jokowi," kata Rudi. 

Saat ini Indonesia masih berada di posisi keempat di antara negara-negara ASEAN. Posisi Indonesia masih berada di bawah Singapura, Thailand, dan Malaysia. Dia menargetkan, pada tahun 2019, Indonesia sudah berada di posisi kedua se-ASEAN.

"Secara geografis, kami tidak bisa mengurus Indonesia seperti Singapura. Walaupun Indonesia akan jadi nomor 2, Jakarta bisa 11-12-lah sama Singapura," kata Rudi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berniat Melanjutkan Studi ke Filipina, Ratusan Calon Mahasiswa S3 Malah Kena Tipu Puluhan Juta Rupiah

Berniat Melanjutkan Studi ke Filipina, Ratusan Calon Mahasiswa S3 Malah Kena Tipu Puluhan Juta Rupiah

Megapolitan
MRT Lanjut sampai Tangsel, Wali Kota Benyamin: Diharapkan Segera Teralisasi

MRT Lanjut sampai Tangsel, Wali Kota Benyamin: Diharapkan Segera Teralisasi

Megapolitan
Teka-teki Perempuan Ditemukan Tewas di Pulau Pari: Berwajah Hancur, Diduga Dibunuh

Teka-teki Perempuan Ditemukan Tewas di Pulau Pari: Berwajah Hancur, Diduga Dibunuh

Megapolitan
Tragedi Kebakaran Maut di Mampang dan Kisah Pilu Keluarga Korban Tewas...

Tragedi Kebakaran Maut di Mampang dan Kisah Pilu Keluarga Korban Tewas...

Megapolitan
Nasib Jesika Jadi Korban Kebakaran Toko di Mampang, Baru 2 Hari Injakkan Kaki di Jakarta

Nasib Jesika Jadi Korban Kebakaran Toko di Mampang, Baru 2 Hari Injakkan Kaki di Jakarta

Megapolitan
Kejati DKI Belum Terima Berkas Perkara Firli Bahuri Terkait Dugaan Pemerasan terhadap SYL

Kejati DKI Belum Terima Berkas Perkara Firli Bahuri Terkait Dugaan Pemerasan terhadap SYL

Megapolitan
Belajar dari Kasus Sopir Fortuner Arogan, Jangan Takut dengan Mobil Berpelat Dinas...

Belajar dari Kasus Sopir Fortuner Arogan, Jangan Takut dengan Mobil Berpelat Dinas...

Megapolitan
7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' di Mampang Telah Dipulangkan

7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" di Mampang Telah Dipulangkan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] 7 Orang Tewas Terjebak Kebakaran Toko Saudara Frame | Serba-serbi Warung Madura yang Jarang Diketahui

[POPULER JABODETABEK] 7 Orang Tewas Terjebak Kebakaran Toko Saudara Frame | Serba-serbi Warung Madura yang Jarang Diketahui

Megapolitan
3 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' di Mampang adalah ART

3 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" di Mampang adalah ART

Megapolitan
Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

Megapolitan
Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Megapolitan
Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com