Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kandang Kambing di Atas Tumpukan Sampah Kali Cipinang Dibongkar

Kompas.com - 22/09/2015, 12:58 WIB
Robertus Belarminus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kandang kambing di atas gundukan sampah di Kali Cipinang RW 01, Kelurahan Rambutan, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, akhirnya dibongkar. Pembongkaran ini dilakukan setelah ada negosiasi dengan sang pemilik dan juga ahli waris lahan.

Pemilik kandang kambing tersebut, Fakrul (33) warga RT 01 RW 01 merelakan kandang kambingnya dibongkar dulu. Hal ini agar pengerukan sampah yang menumpuk puluhan tahun di tepi Kali Cipinang itu dapat berjalan leluasa.

Namun, pihak kelurahan sepakat untuk membangun lagi kandang kambing Fakrul setelah lahan di tepi kali itu ditata.

Dalam negosiasi dengan Lurah Rambutan Untung Purwanto, Fakrul mendapat jaminan bahwa kandang kambingnya yang dibongkar akan dibangun lagi.

"Kalau saya terserah Pak Lurah, saya ikut saja kalau ini mau dibikin rapi. Tapi saya bilang tadi, ini ladang saya cari nafkah. Kalau mau dirapikan silahkan, tapi nanti berdiri lagi seperti ini," kata Fakrul, di lokasi pengerukan, Selasa (22/9/2015).

Lurah Rambutan Untung Purwanto menyanggupinya permintaannya. Untung mengatakan, petugas prasarana dan sarana umum (PPSU) akan membantu membongkar kandang itu. Pembongkaran juga dilakukan secara hati-hati agar material kandang bisa dipakai lagi.

Setelahnya, kandang kambing akan dibangun lagi saat kawasan itu sudah selesai dibersihkan sampahnya dan di tata. "Tapi kita bangunnya enggak bisa satu dua hari ya. Tunggu ini dikeruk, diuruk, lalu ditata dan dibangun lagi. Soalnya dia juga punya sertifikat," ujar Untung.

Setelah negosiasi disepakati, petugas PPSU melakukan pembongkaran kandang kambing secara manual. Setelah kandang kambing dibongkar, sampah akan kembali dikeruk seluruhnya.

Sampah yang dikeruk dipindahkan ke tepi seberang kali. Di sana, sampah nanti akan diangkut dengan truk lalu dibuang ke Bantar Gebang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ammar Zoni Residivis Narkoba 3 Kali, Jaksa Bakal Pertimbangkan Tuntutan Hukuman

Ammar Zoni Residivis Narkoba 3 Kali, Jaksa Bakal Pertimbangkan Tuntutan Hukuman

Megapolitan
Kasus DBD Melonjak, Dinkes DKI Gencarkan Kegiatan “Gerebek PSN” Seminggu Dua Kali

Kasus DBD Melonjak, Dinkes DKI Gencarkan Kegiatan “Gerebek PSN” Seminggu Dua Kali

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Tangsel Hari Ini, 28 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Tangsel Hari Ini, 28 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Tangerang Hari Ini, 28 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Tangerang Hari Ini, 28 Maret 2024

Megapolitan
Kembangkan 'Food Estate' di Kepulauan Seribu, Pemprov DKI Bakal Perhatikan Keselamatan Lingkungan

Kembangkan "Food Estate" di Kepulauan Seribu, Pemprov DKI Bakal Perhatikan Keselamatan Lingkungan

Megapolitan
Kelakar Heru Budi Saat Ditanya Dirinya Jadi Cagub DKI: Pak Arifin Satpol PP Juga Berpotensi...

Kelakar Heru Budi Saat Ditanya Dirinya Jadi Cagub DKI: Pak Arifin Satpol PP Juga Berpotensi...

Megapolitan
Keluarga Korban Pembacokan di Kampung Bahari Masih Begitu Emosi terhadap Pelaku

Keluarga Korban Pembacokan di Kampung Bahari Masih Begitu Emosi terhadap Pelaku

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Kota Bogor Hari Ini, 28 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Kota Bogor Hari Ini, 28 Maret 2024

Megapolitan
Aviary Park Bintaro: Harga Tiket Masuk dan Fasilitasnya

Aviary Park Bintaro: Harga Tiket Masuk dan Fasilitasnya

Megapolitan
Pengakuan Sopir Truk yang Bikin Kecelakaan Beruntun di GT Halim: Saya Dikerjain, Tali Gas Dicopotin

Pengakuan Sopir Truk yang Bikin Kecelakaan Beruntun di GT Halim: Saya Dikerjain, Tali Gas Dicopotin

Megapolitan
Berkas Rampung, Ammar Zoni Dilimpahkan ke Kejaksaan untuk Disidang

Berkas Rampung, Ammar Zoni Dilimpahkan ke Kejaksaan untuk Disidang

Megapolitan
Pengendara Motor Dimintai Uang agar Bisa Lewat Trotoar, Heru Budi: Sudah Ditindak

Pengendara Motor Dimintai Uang agar Bisa Lewat Trotoar, Heru Budi: Sudah Ditindak

Megapolitan
Jadi Tersangka, Sopir Truk 'Biang Kerok' Tabrakan di GT Halim Utama: Saya Beli Semua Mobilnya

Jadi Tersangka, Sopir Truk "Biang Kerok" Tabrakan di GT Halim Utama: Saya Beli Semua Mobilnya

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Depok Hari Ini, Kamis 28 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Depok Hari Ini, Kamis 28 Maret 2024

Megapolitan
Pemkot Bogor Relokasi 9 Rumah Warga Terdampak Longsor di Sempur ke Rumah Kontrakan

Pemkot Bogor Relokasi 9 Rumah Warga Terdampak Longsor di Sempur ke Rumah Kontrakan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com