Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandiaga Uno Janji Tuntaskan Kebijakan Jokowi di Kampung Pulo

Kompas.com - 31/07/2016, 22:13 WIB
Akhdi Martin Pratama

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com -
Bakal calon Gubernur DKI Jakarta dari Partai Gerindra, Sandiaga Uno, menyambangi permukiman warga di Kampung Pulo, Jakarta Timur, Minggu (31/7/2016). Ia datang ke sana untuk menghadiri acara kunsultasi usaha program wanita berdaya yang diselenggarakan oleh Indonesia Setara Foundation.

Pria yang akrab disapa Sandi itu sempat berbincang dengan warga yang hadir di acara tersebut. Salah seorang warga Kampung Pulo, Endah, meminta Sandi berjanji tidak akan menggusur Kampung Pulo jika terpilih menjadi gubernur pada Pilkada DKI 2017.

"Saya enggak mau digusur Pak dari sini (Kampung Pulo)," ujar Endah.

Mendengar permintaan Endah, Sandi pun menuturkan hanya akan menata dan tidak akan menggusur permukiman tersebut.

"Gimana kalau ditata saja?" kata Sandi kepada Endah.

Endah pun tetap pada pendiriannya dan meminta Sandi berjanji tidak akan menggusur Kampung Pulo. Ia meminta kepada Sandi agar rumah-rumah warga di kawasan tersebut diperbaiki agar tidak terlihat kumuh.

"Kami mau di sini aja jangan dipindah, benerin aja rumah-rumah kami," ucap Endah.

Warga lainnya, Salamah, ikut menimpali pernyataan Endah. Salamah mengatakan agar Sandi tidak hanya mengumbar janji. Ia pun meminta Sandi untuk membuatkan sertifikat bagi warga Kampung Pulo yang tidak memiliki sertifikat.

"Jangan janji aja Pak, bikin kami sertifikat. Jadi rumah saya tidak ilegal," ucapnya.

Lalu, Sandi menyatakan bakal merealisasikan program Presiden Joko Widodo yang saat menjadi Gubernur DKI Jakarta pernah berjanji akan memberi ganti rugi kepada warga Kampung Pulo korban penggusuran.

"Saya akan menuntaskan janji Presiden Jokowi, karena dia Presiden kita pasti saya akan bicarakan dengan dia, jika saya terpilih saya akan merealisasikan janji itu," kata Sandi.

Kompas TV Partai Gerindra Pilih Sandiaga Uno untuk Pilkada DKI
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

JPO Cilincing yang Hancur Ditabrak Kontainer Diperbaiki, Biaya Ditanggung Perusahaan Truk

JPO Cilincing yang Hancur Ditabrak Kontainer Diperbaiki, Biaya Ditanggung Perusahaan Truk

Megapolitan
Polisi Usut Penyebab Remaja di Cengkareng Gantung Diri

Polisi Usut Penyebab Remaja di Cengkareng Gantung Diri

Megapolitan
Dari 7 Jenazah Korban Kebakaran Mampang, 2 di Antaranya Anak Laki-laki

Dari 7 Jenazah Korban Kebakaran Mampang, 2 di Antaranya Anak Laki-laki

Megapolitan
Isak Tangis Iringi Pengantaran 7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' ke RS Polri

Isak Tangis Iringi Pengantaran 7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" ke RS Polri

Megapolitan
Kebakaran Toko Bingkai Saudara Frame Padam, Arus Lalin Jalan Mampang Prapatan Kembali Normal

Kebakaran Toko Bingkai Saudara Frame Padam, Arus Lalin Jalan Mampang Prapatan Kembali Normal

Megapolitan
Sebelum Toko 'Saudara Frame' Terbakar, Ada Percikan Api Saat Pemotongan Kayu

Sebelum Toko "Saudara Frame" Terbakar, Ada Percikan Api Saat Pemotongan Kayu

Megapolitan
Kondisi Karyawan Selamat dari Kebakaran Saudara Frame, Salah Satunya Luka Bakar Hampir di Sekujur Tubuh

Kondisi Karyawan Selamat dari Kebakaran Saudara Frame, Salah Satunya Luka Bakar Hampir di Sekujur Tubuh

Megapolitan
Polisi: Ada Luka di Dada dan Cekikan di Leher Jasad Perempuan di Pulau Pari

Polisi: Ada Luka di Dada dan Cekikan di Leher Jasad Perempuan di Pulau Pari

Megapolitan
144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan, Terbanyak di Jaktim

144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan, Terbanyak di Jaktim

Megapolitan
Wanita Ditemukan Tewas di Dermaga Pulau Pari, Polisi Periksa 3 Teman Dekat Korban

Wanita Ditemukan Tewas di Dermaga Pulau Pari, Polisi Periksa 3 Teman Dekat Korban

Megapolitan
Cerita Warga Habiskan Uang Jutaan Rupiah untuk Bagi-bagi THR di Hari Lebaran

Cerita Warga Habiskan Uang Jutaan Rupiah untuk Bagi-bagi THR di Hari Lebaran

Megapolitan
Anggota DPRD Pertanyakan Besaran Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Anggota DPRD Pertanyakan Besaran Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Megapolitan
Tewas Terjebak Kebakaran, Keluarga Pemilik 'Saudara Frame' Tinggal di Lantai Tiga Toko

Tewas Terjebak Kebakaran, Keluarga Pemilik "Saudara Frame" Tinggal di Lantai Tiga Toko

Megapolitan
Kadis Dukcapil: 92.432 NIK Warga Jakarta Bakal Dinonaktifkan Awal Pekan Depan

Kadis Dukcapil: 92.432 NIK Warga Jakarta Bakal Dinonaktifkan Awal Pekan Depan

Megapolitan
Sayur-mayur Membawa Berkah, Sarmini Bisa Menyekolahkan Anaknya hingga Sarjana

Sayur-mayur Membawa Berkah, Sarmini Bisa Menyekolahkan Anaknya hingga Sarjana

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com