Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dhani: Sekarang Saya Bukan Selebriti Saja, melainkan Sudah Masuk Dunia Politik

Kompas.com - 18/09/2016, 19:31 WIB

BEKASI, KOMPAS.com - Musisi Ahmad Dhani dideklarasikan sebagai calon wakil bupati Bekasi yang mendampingi calon bupati Bekasi, Sa'duddin dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Minggu (18/9/2016) siang.

Dhani yang diusung Partai Gerindra ini yakin bisa membangun Bekasi menjadi lebih baik.

Pendeklarasian Sa'duddin dan Dhani ini dilakukan di Hotel Hom Tambun, Kabupaten Bekasi, Minggu (18/9/2016) siang.

(Baca juga: Pasangan Sa'duddin-Ahmad Dhani Dideklarasikan untuk Pilkada Kabupaten Bekasi)

Keduanya tiba di hotel tersebut dengan mengenakan kemeja putih. Saat itu, Dhani tiba bersama istrinya, Mulan Jameela. Hadir pula anak keduanya, El, serta ibu kandung Dhani.

Dalam kesempatan itu, Dhani mengaku dilamar Sa'duddin untuk menjadi pendampingnya dalam Pilkada Bekasi 2017 mendatang.

Ibarat seorang gadis yang dilamar pria, kata Dhani, sudah sepatutnya ia menjaga harkat pemimpinnya.

"Saya berjanji akan terus mendukung langkah Pak Ustaz Sa'duddin dalam kepemimpinannya," kata Dhani.

Dhani mengaku sudah mengantongi restu dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto pada Sabtu (17/9/2016) malam.

Adapun surat tersebut diterima Dhani di kediaman Prabowo Subianto. Sementara itu, surat dukungan dari PKS, sudah ia terima sejak satu bulan yang lalu.

"Saya simpatisan dan loyalis Pak Prabowo, sehingga saya akan ikut perintah Pak Prabowo," ujar Dhani.

Lantaran sudah yakin menjadi penamping Sa'duddin dalam pilkada mendatang, Dhani pun menyebut dirinya telah menjadi politisi.

"Sekarang bukan selebriti saja, tetapi sudah masuk ke dunia politik," ucap Dhani.

Pentolan band Dewa 19 ini yakin mampu mengungguli petahana, Bupati Bekasi Neneng Hasana Yasin yang maju dengan Eka Supria Atmaja.

Oleh karena itu, Dhani telah membeli sebidang lahan di Kabupaten Bekasi untuk dijadikan tempat tinggalnya kelak.

"Meski belum sah (terpilih), tetapi saya sudah punya sebidang tanah di Bekasi. Kalau jadi, ya tinggal bangun saja dan tinggal di Bekasi," kata dia.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Sumber Warta Kota


Terkini Lainnya

Rekonstruksi Kasus Penembakan Ditunda sampai Gathan Saleh Sehat

Rekonstruksi Kasus Penembakan Ditunda sampai Gathan Saleh Sehat

Megapolitan
Buntut Pungli Sekelompok Orang, Dinas Bina Marga DKI Tutup Celah Trotoar Dekat Gedung DPR

Buntut Pungli Sekelompok Orang, Dinas Bina Marga DKI Tutup Celah Trotoar Dekat Gedung DPR

Megapolitan
Warga Bogor Tertipu Penjual Mobil Bekas di Bekasi, padahal Sudah Bayar Lunas

Warga Bogor Tertipu Penjual Mobil Bekas di Bekasi, padahal Sudah Bayar Lunas

Megapolitan
Gandeng Swasta, Pemprov DKI Renovasi 10 Rumah Tak Layak Huni di Kamal Muara

Gandeng Swasta, Pemprov DKI Renovasi 10 Rumah Tak Layak Huni di Kamal Muara

Megapolitan
Singgung 'Legal Standing' MAKI, Polda Metro Jaya Sebut SKT sebagai LSM Sudah Tak Berlaku

Singgung "Legal Standing" MAKI, Polda Metro Jaya Sebut SKT sebagai LSM Sudah Tak Berlaku

Megapolitan
Penyidikan Aiman Witjaksono Dihentikan, Polisi: Gugur karena Tak Berkekuatan Hukum

Penyidikan Aiman Witjaksono Dihentikan, Polisi: Gugur karena Tak Berkekuatan Hukum

Megapolitan
Belum Tahan Firli Bahuri, Kapolda Metro Terapkan Prinsip Kehati-hatian

Belum Tahan Firli Bahuri, Kapolda Metro Terapkan Prinsip Kehati-hatian

Megapolitan
Dishub DKI Jaga Trotoar di Jakpus yang Dimanfaatkan Sekelompok Orang Tarik Bayaran Pengendara Motor

Dishub DKI Jaga Trotoar di Jakpus yang Dimanfaatkan Sekelompok Orang Tarik Bayaran Pengendara Motor

Megapolitan
Oknum Anggota TNI Pengeroyok Warga Sipil di Depan Polres Jakpus Bukan Personel Kodam Jaya

Oknum Anggota TNI Pengeroyok Warga Sipil di Depan Polres Jakpus Bukan Personel Kodam Jaya

Megapolitan
Polisi: Sopir Truk Ugal-ugalan di GT Halim Bicara Melantur

Polisi: Sopir Truk Ugal-ugalan di GT Halim Bicara Melantur

Megapolitan
Kronologi 4 Warga Sipil Dianiaya Oknum TNI di Depan Mapolres Jakpus, Bermula Pemalakan Ibu Tentara

Kronologi 4 Warga Sipil Dianiaya Oknum TNI di Depan Mapolres Jakpus, Bermula Pemalakan Ibu Tentara

Megapolitan
Polisi Amankan 4 Remaja yang Bawa Senjata Tajam Sambil Bonceng 4 di Bogor

Polisi Amankan 4 Remaja yang Bawa Senjata Tajam Sambil Bonceng 4 di Bogor

Megapolitan
Wacana Sekolah Gratis, Emak-emak di Pasar Minggu Khawatir KJP Dihapus

Wacana Sekolah Gratis, Emak-emak di Pasar Minggu Khawatir KJP Dihapus

Megapolitan
Pemprov DKI Bakal Libatkan BRIN dalam Pengembangan 'Food Estate' di Kepulauan Seribu

Pemprov DKI Bakal Libatkan BRIN dalam Pengembangan "Food Estate" di Kepulauan Seribu

Megapolitan
Mengenang 9 Tahun Kematian Akseyna, Mahasiswa UI Berkumpul dengan Pakaian Serba Hitam

Mengenang 9 Tahun Kematian Akseyna, Mahasiswa UI Berkumpul dengan Pakaian Serba Hitam

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com