Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tahu Ada Agus, Lulung Jemput Bola Shalat Jumat di Masjid Luar Batang

Kompas.com - 21/10/2016, 14:05 WIB
Robertus Belarminus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Abraham Lulung Lunggana terlihat shalat Jumat di Masjid Luar Batang, Penjaringan, Jakarta Utara, bersama bakal calon gubernur DKI dari Koalisi Cikeas, Agus Harimurti Yudhoyono.

Pemandangan Lulung bersama Agus cukup menarik. Sebab, Lulung merupakan politisi PPP versi Muktamar Jakarta atau loyalis kubu Djan Faridz yang mendukung Ahok-Djarot.

Seusai shalat Jumat di masjid tersebut, Lulung dan Agus berjalan kaki dengan rombongan Agus dari Masjid Luar Batang hingga ke luar jalan utama.

Selama perjalanan lebih kurang 200 meter itu, Lulung berjalan tak jauh di belakang Agus. Agus di depannya tampak sibuk meladeni warga yang menyalami dan menyapanya.

Sesaat sebelum Agus naik mobil untuk melanjutkan perjalanan, Lulung sempat berfoto dengan Agus.

Kepada wartawan, Lulung mengaku sengaja datang ke Masjid Luar Batang untuk shalat Jumat karena tahu Agus akan menunaikan ibadah juga di sana.

"Iya, saya tahu Mas Agus di sini saya langsung ke mari. Shalat bareng bersama, kita jemput bolalah," kata Lulung, Jumat (21/10/2016).

Lulung mengaku mendukung Agus. Hal itu tentu berseberangan dengan keputusan partainya yang mendukung Ahok-Djarot. Lulung menyatakan, ia menggunakan cara sendiri untuk mendukung Agus.

"Ya, tidak juga atas arahan Romy (Romahurmuziy) dan tidak juga atas arahan Djan Faridz. Saya punya cara tersendiri untuk memenangkan Agus," ujar Lulung.

Lulung mengaku mempunyai relawan "Gerbang Monas" yang siap memenangkan Agus. Relawan itu bergerak mandiri, di luar tim pemenangan Agus-Sylviana. Lulung menilai, sikapnya itu tidak akan berpengaruh terhadap posisinya di PPP.

"Insya Allah tidak," ujar Lulung.

Kompas TV Lulung: Saya Berdiri di Belakang Orang yang Lawan Ahok
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Aduan Masalah THR Lebaran 2024 Menurun, Kadisnaker: Perusahaan Mulai Stabil Setelah Pandemi

Aduan Masalah THR Lebaran 2024 Menurun, Kadisnaker: Perusahaan Mulai Stabil Setelah Pandemi

Megapolitan
Disnaker DKI Terima Aduan Terhadap 291 Perusahaan Soal Pembayaran THR Lebaran 2024

Disnaker DKI Terima Aduan Terhadap 291 Perusahaan Soal Pembayaran THR Lebaran 2024

Megapolitan
Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Sedang Mengandung Empat Bulan

Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Sedang Mengandung Empat Bulan

Megapolitan
Pergaulan Buruk Buat Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Polisi karena Konsumsi Narkoba...

Pergaulan Buruk Buat Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Polisi karena Konsumsi Narkoba...

Megapolitan
Pria yang Tewas di Kamar Kontrakan Depok Tinggalkan Surat Tulisan Tangan

Pria yang Tewas di Kamar Kontrakan Depok Tinggalkan Surat Tulisan Tangan

Megapolitan
Pria di Cengkareng Cabuli Anak 5 Tahun, Lecehkan Korban sejak 2022

Pria di Cengkareng Cabuli Anak 5 Tahun, Lecehkan Korban sejak 2022

Megapolitan
Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Diberi Uang Rp 300.000 untuk Gugurkan Kandungan oleh Kekasihnya

Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Diberi Uang Rp 300.000 untuk Gugurkan Kandungan oleh Kekasihnya

Megapolitan
Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Sudah Berpacaran dengan Kekasihnya Selama 3 Tahun

Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Sudah Berpacaran dengan Kekasihnya Selama 3 Tahun

Megapolitan
Sang Kekasih Bawa Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading ke Jakarta karena Malu

Sang Kekasih Bawa Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading ke Jakarta karena Malu

Megapolitan
Kasus Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading Belum Terungkap Jelas, Polisi: Minim Saksi

Kasus Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading Belum Terungkap Jelas, Polisi: Minim Saksi

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jabodetabek Hari Ini: Waspadai Hujan di Pagi Hari

Prakiraan Cuaca Jabodetabek Hari Ini: Waspadai Hujan di Pagi Hari

Megapolitan
Terbukti Konsumsi Ganja, Chandrika Chika dkk Terancam Empat Tahun Penjara

Terbukti Konsumsi Ganja, Chandrika Chika dkk Terancam Empat Tahun Penjara

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Megapolitan
Selebgram Chandrika Chika Konsumsi Narkoba Satu Tahun Lebih

Selebgram Chandrika Chika Konsumsi Narkoba Satu Tahun Lebih

Megapolitan
Meski TikTokers Galihloss Minta Maaf Usai Video Penistaan Agama, Proses Hukum Tetap Berlanjut

Meski TikTokers Galihloss Minta Maaf Usai Video Penistaan Agama, Proses Hukum Tetap Berlanjut

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com