Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Ahok Temui Warga di Rumah Lembang Diubah Jadi Setiap Sabtu

Kompas.com - 30/01/2017, 06:09 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Jadwal calon gubernur nomor pemilihan dua DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, menemui warga di Rumah Lembang diubah menjadi setiap Sabtu.

Sebelumnya, Basuki menerima warga di Rumah Lembang setiap Rabu. Karena perubahan jadwal ini, Rumah Lembang akan kembali dibuka pada pada 4 Februari 2017.

"Iya memang (agenda Ahok bertemu warga) dipindah ke Sabtu. Karena hari Sabtu biasanya hanya dipakai untuk menghadiri kondangan," kata juru bicara tim pemenangan Ahok-Djarot Saiful Hidayat, Raja Juli Antoni, kepada Kompas.com, Senin (30/1/2017).

(Baca juga: Saat "Bintang" Beramai-ramai Datangi Rumah Lembang)

Sama seperti sebelumnya, Ahok akan menerima warga mulai pukul 08.30. Pria yang akrab disapa Toni itu menyampaikan, perubahan jadwal pertemuan ini merupakan hasil kesepakatan tim pemenangan dengan Ahok maupun Djarot.

"Mungkin ini baik juga bagi yang bekerja weekdays. Jadi punya kesempatan ketemu (Ahok-Djarot saat) libur," kata Toni.

Dalam dua minggu terakhir jelang pemilihan pada 15 Februari 2017, Ahok-Djarot akan mengintensifkan blusukan menemui warga.

(Baca juga: Pencipta Aplikasi Qlue Temui Ahok di Rumah Lembang)

Pada hari Rabu yang sebelumnya diisi dengan menemui warga di Rumah Lembang, Ahok ke depannya akan mengisi hari Rabu-nya itu untuk blusukan.

"Pak Ahok juga lebih pengin lihat progress pembangunan dan ketemu warga," kata Toni.

Adapun Rumah Lembang merupakan markas pemenangan Ahok-Djarot. Rumah Lembang biasa dipergunakan Ahok-Djarot untuk menemui, menerima aduan, dan berfoto-foto bersama warga. Selain itu, Rumah Lembang biasa dipergunakan untuk diskusi.

Kompas TV Ahok Batal Temui Pendukung di Rumah Lembang
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Duduk Perkara Penganiayaan 4 Warga Sipil oleh Oknum TNI di Depan Polres Jakpus

Duduk Perkara Penganiayaan 4 Warga Sipil oleh Oknum TNI di Depan Polres Jakpus

Megapolitan
45 Orang Jadi Korban Penipuan Jual Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Kerugian Capai Rp 3 Miliar

45 Orang Jadi Korban Penipuan Jual Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Kerugian Capai Rp 3 Miliar

Megapolitan
Telan Anggaran Rp 113 Miliar, Bima Arya Harap Masjid Agung Bogor Jadi Pusat Perekonomian

Telan Anggaran Rp 113 Miliar, Bima Arya Harap Masjid Agung Bogor Jadi Pusat Perekonomian

Megapolitan
Driver Taksi Online Diduga Berniat Culik dan Rampok Barang Penumpangnya

Driver Taksi Online Diduga Berniat Culik dan Rampok Barang Penumpangnya

Megapolitan
TNI AD Usut Peran Oknum Personelnya yang Aniaya 4 Warga Sipil di Jakpus

TNI AD Usut Peran Oknum Personelnya yang Aniaya 4 Warga Sipil di Jakpus

Megapolitan
Polisi Temukan Dua Luka di Kepala Wanita yang Tewas Bersimbah Darah di Bogor

Polisi Temukan Dua Luka di Kepala Wanita yang Tewas Bersimbah Darah di Bogor

Megapolitan
Pembunuh Wanita di Bogor Ternyata Suaminya Sendiri

Pembunuh Wanita di Bogor Ternyata Suaminya Sendiri

Megapolitan
Diduga Korban Pembunuhan, Wanita di Bogor Ditemukan Tewas Bersimbah Darah

Diduga Korban Pembunuhan, Wanita di Bogor Ditemukan Tewas Bersimbah Darah

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Polisi Hentikan Kasus Aiman Witjaksono | Pengakuan Sopir Truk yang Tabrakan di GT Halim Utama

[POPULER JABODETABEK] Polisi Hentikan Kasus Aiman Witjaksono | Pengakuan Sopir Truk yang Tabrakan di GT Halim Utama

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Megapolitan
Tarif Tol Jakarta-Pekalongan untuk Mudik 2024

Tarif Tol Jakarta-Pekalongan untuk Mudik 2024

Megapolitan
Jadwal Imsak di Tangerang 29 Maret 2024

Jadwal Imsak di Tangerang 29 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Imsak di Wilayah Bekasi, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak di Wilayah Bekasi, 29 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Imsakiyah di Jakarta, 29 Maret 2024

Jadwal Imsakiyah di Jakarta, 29 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Imsak di Depok, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak di Depok, 29 Maret 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com