Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang HUT ke-490 DKI Jakarta, Djarot Ziarah ke TMP Kalibata

Kompas.com - 16/06/2017, 08:59 WIB
Nursita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) ke-490 DKI Jakarta, Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat berziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Jumat (16/6/2017) pagi.

Pantauan Kompas.com, Djarot datang ke TMP Kalibata sekitar 07.30 WIB. Saat tiba, Djarot langsung menuju lapangan untuk memimpin upacara ziarah.

(Baca juga: Hadiah HUT Jakarta, Jalan Layang Koridor XIII Beroperasi Juni 2017)

Peserta upacara yang terdiri dari anggota Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) itu tampak khidmat mengikuti tiap prosesi upacara, yakni penghormatan kepada arwah para pejuang, mengheningkan cipta, peletakan karangan bunga, dan penghormatan terakhir kepada arwah para pejuang.

Upacara ziarah tersebut juga dihadiri Kapolda Metro Jaya Irjen Mochamad Iriawan dan Pangdam Jaya Mayjen TNI Jaswandi.

Setelah upacara ziarah, Djarot, Iriawan, dan Jaswandi langsung menuju area pemakaman. Mereka pertama kali menabur bunga di makam Wali Kota pertama Jakarta, yakni Suwirjo.

Setelah itu, mereka dan jajaran pejabat Pemprov DKI Jakarta berkeliling dan menabur bunga dan berdoa di makam-makam para pahlawan.

(Baca juga: Kunjungan Kerja Pertama Djarot sebagai Gubernur DKI)

Seusai ziarah ke TMP Kalibata, Djarot dan rombongan akan melakukan ziarah ke TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat.

Mereka akan berziarah dan tabur bunga di makam pahlawan dari Jakarta, MH Thamrin dan Ismail Marzuki.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Momen Lebaran, Pelanggan Borong Mainan sampai Rp 1 Juta di Pasar Gembrong Jatinegara

Momen Lebaran, Pelanggan Borong Mainan sampai Rp 1 Juta di Pasar Gembrong Jatinegara

Megapolitan
Tengah Malam, Api di Toko Bingkai Mampang Kembali Menyala

Tengah Malam, Api di Toko Bingkai Mampang Kembali Menyala

Megapolitan
Polisi Bakal Periksa Pelapor dan Saksi Kasus Dugaan Penipuan Beasiswa Doktoral ke Filipina

Polisi Bakal Periksa Pelapor dan Saksi Kasus Dugaan Penipuan Beasiswa Doktoral ke Filipina

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 19 April 2024 dan Besok: Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 19 April 2024 dan Besok: Siang ini Hujan Sedang

Megapolitan
Terdengar Ledakan Keras Sebelum Toko Bingkai di Mampang Terbakar

Terdengar Ledakan Keras Sebelum Toko Bingkai di Mampang Terbakar

Megapolitan
Cara ke Aviary Park Bintaro Naik Transportasi Umum

Cara ke Aviary Park Bintaro Naik Transportasi Umum

Megapolitan
Ratusan Orang Tertipu Program Beasiswa Doktoral di Filipina, Uang Para Korban Dipakai Pelaku untuk Trading

Ratusan Orang Tertipu Program Beasiswa Doktoral di Filipina, Uang Para Korban Dipakai Pelaku untuk Trading

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Akhir Arogansi Sopir Fortuner yang Mengaku Anggota TNI | Masyarakat Diimbau Tak Sebar Video Meli Joker

[POPULER JABODETABEK] Akhir Arogansi Sopir Fortuner yang Mengaku Anggota TNI | Masyarakat Diimbau Tak Sebar Video Meli Joker

Megapolitan
Pengemudi Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI Palsu Bakal Jalani Pemeriksaan Psikologi

Pengemudi Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI Palsu Bakal Jalani Pemeriksaan Psikologi

Megapolitan
Sudah 3 Jam, Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Belum Juga Padam

Sudah 3 Jam, Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Belum Juga Padam

Megapolitan
5 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Berhasil Dievakuasi, Polisi: Mayoritas Menderita Luka Bakar

5 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Berhasil Dievakuasi, Polisi: Mayoritas Menderita Luka Bakar

Megapolitan
7 Orang Masih Terjebak dalam Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Prapatan

7 Orang Masih Terjebak dalam Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Prapatan

Megapolitan
Karyawan Gedung Panik dan Berhamburan Keluar Saat Toko Bingkai di Mampang Prapatan Kebakaran

Karyawan Gedung Panik dan Berhamburan Keluar Saat Toko Bingkai di Mampang Prapatan Kebakaran

Megapolitan
Harga Bahan Dapur Naik Turun, Pedagang Pasar Perumnas Klender: Alhamdulillah Masih Punya Pelanggan Setia

Harga Bahan Dapur Naik Turun, Pedagang Pasar Perumnas Klender: Alhamdulillah Masih Punya Pelanggan Setia

Megapolitan
Pengemudi Fortuner Arogan Gunakan Pelat Dinas Palsu, TNI: Melebihi Gaya Tentara dan Rugikan Institusi

Pengemudi Fortuner Arogan Gunakan Pelat Dinas Palsu, TNI: Melebihi Gaya Tentara dan Rugikan Institusi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com