Salin Artikel

[HOAKS] Ustaz Arifin Ilham Meninggal Dunia...

Terlihat dari beberapa twit yang ada, warganet menanyakan kebenaran atas berita yang mereka peroleh tersebut.

Narasi yang beredar:

Pantauan Kompas.com, beberapa twit tersebut diunggah pada Senin (7/1/2019) malam.

Berikut beberapa tangkapan layar yang diperoleh Kompas.com:

"Bener ga sih berita nya? Ustadz Arifin Ilham Meninggal dunia ??? #UstadzArifinIlham," tulis salah satu akun.

Bahkan, terdapat salah satu twit  menanyakan kebenaran kabar yang diterimanya via WhatsApp Group kepada Ustaz Bachtiar Nasir dengan me-mention nya.

"Assalamualaikum tadz @bachtiarnasir, mohon maaf dapat kabar di wag ustadz Arifin ilham hari ini meninggal dunia, benarkah beritanya ?," tulis akun tersebut.

"Apa betul ustadz Arifin ilham meninggal dunia barusan?," tulis akun lain.

Persebaran kabar hoaks ini sebelumnya memang telah masif di pesan aplikasi Whats App pada Selasa (8/1/2019).

Pesan yang menyebut Ustaz Arifin Ilham meninggal bahkan mengaku mendapat kabar dari saudara sepupunya. 

Innalillahu Wa Innailaihi Roji'un.. telah meninggal dunia ustad Arifin Ilham baru saja.... kabar dari saudara sepupunya KH. Komarudin

Penelusuran Kompas.com:

Kasubag Humas Polres Bogor Kabupaten AKP, Ita Puspita Lena, menyampaikan bahwa pihaknya telah melakukan konfirmasi terkait kondisi Ustaz Arifin Ilham. Pihak Yayasan Az Zikra membantah kabar meninggalnya pendiri yayasan ini.

Pemberitaan sebelumnya menyebutkan, Arifin saat ini masih dirawat di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta.

"Kami sudah mendapatkan konfirmasi resmi dari Yayasan Az Zikra, kondisi KH Arifin Ilham sudah mulai membaik. Kami juga melakukan upaya-upaya pencegahan penyebaran kabar hoaks di masyarakat," kata Ita, Selasa (8/1/2019).

Ita mengatakan, Ketua Yayasan Az Zikra, Ustadz Khotib Kholil mengajukan permintaan kepada Polda Jawa Barat untuk menyelidiki orang yang menyebarkan kabar hoaks ini.

Permintaan penyelidikan disampaikan melalui kiriman video resmi berdurasi satu menit.

Video tersebut, Ustadz Khotib Kholil membantah kabar meninggalnya Arifin Ilham dan menegaskan informasi tersebut hoaks.

Ita mengungkapkan, polisi akan menyelidiki penyebar hoaks ini.

Masyarakat diimbau untuk tidak menyebarkan atau mengirimkan kabar yang belum terkonfirmasi kebenarannya melalui media sosial.

Selengkapnya baca tulisan ini: Hoaks, Kabar Arifin Ilham Meninggal Dunia

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/01/09/10051001/hoaks-ustaz-arifin-ilham-meninggal-dunia

Terkini Lainnya

Pembunuh Wanita di Pulau Pari Curi Ponsel Korban dan Langsung Kabur ke Sumbar

Pembunuh Wanita di Pulau Pari Curi Ponsel Korban dan Langsung Kabur ke Sumbar

Megapolitan
Keluarga Ajukan Rehabilitasi, Chandrika Chika Cs Jalani Asesmen di BNN Jaksel

Keluarga Ajukan Rehabilitasi, Chandrika Chika Cs Jalani Asesmen di BNN Jaksel

Megapolitan
Warga Duga Ada Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru Seharga Rp 50 Juta oleh Oknum Pengelola

Warga Duga Ada Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru Seharga Rp 50 Juta oleh Oknum Pengelola

Megapolitan
Pemprov DKI: Restorasi Rumah Dinas Gubernur Masih Tahap Perencanaan

Pemprov DKI: Restorasi Rumah Dinas Gubernur Masih Tahap Perencanaan

Megapolitan
Harga Bawang Merah Melonjak, Pedagang Keluhkan Pembelinya Berkurang

Harga Bawang Merah Melonjak, Pedagang Keluhkan Pembelinya Berkurang

Megapolitan
NIK Ratusan Ribu Warga Jakarta yang Tinggal di Daerah Lain Terancam Dinonaktifkan

NIK Ratusan Ribu Warga Jakarta yang Tinggal di Daerah Lain Terancam Dinonaktifkan

Megapolitan
Wakil Ketua DPRD Niat Bertarung di Pilkada Kota Bogor: Syahwat Itu Memang Sudah Ada...

Wakil Ketua DPRD Niat Bertarung di Pilkada Kota Bogor: Syahwat Itu Memang Sudah Ada...

Megapolitan
Saksi Sebut Hujan Tak Begitu Deras Saat Petir Sambar 2 Anggota TNI di Cilangkap

Saksi Sebut Hujan Tak Begitu Deras Saat Petir Sambar 2 Anggota TNI di Cilangkap

Megapolitan
PAN Sebut Warga Depok Jenuh dengan PKS, Imam Budi: Bagaimana Landasan Ilmiahnya?

PAN Sebut Warga Depok Jenuh dengan PKS, Imam Budi: Bagaimana Landasan Ilmiahnya?

Megapolitan
Ketika Kajari Jaksel Lelang Rubicon Mario Dandy, Saksi Bisu Kasus Penganiayaan D di Jaksel

Ketika Kajari Jaksel Lelang Rubicon Mario Dandy, Saksi Bisu Kasus Penganiayaan D di Jaksel

Megapolitan
Warga Jakarta yang NIK-nya Dinonaktifkan Tak Bisa Pakai BPJS Kesehatan

Warga Jakarta yang NIK-nya Dinonaktifkan Tak Bisa Pakai BPJS Kesehatan

Megapolitan
Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Dibuang 'Pelanggannya' di Kali Bekasi

Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Dibuang "Pelanggannya" di Kali Bekasi

Megapolitan
Penemuan Mayat Perempuan di Cikarang, Saksi: Mau Ambil Sampah Ada Koper Mencurigakan

Penemuan Mayat Perempuan di Cikarang, Saksi: Mau Ambil Sampah Ada Koper Mencurigakan

Megapolitan
Pembunuh Wanita di Pulau Pari Sempat Minta Tolong untuk Gotong Kardus AC

Pembunuh Wanita di Pulau Pari Sempat Minta Tolong untuk Gotong Kardus AC

Megapolitan
Sedang Berpatroli, Polisi Gagalkan Aksi Pencurian Sepeda Motor di Tambora

Sedang Berpatroli, Polisi Gagalkan Aksi Pencurian Sepeda Motor di Tambora

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke