Salin Artikel

TGB Yakin Kiai Ma'ruf Amin Siap Hadapi Debat


JAKARTA, Kompas.com  - Ketua DPP Partai Golkar Muhammad Zainul Majdi menilai Kiai Ma'ruf Amin telah siap menyongsong debat calon wakil presiden yang akan berlangsung Minggu, 17 Maret.

Menurut pria yang akrab disapa TGB (Tuan Guru Bajang), cawapres nomor urut 01 itu telah menunjukkan rekam jejak yang mumpuni di sejumlah bidang yang dikuasainya.

Selain dikenal sebagai ulama yang karismatik, Kiai Ma'ruf juga dikenal sebagai tokoh ekonomi syariah yang telah berkidmat untuk umat.

Menurut TGB, debat akan menunjukkan kepada masyarakat mengenai sosok Kiai Ma'ruf yang visioner, lugas, dan cerdas.

"Debat itu bagus agar masyarakat melihat pemimpin kita. Dan pak Ma'ruf track record yang jelas," ujar TGB ketika dihubungi, Jumat (15/3/2019).

Dia menilai selama ini perjuangan yang dilakukan Kiai Ma'ruf telah tampak dengan semakin berkibarnya ekonomi syariah.

Kiai Ma'ruf baginya bukan tokoh yang hanya datang untuk memetik popularisme dari ekonomi syariah, tapi merupakan orang yang sejak awal berkeringat untuk memperjuangkan kesetaraan ekonomi bagi seluruh rakyat Indonesia.

"Dia adalah intelektual muslim bekerja demi ekonomi umat dan pembangunan yang lebih berdaulat," kata pria yang juga mantan Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) itu.

Ia pun yakin, performa Kiai Ma’ruf dalam debat akan mengejutkan sekaligus memuaskan. Sebab Kiai Ma'ruf dinilai punya orisinalitas gagasan dan bukan hanya menjual pencitraan.

"Dia punya pandangan yang bisa dilihat  lewat track recordnya. Akan lugas menyampaikan. In sya Allah memuaskan," ujar TGB.

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/03/16/21285941/tgb-yakin-kiai-maruf-amin-siap-hadapi-debat

Terkini Lainnya

Rute Mikrotrans JAK98 Kampung Rambutan-Munjul

Rute Mikrotrans JAK98 Kampung Rambutan-Munjul

Megapolitan
Bisakah Beli Tiket Masuk Ancol On The Spot?

Bisakah Beli Tiket Masuk Ancol On The Spot?

Megapolitan
Keseharian Galihloss di Mata Tetangga, Kerap Buat Konten untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Keseharian Galihloss di Mata Tetangga, Kerap Buat Konten untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Megapolitan
Kajari Jaksel Harap Banyak Masyarakat Ikut Lelang Rubicon Mario Dandy

Kajari Jaksel Harap Banyak Masyarakat Ikut Lelang Rubicon Mario Dandy

Megapolitan
Datang Posko Pengaduan Penonaktifkan NIK di Petamburan, Wisit Lapor Anak Bungsunya Tak Terdaftar

Datang Posko Pengaduan Penonaktifkan NIK di Petamburan, Wisit Lapor Anak Bungsunya Tak Terdaftar

Megapolitan
Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Megapolitan
Ketua DPRD DKI Kritik Kinerja Pj Gubernur, Heru Budi Disebut Belum Bisa Tanggulangi Banjir dan Macet

Ketua DPRD DKI Kritik Kinerja Pj Gubernur, Heru Budi Disebut Belum Bisa Tanggulangi Banjir dan Macet

Megapolitan
Rampas Ponsel, Begal di Depok Bacok Bocah SMP

Rampas Ponsel, Begal di Depok Bacok Bocah SMP

Megapolitan
“Semoga Prabowo-Gibran Lebih Bagus, Jangan Kayak yang Sudah”

“Semoga Prabowo-Gibran Lebih Bagus, Jangan Kayak yang Sudah”

Megapolitan
Ketua DPRD: Jakarta Globalnya di Mana? Dekat Istana Masih Ada Daerah Kumuh

Ketua DPRD: Jakarta Globalnya di Mana? Dekat Istana Masih Ada Daerah Kumuh

Megapolitan
Gerindra dan PKB Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bogor 2024

Gerindra dan PKB Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bogor 2024

Megapolitan
Anggaran Kelurahan di DKJ 5 Persen dari APBD, F-PKS: Kualitas Pelayanan Harus Naik

Anggaran Kelurahan di DKJ 5 Persen dari APBD, F-PKS: Kualitas Pelayanan Harus Naik

Megapolitan
Mobil Mario Dandy Dilelang, Harga Dibuka Rp 809 Juta

Mobil Mario Dandy Dilelang, Harga Dibuka Rp 809 Juta

Megapolitan
Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura di Jakpus Prediksi Pendapatannya Bakal Melonjak

Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura di Jakpus Prediksi Pendapatannya Bakal Melonjak

Megapolitan
Periksa Kejiwaan Anak Pembacok Ibu di Cengkareng, Polisi: Pelaku Lukai Tubuhnya Sendiri

Periksa Kejiwaan Anak Pembacok Ibu di Cengkareng, Polisi: Pelaku Lukai Tubuhnya Sendiri

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke