Salin Artikel

Ini Nama Pimpinan Fraksi hingga Komisi DPRD yang Absen Bahas Tatib Pemilihan Wagub DKI

Saat itu, Ketua Panitia Khusus (Pansus) pemilihan wagub DKI Jakarta Ongen Sangaji menyebut, pengunduran rapat karena tak adanya koordinasi dan pemberitahuan dari Sekretaris Dewan (Sekwan) lebih awal.

Sekwan disebut baru memberitahukan adanya rapimgab pada Selasa pagi sekitar pukul 10.00 WIB.

"Harusnya beliau ketika kita kemarin gagal harusnya segera komunikasi, bukan komunikasinya hari ini jam 10 jam 11. Kan semua orang masih kegiatan-kegiatan yang lain kan," kata Ongen di lantai 3 Gedung DPRD DKI Jakarta, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa.

Namun, saat itu sembilan orang anggota DPRD DKI Jakarta yang merupakan pimpinan pansus, fraksi, dan komisi sudah hadir di lantai 3 ruang Badan Musyarah Gedung DPRD DKI Jakarta.

Mereka adalah Ketua Pansus Pemilihan Wagub DKI Jakarta dan Ketua Fraksi Hanura Ongen Sangaji, Wakil Ketua Pansus Pemilihan Wagub DKI dan Ketua Fraksi Nasdem Bestari Barus, Ketua Fraksi PDIP Gembong Warsono, Wakil Ketua I Fraksi Gerindra Iman Satria.

Lalu Wakil Ketua Fraksi PDI-P Pantas Nainggolan, Sekretaris Fraksi PKS Ahmad Yani, Sekretaris Komisi D Pandapotan Sinaga, Sekretaris Komisi A Syarif, dan Ketua Komisi B Suhaimi.

Sedangkan pimpinan fraksi Demokrat, PAN, PPP, Golkar, PKB tidak hadir. Lalu pimpinan Komisi C dan E juga tak hadir.

Itu artinya sembilan orang tersebut mengetahui ada rapat dan mendatangi ruang rapat, namun tidak dengan pimpinan lainnya.

Padahal, dalam rapimgab harus kuorum, yaitu 50 persen+1 dari jumlah pimpinan DPRD, pimpinan fraksi, dan pimpinan komisi sebanyak 59 orang.

Jadi, rapat dianggap kuorum jika dihadiri minimal 31 orang. Sementara itu, rapimgab hanya dihadiri sembilan orang atau kurang 22 orang.

Nama-nama yang tak hadir

Sedianya rapimgab tersebut harus dihadiri oleh perwakilan pimpinan DPRD, perwakilan pimpinan fraksi, dan perwakilan pimpinan komisi.

Pimpinan DPRD yang tak hadir dalam rapimgab kemarin adalah:

1. Ketua DPRD Prasetyo Edi Marsudi
2. Wakil Ketua DPRD Mohamad Taufik
3. Wakil Ketua DPRD Triwisaksana
4. Wakil Ketua DPRD Ichwan Zayadi
5. Wakil Ketua DPRD Ferrial Soryan
6. Ketua Fraksi Demokrat-PAN Taufiqurrahman
7. Wakil Ketua Fraksi Demokrat-PAN Neneng Hasanah
8. Sekretaris Demokrat-PAN Bambang Kusumanto
9. Wakil Sekretaris Demokrat-PAN Muhammad Hasan
10. Ketua Fraksi PPP Usman Helmy
11. Wakil Ketua Fraksi PPP H. Samsudin
12. Sekretaris Fraksi PPP Mujahid Samal
13. Wakil Sekretaris Fraksi PPP H. Belly Bilalusalam
14. Ketua Fraksi Goljar Ashraf Ali
15. Sekretaris Fraksi Golkar Tandanan Daulay
16. Ketua Fraksi PKB Darussalam
17. Wakil Ketua Fraksi PKB Mualif
18. Sekretaris Fraksi PKB Achmad Ruslan
19. Wakil Sekretaris Fraksi PKB Abdul Azis
20. Ketua Komisi C Santoso
21. Wakil Ketua Komisi C Jhonny Simanjuntak
22. Sekretaris Komisi C James Arifin
23. Ketua Komisi E Syahrial
24. Wakil Ketua Komisi E Ramly Muhammad
25. Sekretaris Komisi E Veri Yonnevil

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/07/17/11525651/ini-nama-pimpinan-fraksi-hingga-komisi-dprd-yang-absen-bahas-tatib

Terkini Lainnya

Belum Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Bingkai: Kan Belum Dilantik

Belum Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Bingkai: Kan Belum Dilantik

Megapolitan
Belum Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Bingkai: Belum Ada yang Pesan

Belum Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Bingkai: Belum Ada yang Pesan

Megapolitan
Gugatan PDI-P terhadap KPU di PTUN Berlanjut, Sidang Akan Digelar 2 Mei 2024

Gugatan PDI-P terhadap KPU di PTUN Berlanjut, Sidang Akan Digelar 2 Mei 2024

Megapolitan
ODGJ yang Serang Kakaknya di Cengkareng Pakai 'Cutter' juga Lukai Warga Rusun

ODGJ yang Serang Kakaknya di Cengkareng Pakai "Cutter" juga Lukai Warga Rusun

Megapolitan
Ini Tata Cara Lapor Domisili agar NIK Tidak Dinonaktifkan

Ini Tata Cara Lapor Domisili agar NIK Tidak Dinonaktifkan

Megapolitan
Kunjungi Posko Pengaduan Penonaktifan NIK di Petamburan, Warga: Semoga Tidak Molor

Kunjungi Posko Pengaduan Penonaktifan NIK di Petamburan, Warga: Semoga Tidak Molor

Megapolitan
Penyesalan Kekasih Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading, Minta Maaf Tinggalkan Korban Saat Tengah Pendarahan

Penyesalan Kekasih Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading, Minta Maaf Tinggalkan Korban Saat Tengah Pendarahan

Megapolitan
Seorang Pria Peluk Paksa Gibran yang Sedang Berkunjung di Rusun Muara Jakarta Utara

Seorang Pria Peluk Paksa Gibran yang Sedang Berkunjung di Rusun Muara Jakarta Utara

Megapolitan
Warga Bekasi Jadi Korban Pecah Kaca Mobil Saat Sedang Makan Soto di Kemang Pratama

Warga Bekasi Jadi Korban Pecah Kaca Mobil Saat Sedang Makan Soto di Kemang Pratama

Megapolitan
Gibran Janji Dorong Pemerataan Pembangunan di Seluruh Indonesia

Gibran Janji Dorong Pemerataan Pembangunan di Seluruh Indonesia

Megapolitan
Kondisi Rumah Galihloss Mendadak Sepi Setelah Dugaan Penistaan Agama Mencuat, Tetangga: Mereka Sudah Pergi

Kondisi Rumah Galihloss Mendadak Sepi Setelah Dugaan Penistaan Agama Mencuat, Tetangga: Mereka Sudah Pergi

Megapolitan
Polisi Temukan 'Tisu Magic' dan Lintah Papua di Kamar Kos Perempuan yang Tewas di Pulau Pari

Polisi Temukan "Tisu Magic" dan Lintah Papua di Kamar Kos Perempuan yang Tewas di Pulau Pari

Megapolitan
Video Pencurian Mesin 'Cup Sealer' di Depok Viral di Media Sosial

Video Pencurian Mesin "Cup Sealer" di Depok Viral di Media Sosial

Megapolitan
Posko Aduan Penonaktifan NIK di Petamburan Beri Sosialisasi Warga

Posko Aduan Penonaktifan NIK di Petamburan Beri Sosialisasi Warga

Megapolitan
Ketua RW Syok Galihloss Ditangkap Polisi Terkait Kasus Penistaan Agama

Ketua RW Syok Galihloss Ditangkap Polisi Terkait Kasus Penistaan Agama

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke