Salin Artikel

Mau Ikut Pilkada Tangsel, Benyamin Davnie Janji Benahi Pelayanan Air dan Sampah

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie turut meramaikan bursa Pilkada Tangsel 2020 mendatang.

Saat ini ia sudah mulai mempersiapkan visi dan misi untuk memastikan langkahnya menjadi orang nomor satu di Tangerang Selatan.

"Masih banyak PR antara lain pelayanan air minum dan penanganan sampah di Tangerang," kata Benyamin, Kamis (10/10/2019).

Menurut Benyamin, pelayanan air di Tangsel saat ini masih harus diperbaiki. Saat ini baru ada beberapa wilayah yang mendapat aliran air dari PDAM Tirta Kerta Rahardja di Kabupaten Tangerang.

Benyamin mengatakan hal ini harus menjadi perhatian. Apalagi, musim kemarau sering membuat lingkungan warga kekeringan.

"Jadi saya ingin dan sekarang sudah dimulai oleh Bu Airin dengan memperbesar melalui BUMD PT Pembangunan Iinvestasi Tangerang Selatan mencakup bisnisnya ditambah ke situ," katanya.

Sementara untuk persoalan sampah, Benyamin berencana akan memanfaatkan pembangkit listrik tenaga sampah (PLTS).

"Untuk sampah kita sudah dengan Kepres 35 menjadi PLTS pembangkit listrik tenaga sampah itu bahkan kita sekarang ini tahapnya sudah melewati market sounding kemudian nanti bisnis case-nya sedang tahap finalisasi," katanya.

Untuk memastikan langkahnya di Pilkada Tangsel 2020, Benyamin sendiri telah mendaftar melalui dua partai yaitu PDI-P dan PKB.

Namun Benyamin tak menutup diri akan kembali mendaftarkan melalui partai-partai lain yang akan membuka penjaringan.

"Nanti liat ke depan mana lagi, pinginnya sih semua partai saya ngambil," katanya.

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/10/10/23180761/mau-ikut-pilkada-tangsel-benyamin-davnie-janji-benahi-pelayanan-air-dan

Terkini Lainnya

Rute Mikrotrans JAK98 Kampung Rambutan-Munjul

Rute Mikrotrans JAK98 Kampung Rambutan-Munjul

Megapolitan
Bisakah Beli Tiket Masuk Ancol On The Spot?

Bisakah Beli Tiket Masuk Ancol On The Spot?

Megapolitan
Keseharian Galihloss di Mata Tetangga, Kerap Buat Konten untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Keseharian Galihloss di Mata Tetangga, Kerap Buat Konten untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Megapolitan
Kajari Jaksel Harap Banyak Masyarakat Ikut Lelang Rubicon Mario Dandy

Kajari Jaksel Harap Banyak Masyarakat Ikut Lelang Rubicon Mario Dandy

Megapolitan
Datang Posko Pengaduan Penonaktifkan NIK di Petamburan, Wisit Lapor Anak Bungsunya Tak Terdaftar

Datang Posko Pengaduan Penonaktifkan NIK di Petamburan, Wisit Lapor Anak Bungsunya Tak Terdaftar

Megapolitan
Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Megapolitan
Ketua DPRD DKI Kritik Kinerja Pj Gubernur, Heru Budi Disebut Belum Bisa Tanggulangi Banjir dan Macet

Ketua DPRD DKI Kritik Kinerja Pj Gubernur, Heru Budi Disebut Belum Bisa Tanggulangi Banjir dan Macet

Megapolitan
Rampas Ponsel, Begal di Depok Bacok Bocah SMP

Rampas Ponsel, Begal di Depok Bacok Bocah SMP

Megapolitan
“Semoga Prabowo-Gibran Lebih Bagus, Jangan Kayak yang Sudah”

“Semoga Prabowo-Gibran Lebih Bagus, Jangan Kayak yang Sudah”

Megapolitan
Ketua DPRD: Jakarta Globalnya di Mana? Dekat Istana Masih Ada Daerah Kumuh

Ketua DPRD: Jakarta Globalnya di Mana? Dekat Istana Masih Ada Daerah Kumuh

Megapolitan
Gerindra dan PKB Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bogor 2024

Gerindra dan PKB Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bogor 2024

Megapolitan
Anggaran Kelurahan di DKJ 5 Persen dari APBD, F-PKS: Kualitas Pelayanan Harus Naik

Anggaran Kelurahan di DKJ 5 Persen dari APBD, F-PKS: Kualitas Pelayanan Harus Naik

Megapolitan
Mobil Mario Dandy Dilelang, Harga Dibuka Rp 809 Juta

Mobil Mario Dandy Dilelang, Harga Dibuka Rp 809 Juta

Megapolitan
Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura di Jakpus Prediksi Pendapatannya Bakal Melonjak

Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura di Jakpus Prediksi Pendapatannya Bakal Melonjak

Megapolitan
Periksa Kejiwaan Anak Pembacok Ibu di Cengkareng, Polisi: Pelaku Lukai Tubuhnya Sendiri

Periksa Kejiwaan Anak Pembacok Ibu di Cengkareng, Polisi: Pelaku Lukai Tubuhnya Sendiri

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke