Salin Artikel

Ada LRT, Mobilitas Warga Jakarta Utara dan Timur Jadi Lebih Gesit

KOMPAS.com – Setelah Moda Raya Tranportasi (MRT) beroperasi pada April 2019, warga Jakarta tahun ini bisa menikmati Lintas Rel Terpadu atau Light Rail Transit (LRT) sejak 11 Juni 2019.

LRT Jakarta diuji coba secara gratis melewati enam stasiun, yaitu Pegangsaan Dua, Pulomas, Boulevard Utara, Boulevard Selatan, Equestrian, serta Velodrome.

Jam operasional moda transportasi ini adalah dari pukul 06.00-22.00 WIB pada Senin-Jumat dan 07.00-23.00 WIB pada Sabtu-Minggu.

Dani Fitria Sari (35), warga Kelapa Gading, Jakarta Utara, termasuk salah satu warga yang turut mencoba uji publik tersebut.

Hampir setiap hari ia memanfaatkan LRT saat pulang dari kantornya di Kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan.

Rute yang dilaluinya adalah dari Halte Transjakarta Sudirman ke Halte Velodrome Rawamangun. Ia kemudian berjalan ke Stasiun LRT Velodrome untuk menuju Stasiun LRT Kelapa Gading.

“Dari Stasiun di Mall Kelapa Gading lalu menumpang ojek online ke rumah,” tukasnya.

Menurutnya, menumpang LRT jauh lebih nyaman, ini karena ia pasti mendapat tempat duduk karena penumpangnya belum terlalu banyak.

“Selain itu lebih bersih, cepat, dan tepat waktu. Sayang trayeknya masih pendek banget, dari Kelapa Gading ke Velodrome. Tapi lumayan sih, daripada naik angkot,” katanya.

Dalam keterangan persnya Pemerintah Provinsi (Pemprov ) DKI Jakarta menjelaskan, sejak 11 Juni–13 Oktober 2019, LRT Jakarta telah melayani 798.000 penumpang.

Tak hanya sampai Velodrome, menurut rencana pembangunan jalur LRT di rute tersebut juga akan diperpanjang sampai ke Manggarai.

Sedangkan untuk rute Kelapa Gading menuju Jakarta International Stadium (JIS) di Tanjung Priok saat ini sedang dilakukan pengetesan tanah atau soil testing. Dua pembangunan jalur LRT ini masuk dalam pembangunan LRT Jakarta fase II.

LRT sendiri adalah moda layanan transportasi penumpang yang beroperasi di atas rel ringan. Kecepatan rata-ratanya sekitar 50 kilometer (km) per jam, tetapi kereta LRT Jakarta dapat mencapai kecepatan maksimum hingga 90 km per jam.

Walaupun memiliki kecepatan tinggi, kereta buatan Hyundai Rotem dari Korea Selatan ini mampu melaju dengan aman dan luwes mengikuti kontur jalur trek di tikungan tajam.

Kemampuan ini diperoleh karena sistem articulated bogie yang baru pertama kali diterapkan di Indonesia.

Waku tempuh perjalanan LRT

Selain nyaman dan berstandar internasional, LRT dapat menghemat waktu berkisar 13-15 menit perjalanan dari Kelapa Gading, Jakarta Utara ke Stasiun Velodrome, Jakarta Timur.

Adapun bila dilanjutkan dengan berjalan kaki melalui skybridge dari Stasiun Velodrome menuju Halte Pemuda Rawamangun, kemudian diteruskan dengan naik bus TransJakarta ke Halte Dukuh Atas, akan memakan waktu sekitar 40 menit.

Jadi bila diakumulasikan, total waktu perjalanan dengan integrasi LRT Jakarta dan bus Transjakarta dari Kelapa Gading sampai Dukuh Atas berkisar 55-60 menit.

Kereta LRT seolah menjadi jawaban bagi warga Jakarta Timur dan Jakarta Utara yang ingin bepergian ke arah Pusat.

Setelah rute LRT dari Jakarta Timur ke Jakarta Utara, Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Syafrin Liputo menjelaskan, Pemprov DKI berencana memperkuat rute Jakarta Timur dan Jakarta Barat dengan LRT.

“Dalam jangka pendek ini yang bisa didorong adalah LRT. Sebelumnya kan untuk pergerakan masyarakat itu yang disiapkan adalah fasilitasnya. Sekarang yang disiapkan untuk mobilitas kendaraan itu orangnya yang bergerak, sehingga dibutuhkan angkutan massal agar orang mudah bergerak. Karena itu harus difasilitasi segera,” katanya.

Adapun untuk sistem pembayaran, Syafrin menjelaskan setelah LRT resmi beroperasikan akan menerapkan sistem cashless atau uang elektronik.

Ia pun berharap dengan uang elektronik, harapannya bisa dilakukan efisiensi dan efektivitas pergerakan masyarakat (mengurangi antrian),

“Selain itu juga untuk mendorong terjadinya integrasi sistem pembayaran secara menyeluruh dalam layanan transportasi,” jelas Syafrin.

Dengan demikian, masyarakat di kawasan Jakarta Utara dan Jakarta Timur akan semakin mudah dan nyaman saat bepergian ke pusat kota. Selamat mencoba!

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/10/25/20120651/ada-lrt-mobilitas-warga-jakarta-utara-dan-timur-jadi-lebih-gesit

Terkini Lainnya

KSAL: Setelah Jakarta, Program Pesantren Kilat di Kapal Perang Bakal Digelar di Surabaya dan Makasar

KSAL: Setelah Jakarta, Program Pesantren Kilat di Kapal Perang Bakal Digelar di Surabaya dan Makasar

Megapolitan
Masjid Agung Bogor, Simbol Peradaban yang Dinanti Warga Sejak 7 Tahun Lalu

Masjid Agung Bogor, Simbol Peradaban yang Dinanti Warga Sejak 7 Tahun Lalu

Megapolitan
Duduk Perkara Penganiayaan 4 Warga Sipil oleh Oknum TNI di Depan Polres Jakpus

Duduk Perkara Penganiayaan 4 Warga Sipil oleh Oknum TNI di Depan Polres Jakpus

Megapolitan
45 Orang Jadi Korban Penipuan Jual Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Kerugian Capai Rp 3 Miliar

45 Orang Jadi Korban Penipuan Jual Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Kerugian Capai Rp 3 Miliar

Megapolitan
Telan Anggaran Rp 113 Miliar, Bima Arya Harap Masjid Agung Bogor Jadi Pusat Perekonomian

Telan Anggaran Rp 113 Miliar, Bima Arya Harap Masjid Agung Bogor Jadi Pusat Perekonomian

Megapolitan
Driver Taksi Online Diduga Berniat Culik dan Rampok Barang Penumpangnya

Driver Taksi Online Diduga Berniat Culik dan Rampok Barang Penumpangnya

Megapolitan
TNI AD Usut Peran Oknum Personelnya yang Aniaya 4 Warga Sipil di Jakpus

TNI AD Usut Peran Oknum Personelnya yang Aniaya 4 Warga Sipil di Jakpus

Megapolitan
Polisi Temukan Dua Luka di Kepala Wanita yang Tewas Bersimbah Darah di Bogor

Polisi Temukan Dua Luka di Kepala Wanita yang Tewas Bersimbah Darah di Bogor

Megapolitan
Pembunuh Wanita di Bogor Ternyata Suaminya Sendiri

Pembunuh Wanita di Bogor Ternyata Suaminya Sendiri

Megapolitan
Diduga Korban Pembunuhan, Wanita di Bogor Ditemukan Tewas Bersimbah Darah

Diduga Korban Pembunuhan, Wanita di Bogor Ditemukan Tewas Bersimbah Darah

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Polisi Hentikan Kasus Aiman Witjaksono | Pengakuan Sopir Truk yang Tabrakan di GT Halim Utama

[POPULER JABODETABEK] Polisi Hentikan Kasus Aiman Witjaksono | Pengakuan Sopir Truk yang Tabrakan di GT Halim Utama

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Megapolitan
Tarif Tol Jakarta-Pekalongan untuk Mudik 2024

Tarif Tol Jakarta-Pekalongan untuk Mudik 2024

Megapolitan
Jadwal Imsak di Tangerang 29 Maret 2024

Jadwal Imsak di Tangerang 29 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Imsak di Wilayah Bekasi, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak di Wilayah Bekasi, 29 Maret 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke