Salin Artikel

Di Sidang, Remaja yang Bawa Bendera Merah Putih Saat Demo Bantah Saksi yang Sebut Dirinya Lempar Batu ke Aparat

JAKARTA, KOMPAS.com - Lutfi Alfiandi, pemuda yang membawa Bendera Merah Putih saat menggelar aksi demo pelajar di sekitar komplek DPR/MPR RI pada akhir September lalu membantah dirinya melempar batu saat aksi demonstrasi berlangsung.

Hal itu dikatakan oleh Lutfi saat membantah pernyataan saksi RMB dalam sidang lanjutan kembali di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Jalan Bungur Raya, Jakarta Pusat, Rabu (18/12/2019).

"Apa benar yang dinyatakan oleh saudara saksi RMB?" tanya hakim ketua saat persidangan.

"Tidak melakukan pelemparan terhadap petugas," kata Lutfi.

Dalam sidang, Lutfi juga mengatakan dirinya diamankan dan langsung dibawa oleh polisi yang berpakaian preman menggunakan motor.

Diberitakan sebelumnya, saksi dengan inisial RMB mengaku melihat Lutfi Alfian dalam aksi demo di depan DPR RI.

"Saya melihat dia demo pakai bendera merah putih, diselimutkan, dibentangkan, dan sebagainya, yang membawa bendera merah putih ada juga yang lain, tapi tidak melakukan tindakan anarkisme, saya sebagai seorang polisi melihatnya aneh dan menindak," kata RMB di PN Jakpus, Jalan Bungur Raya, Jakarta Pusat, Rabu.

Saat kejadian, RMB mengaku melihat Lutfi melempar batu dengan jarak sekitar 15 meter.

"Yang saya lihat adek (Lutfi) ini melemparkan batu, saya tidak lihat batu apa, kurang lebih 15 meter, karena bagi saya aneh orang membawa bendera tetapi melakukan anarkisme," kata RMB.

Seperti diketahui, polisi sebelumnya sempat menegaskan bahwa penangkapan Lutfi bukan karena melecehkan bendera merah putih, melainkan sebagai perusuh.

Lutfi didakwa dengan tiga dakwaan, yakni pasal 212 jo 214 KUHP, 170 KUHP, dan 218 KUHP.

Adapun foto Lutfi sempat viral karena membawa bendera Merah Putih di tengah kerusuhan di sekitar Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta.

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/12/18/23551011/di-sidang-remaja-yang-bawa-bendera-merah-putih-saat-demo-bantah-saksi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke