Salin Artikel

Dinkes DKI Terus Lakukan Penyuluhan di Rumah Sakit Terkait Virus Corona

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melakukan upaya cegah tangkal virus corona.

Salah satu upaya yang dilakukan sampai Rabu (12/2/2020) Dinas Kesehatan DKI Jakarta melakukan pengamatan pada 52 orang berisiko di DKI Jakarta.

“Sejauh ini tidak ada yang terkonfirmasi positif menderita COVID-19,” kata Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit pada Dinas Kesehatan DKI Dwi Oktavia pada Sabtu (15/2/2020).

Menurut dia, ada beberapa upaya kewaspadaan dini yang dilaksanakan, bahkan terus berjalan sampai sekarang oleh Dinas Kesehatan DKI.

Di antaranya melakukan sosialisasi kewaspadaan COVID-19 di rumah sakit, puskesmas dan klinik.

Petugas juga membentuk 50 tim penyuluh COVID-19 di seluruh wilayah terdiri atas perwakilan lintas instansi yang siap memberikan penyuluhan kepada kelompok masyarakat di pemukiman, perkantoran dan tempat lainnya.

“Petugas juga melakukan penyuluhan langsung kepada masyarakat, hingga tanggal 12 Februari 2020 tercatat telah dilakukan sosialisasi dan edukasi kewaspadaan COVID-19 pada 11.063 peserta di 303 lokasi, terdiri atas 165 pemukiman (apartemen, rusun, perumahan, hotel), 69 fasilitas kesehatan, 33 fasilitas pendidikan, 24 tempat hiburan, dan 12 perkantoran di DKI Jakarta,” ungkap Dwi Oktavia.

Selain itu, petugas selalu menyebarkan informasi dan edukasi kepada masyarakat melalui berbagai media termasuk media cetak, media elektronik dan media sosial.

Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta juga menyediakan layanan hotline 24 jam di nomor 0813-8837-6955 untuk informasi dan pelaporan kasus COVID-19.

“Dalam upaya ini kami melibatkan lintas instansi, swasta, organisasi profesi, PKK dan unsur masyarakat lainnya untuk melakukan sosialisasi kewaspadaan COVID-19,” katanya. (FITRIYANDI AL FAJRI)

Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul "Dinas Kesehatan DKI Lakukan Cekal Virus Corona Hingga Penyuluhan COVID-19".

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/02/16/07373701/dinkes-dki-terus-lakukan-penyuluhan-di-rumah-sakit-terkait-virus-corona

Terkini Lainnya

Sedang Berpatroli, Polisi Gagalkan Aksi Pencurian Sepeda Motor di Tambora

Sedang Berpatroli, Polisi Gagalkan Aksi Pencurian Sepeda Motor di Tambora

Megapolitan
Terdengar Gemuruh Mirip Ledakan Bom Saat Petir Sambar 2 Anggota TNI di Cilangkap

Terdengar Gemuruh Mirip Ledakan Bom Saat Petir Sambar 2 Anggota TNI di Cilangkap

Megapolitan
Beredar Video Sopir Truk Dimintai Rp 200.000 Saat Lewat Jalan Kapuk Muara, Polisi Tindak Lanjuti

Beredar Video Sopir Truk Dimintai Rp 200.000 Saat Lewat Jalan Kapuk Muara, Polisi Tindak Lanjuti

Megapolitan
Maju Pilkada Bogor 2024, Jenal Mutaqin Ingin Tuntaskan Keluhan Masyarakat

Maju Pilkada Bogor 2024, Jenal Mutaqin Ingin Tuntaskan Keluhan Masyarakat

Megapolitan
Kemendagri Nonaktifkan 40.000 NIK Warga Jakarta yang Sudah Wafat

Kemendagri Nonaktifkan 40.000 NIK Warga Jakarta yang Sudah Wafat

Megapolitan
Mayat dalam Koper yang Ditemukan di Cikarang Berjenis Kelamin Perempuan

Mayat dalam Koper yang Ditemukan di Cikarang Berjenis Kelamin Perempuan

Megapolitan
Pembunuh Perempuan di Pulau Pari Mengaku Menyesal

Pembunuh Perempuan di Pulau Pari Mengaku Menyesal

Megapolitan
Disdukcapil DKI Bakal Pakai 'SMS Blast' untuk Ingatkan Warga Terdampak Penonaktifan NIK

Disdukcapil DKI Bakal Pakai "SMS Blast" untuk Ingatkan Warga Terdampak Penonaktifan NIK

Megapolitan
Sesosok Mayat Ditemukan di Dalam Koper Hitam di Cikarang Bekasi

Sesosok Mayat Ditemukan di Dalam Koper Hitam di Cikarang Bekasi

Megapolitan
Warga Rusunawa Muara Baru Keluhkan Biaya Sewa yang Naik

Warga Rusunawa Muara Baru Keluhkan Biaya Sewa yang Naik

Megapolitan
8.112 NIK di Jaksel Telah Diusulkan ke Kemendagri untuk Dinonaktifkan

8.112 NIK di Jaksel Telah Diusulkan ke Kemendagri untuk Dinonaktifkan

Megapolitan
Heru Budi Bertolak ke Jepang Bareng Menhub, Jalin Kerja Sama untuk Pembangunan Jakarta Berkonsep TOD

Heru Budi Bertolak ke Jepang Bareng Menhub, Jalin Kerja Sama untuk Pembangunan Jakarta Berkonsep TOD

Megapolitan
Mau Maju Jadi Cawalkot Bogor, Wakil Ketua DPRD Singgung Program Usulannya Tak Pernah Terealisasi

Mau Maju Jadi Cawalkot Bogor, Wakil Ketua DPRD Singgung Program Usulannya Tak Pernah Terealisasi

Megapolitan
Seorang Anggota TNI Meninggal Tersambar Petir di Cilangkap, Telinga Korban Pendarahan

Seorang Anggota TNI Meninggal Tersambar Petir di Cilangkap, Telinga Korban Pendarahan

Megapolitan
Harga Bawang Merah di Pasar Senen Blok III Naik Dua Kali Lipat sejak Lebaran

Harga Bawang Merah di Pasar Senen Blok III Naik Dua Kali Lipat sejak Lebaran

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke