Salin Artikel

Pilkada Tangsel 2020, Golkar Dianggap Dilema Usung Calon Pengganti Airin

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com -Penyelenggaran pesta demokrasi dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kota Tangerang Selatan 2020, kian mendekat.

Namun, hingga kini belum ada satu partai pun yang secara tegas mengusung satu nama untuk maju dalam kontestasi politik lima tahunan tersebut.

Termasuk Partai Golkar yang memiliki 10 kursi di DPRD Tangerang Selatan belum menentukan calon penerus Ketua DPD Partai Golkar, Airin Rahmi Diany yang saat ini menjadi Wali Kota Tangsel dua periode. 

Pengamat Politik dari UIN Syarif Hidayatullah Ciputat, Zaki Mubarok menilai, selama ini penilaian untuk promosi kader berdasarkan merit sistem seperti prestasi, pengabdian, loyalitas, dan integritas tidak berjalan.

Hal tersebut disebaabkan kebijakan politik Golkar yang selama ini kental dengan unsur dinasti Banten yang harus diprioritaskan.

Karena itu, belakangan ini muncul nama baru putra Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah, Pilar Saga Ichsan yang disebut-sebut akan diusung Partai berlambang pohon beringin.

"Pada Pilkada Tangsel, Golkar dalam dilema, satu sisi ingin mengusung lagi kekuatan dinasti, biar cengkeraman kekuasaan politiknya terus berlanjut, tapi ditolak oleh masyarakat dan Golkar akar rumput," kata Zaki kepada Kompas.com, Rabu (19/2/2020).

Namun, di sisi lain, Partai Golkar sampai saat ini belum menentukan siapa sosok yang akan berjuang memperebutkan kursi orang nomor di Tangerang Selatan.

"Di sisi lain (Golkar) tidak terdapat kader internal, akibat proses kaderisasi yang macet itu," ucapnya.

Menurut Zaki, persoalan tersebutlah yang menjadikan Partai Golkar dengan 10 kursi di parlemen tidak dapat mengusung calon.

"Jadi saat ini agak ironis bahwa Golkar sebagai pemilik kursi terbanyak di DPRD Tangsel tapi kesulitan menemukan calon yang tepat untuk maju di Pilkada Tangsel 2020," tutupnya.

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/02/19/08255221/pilkada-tangsel-2020-golkar-dianggap-dilema-usung-calon-pengganti-airin

Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Kebakaran di Jembatan Lima, Diduga Korsleting Listrik dan 20 KK Terdampak

Kebakaran di Jembatan Lima, Diduga Korsleting Listrik dan 20 KK Terdampak

Megapolitan
Kebakaran di Jembatan Lima, Petugas Damkar Sempat Terkendala Sumber Air Saat Padamkan Api

Kebakaran di Jembatan Lima, Petugas Damkar Sempat Terkendala Sumber Air Saat Padamkan Api

Megapolitan
Kebakaran Landa Kawasan Rumah Tinggal di Jembatan Lima, Petugas Damkar Masih Lokalisir Api

Kebakaran Landa Kawasan Rumah Tinggal di Jembatan Lima, Petugas Damkar Masih Lokalisir Api

Megapolitan
Firli Bahuri Sebut Tak Pernah Komunikasi dengan SYL, Polisi: Akan Terbukti di Pengadilan

Firli Bahuri Sebut Tak Pernah Komunikasi dengan SYL, Polisi: Akan Terbukti di Pengadilan

Megapolitan
Antisipasi Musim Hujan dan Banjir, PLN Buka 17 Posko Siaga dan Kerahkan 2.356 Personel

Antisipasi Musim Hujan dan Banjir, PLN Buka 17 Posko Siaga dan Kerahkan 2.356 Personel

Megapolitan
Hujan Deras Minggu Siang, Jalan RS Fatmawati Terendam Banjir

Hujan Deras Minggu Siang, Jalan RS Fatmawati Terendam Banjir

Megapolitan
Masalah Banjir Belum Tuntas, Ketua DPRD Singgung Efektivitas Sumur Resapan

Masalah Banjir Belum Tuntas, Ketua DPRD Singgung Efektivitas Sumur Resapan

Megapolitan
Video Viral Seorang Wanita Bobol Rumah Kos di Mampang, Curi Laptop, Gelang Emas, dan HP

Video Viral Seorang Wanita Bobol Rumah Kos di Mampang, Curi Laptop, Gelang Emas, dan HP

Megapolitan
Amankan Pertandingan Persija Lawan Persita di GBK, 2.267 Personel Gabungan Diterjunkan

Amankan Pertandingan Persija Lawan Persita di GBK, 2.267 Personel Gabungan Diterjunkan

Megapolitan
Blusukan ke Pasar Rawasari, Gibran Belanja Buah-buahan dan Telur Asin

Blusukan ke Pasar Rawasari, Gibran Belanja Buah-buahan dan Telur Asin

Megapolitan
Sulit Dapat Suara Terbanyak di Jaksel-Jaktim, TPD Ganjar-Mahfud Buat Strategi Baru

Sulit Dapat Suara Terbanyak di Jaksel-Jaktim, TPD Ganjar-Mahfud Buat Strategi Baru

Megapolitan
Terima Surat Panggilan Polisi, Aiman Akan Hadir Pada 5 Desember 2023

Terima Surat Panggilan Polisi, Aiman Akan Hadir Pada 5 Desember 2023

Megapolitan
Tak Hadiri Pemeriksaan soal Oknum Polisi Tidak Netral, Aiman Kembali Dipanggil pada 5 Desember

Tak Hadiri Pemeriksaan soal Oknum Polisi Tidak Netral, Aiman Kembali Dipanggil pada 5 Desember

Megapolitan
Ketua DPRD Minta Pemprov DKI Keruk Kali Lagi untuk Atasi Banjir

Ketua DPRD Minta Pemprov DKI Keruk Kali Lagi untuk Atasi Banjir

Megapolitan
Pengacara SYL Ingatkan Pihak Firli Bahuri: Hati-hati Buat 'Statement', Jangan Bikin Gaduh

Pengacara SYL Ingatkan Pihak Firli Bahuri: Hati-hati Buat "Statement", Jangan Bikin Gaduh

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke