Salin Artikel

Sebulan Lebih, Kematian 45 Suspect Covid-19 di Depok Belum Terjawab

Maka, total angka kematian di kota belimbing akibat virus SARS-CoV-2 menjadi 18 kasus hari ini.

Namun, satu kasus kematian itu bukan kasus baru, melainkan kematian lama yang terjadi pada seorang pasien dalam pengawasan (PDP/suspect), tetapi baru terkonfirmasi positif Covid-19 hari ini.

Dalam keterangan resminya, Jumat, Wali Kota Depok Mohammad Idris tak menjelaskan kapan kematian suspect yang baru dikonfirmasi positif Covid-19 hari ini.

“(Kemarin), tanggal 23 April 2020, tercatat PDP yang meninggal 46 orang, (hari ini) berkurang satu orang dalam pencataan data PDP meninggal, karena hasil swab PCR-nya (tes Covid-19) dinyatakan positif,” jelas Idris, Jumat.

“Sehingga dialihkan datanya kepada kelompok kasus konfirmasi,” imbuh dia.

Itu artinya, sejak data dibuka pada 18 Maret 2020, baru empat orang suspect meninggal yang terkonfirmasi tutup usia akibat Covid-19.

Sementara itu, masih ada 45 kasus kematian suspect Covid-19 di Depok, yang tak kunjung terkonfirmasi positif atau negatif dalam kurun lebih dari sebulan.

Kementerian Kesehatan RI sebagai satu-satunya pihak berwenang merilis hasil tes Covid-19.

“PDP yang meninggal saat ini berjumlah 45 orang. Status PDP tersebut merupakan pasien yang belum bisa dinyatakan positif atau negatif, karena harus menunggu hasil PCR, yang datanya hanya dikeluarkan oleh PHEOC (Public Health Emergency Operating Center) Kemenkes RI,” jelas Idris, Jumat.

Sebagai informasi, 84 persen dari seluruh kelurahan di Kota Depok sudah mencatatkan kasus positif Covid-19.

Selain itu, warga yang berstatus suspect/PDP ada di seluruh kelurahan di Depok.

Idris menyampaikan, seluruh kecamatan di Depok sudah menjadi zona merah penyebaran Covid-19.

Hingga kini, terdapat 239 kasus positif Covid-19 di Depok, dengan 22 pasien dinyatakan sembuh, dan 18 kasus berujung kematian.

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/04/24/19483571/sebulan-lebih-kematian-45-suspect-covid-19-di-depok-belum-terjawab

Terkini Lainnya

Kejati DKI Belum Terima Berkas Perkara Firli Bahuri Terkait Dugaan Pemerasan terhadap SYL

Kejati DKI Belum Terima Berkas Perkara Firli Bahuri Terkait Dugaan Pemerasan terhadap SYL

Megapolitan
Belajar dari Kasus Sopir Fortuner Arogan, Jangan Takut dengan Mobil Berpelat Dinas...

Belajar dari Kasus Sopir Fortuner Arogan, Jangan Takut dengan Mobil Berpelat Dinas...

Megapolitan
7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' di Mampang Telah Dipulangkan

7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" di Mampang Telah Dipulangkan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] 7 Orang Tewas Terjebak Kebakaran Toko Saudara Frame | Serba-serbi Warung Madura yang Jarang Diketahui

[POPULER JABODETABEK] 7 Orang Tewas Terjebak Kebakaran Toko Saudara Frame | Serba-serbi Warung Madura yang Jarang Diketahui

Megapolitan
3 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' di Mampang adalah ART

3 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" di Mampang adalah ART

Megapolitan
Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

Megapolitan
Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Megapolitan
Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Megapolitan
Uang Korban Dipakai 'Trading', Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mengaku Siap Dipenjara

Uang Korban Dipakai "Trading", Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mengaku Siap Dipenjara

Megapolitan
Siswa SMP yang Gantung Diri di Palmerah Dikenal Aktif Bersosialisasi di Lingkungan Rumah

Siswa SMP yang Gantung Diri di Palmerah Dikenal Aktif Bersosialisasi di Lingkungan Rumah

Megapolitan
Identitas 7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' Berhasil Diidentifikasi

Identitas 7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" Berhasil Diidentifikasi

Megapolitan
Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Sebesar Rp 22 Miliar Tak Hanya untuk Perbaikan, tapi Juga Penambahan Fasilitas

Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Sebesar Rp 22 Miliar Tak Hanya untuk Perbaikan, tapi Juga Penambahan Fasilitas

Megapolitan
Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditangkap Polisi

Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditangkap Polisi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke