Pada Rabu (5/8/2020) hari ini, jumlah pasien positif Covid-19 di DKI Jakarta mencapai 357 orang. Secara akumulatif hingga hari ini adalah 23.266 orang.
Seiring dengan melonjaknya jumlah pasien tersebut, jumlah pasien yang dirawat di rumah sakit di DKI Jakarta pun turut naik.
Berdasarkan data di corona.jakarta.go.id, dalam sepekan terakhir yakni dari 30 Juli hingga 5 Agustus, pasien yang dirawat di RS bertambah hingga 434 orang.
Jumlah pasien tertinggi yang dirawat di RS yaitu pada Rabu (5/8/2020) yakni sebanyak 2.483 orang.
Bahkan, jumlah pasien yang dirawat di RS tersebut tertinggi sejak perdana Covid-19 di Ibu Kota.
Berikut rincian pasien yang dirawat di RS selama sepekan terakhir:
30 Juli: 2.049 pasien dirawat di RS
31 Juli: 2.183 pasien dirawat di RS
1 Agustus: 2.153 pasien dirawat di RS
2 Agustus: 2.159 pasien dirawat di RS
3 Agustus: 2.327 pasien dirawat di RS
4 Agustus: 2.432 pasien dirawat di RS
5 Agustus: 2.483 pasien dirawat di RS
Bila dibandingkan dengan sebelum Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) transisi, angka pasien tertinggi yang dirawat di RS adalah 2.350 pada 10 Mei 2020.
Berikut rincian jumlah pasien tertinggi yang dirawat di RS sebelum PSBB transisi:
9 Mei: 2.312 pasien dirawat di RS
10 Mei: 2.360 pasien dirawat di RS
11 Mei: 2.258 pasien dirawat di RS
https://megapolitan.kompas.com/read/2020/08/05/19521341/total-2483-orang-dirawat-pasien-covid-19-di-jakarta-tebanyak-sejak-awal
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan