Salin Artikel

Tak Pakai Link Pendaftaran, Begini Sistem Vaksinasi Covid-19 Bagi Lansia di GOR Tanjung Duren

"Kami sudah ada data warga lansia, kemudian kami cross check melalui dasawisma. Setelah cross-check, kami berikan undangan vaksinasi. Jadi enggak perlu ngisi link lagi," kata Camat Grogol Petamburan, Didit ketika dihubungi Senin.

"Vaksinasi di GOR Tanjung Duren ini sifatnya dinamis, berbasis wilayah, jadi kita yang jemput bola," tambahnya.

Didit mengungkapkan bahwa sebanyak 139 orang warga, dari total 210 orang warga lansia yang diundang, menerima vaksin Covid-19 di GOR Tanjung Duren pada Senin.

Setiap satu jam, sebanyak 50 orang warga lansia dijadwalkan untuk menerima vaksin di GOR Tanjung Duren.

Adapun, warga lansia yang diundang untuk menerima vaksinasi Covid-19 di GOR tersebut adalah warga Kelurahan Tanjung Duren Utara dan Kelurahan Tanjung Duren Selatan.

"Nanti kalau kelurahan lain warga (penerima vaksin Covid-19) banyak, lokasi (vaksinasi) akan kami pindahkan, agar dekat dengan warga," ungkap Didit.

Rencananya, vaksinasi di GOR Tanjung Duren akan dilaksanakan hingga 13 Februari 2021.

GOR Tanjung Duren adalah satu dari delapan lokasi tambahan vaksinasi Covid-19 di Jakarta Barat.

Selain GOR Tanjung Duren, tujuh sekolah di Jakarta Barat dijadikan lokasi vaksinasi Covid-19.

Adapun, sekolah yang dijadikan lokasi vaksinasi Covid-19 adalah SMP Negeri 45 Jakarta yang berlokasi di Jalan Utama Raya No. 45, Cengkareng, SDN 01, 05, dan 06 yang berlokasi di Jalan Angke Indah, Tambora, SDN Pinangisa 01 Pagi yang berlokasi di Jalan Pinangsia 1, Tamansari.

Kemudian, SMAN 84 Jakarta yang berlokasi di Jalan Raya Utan Jati no. 42, Kalideres, SDN Palmerah 09 yang berlokasi di Jalan Palemerah Barat RT 06/RW 14, Palmerah.

Tak hanya itu, vaksinasi Covid-19 juga dilaksanakan di SDN 01 Kelapa Dua Jalan Raya Kelapa Dua, Kebon Jeruk, serta SDN 04 Kembangan Utara, yang berlokaso di Jalan Raya Kembangan RT 01/03, Kembangan.

Namun, Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat Kristy Wathini menyatakan bahwa lokasi tambahan tersebut merupakan lokasi dinamis yang tidak beroperasi secara reguler seperti lokasi statis.

Lokasi vaksinasi dinamis merupakan lokasi tambahan yang beroperasi untuk mendukung lokasi statis, terutama seiring dengan tingginya animo masyarakat yang ingin divaksinasi.

"Lokasi statis di puskesmas kecamatan dan empat RSUD (Rumah Sakit Umum Daerah) di Jakarta Barat, (beroperasi) sejak 20 Februari 2021," jelas Kristy saat dihubungi Senin.

Empat RSUD yang dimaksud adalah RSUD Kembangan, RSUD Tamansari, RSUD Cengkareng, dan RSUD Kalideres.

Adapun, vaksinasi Covid-19 bagi warga lanjut usia (lansia) di Jakarta Barat telah dilaksanakan sejak 21 Februari 2021.

"Target lansia (yang divaksin) 199.192 jiwa," ungkap Kristy.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/03/02/06190031/tak-pakai-link-pendaftaran-begini-sistem-vaksinasi-covid-19-bagi-lansia

Terkini Lainnya

Polisi Selidiki Kasus Kekerasan Seksual yang Diduga Dilakukan Eks Ketua DPD PSI Jakbar

Polisi Selidiki Kasus Kekerasan Seksual yang Diduga Dilakukan Eks Ketua DPD PSI Jakbar

Megapolitan
Ingar-bingar Tradisi Membangunkan Sahur yang Berujung Cekcok di Depok

Ingar-bingar Tradisi Membangunkan Sahur yang Berujung Cekcok di Depok

Megapolitan
KSAL: Setelah Jakarta, Program Pesantren Kilat di Kapal Perang Bakal Digelar di Surabaya dan Makasar

KSAL: Setelah Jakarta, Program Pesantren Kilat di Kapal Perang Bakal Digelar di Surabaya dan Makasar

Megapolitan
Masjid Agung Bogor, Simbol Peradaban yang Dinanti Warga Sejak 7 Tahun Lalu

Masjid Agung Bogor, Simbol Peradaban yang Dinanti Warga Sejak 7 Tahun Lalu

Megapolitan
Duduk Perkara Penganiayaan 4 Warga Sipil oleh Oknum TNI di Depan Polres Jakpus

Duduk Perkara Penganiayaan 4 Warga Sipil oleh Oknum TNI di Depan Polres Jakpus

Megapolitan
45 Orang Jadi Korban Penipuan Jual Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Kerugian Capai Rp 3 Miliar

45 Orang Jadi Korban Penipuan Jual Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Kerugian Capai Rp 3 Miliar

Megapolitan
Telan Anggaran Rp 113 Miliar, Bima Arya Harap Masjid Agung Bogor Jadi Pusat Perekonomian

Telan Anggaran Rp 113 Miliar, Bima Arya Harap Masjid Agung Bogor Jadi Pusat Perekonomian

Megapolitan
Driver Taksi Online Diduga Berniat Culik dan Rampok Barang Penumpangnya

Driver Taksi Online Diduga Berniat Culik dan Rampok Barang Penumpangnya

Megapolitan
TNI AD Usut Peran Oknum Personelnya yang Aniaya 4 Warga Sipil di Jakpus

TNI AD Usut Peran Oknum Personelnya yang Aniaya 4 Warga Sipil di Jakpus

Megapolitan
Polisi Temukan Dua Luka di Kepala Wanita yang Tewas Bersimbah Darah di Bogor

Polisi Temukan Dua Luka di Kepala Wanita yang Tewas Bersimbah Darah di Bogor

Megapolitan
Pembunuh Wanita di Bogor Ternyata Suaminya Sendiri

Pembunuh Wanita di Bogor Ternyata Suaminya Sendiri

Megapolitan
Diduga Korban Pembunuhan, Wanita di Bogor Ditemukan Tewas Bersimbah Darah

Diduga Korban Pembunuhan, Wanita di Bogor Ditemukan Tewas Bersimbah Darah

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Polisi Hentikan Kasus Aiman Witjaksono | Pengakuan Sopir Truk yang Tabrakan di GT Halim Utama

[POPULER JABODETABEK] Polisi Hentikan Kasus Aiman Witjaksono | Pengakuan Sopir Truk yang Tabrakan di GT Halim Utama

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Megapolitan
Tarif Tol Jakarta-Pekalongan untuk Mudik 2024

Tarif Tol Jakarta-Pekalongan untuk Mudik 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke