Salin Artikel

Berupaya Rampas Ponsel, Pencuri Bersenjata Tajam di Ciracas Ingin Gunakan untuk Beli Narkoba

JAKARTA, KOMPAS.com - Polisi mengungkapkan dua pencuri handphone bersenjata tajam di Ciracas, Jakarta Timur, adalah pengguna narkoba.

Dua tersangka itu adalah R dan RAN yang mencoba mencuri handphone milik AF di Jalan SMU nomor 99 RT 005/003,Kelurahan Ciracas, Kecamatan Ciracas, pada Minggu (25/4/2021), pukul 19.30 WIB.

Keduanya sempat mengancam AF dengan golok.

"Jadi motivasi (pelaku) mencuri dengan kekerasan untuk mendapatkan uang yang nanti dibelikan narkoba," kata Kapolres Jakarta Timur Kombes Erwin Kurniawan di Mapolsek Ciracas, Senin (25/5/2021).

Polisi berhasil mengungkap hal itu berdasarkan keterangan RAN yang ditangkap terlebih dulu.

"Narkoba jenis sabu-sabu didapatkan dari temannya yang kemarin juga ditangkap Satnarkoba, dilakukan rehabilitasi," tutur Erwin.

Polisi berhasil menangkap R dan RAN. Keduanya memanfaatkan kelengahan AF.

"Handphone AF kemudian diambil (pelaku) dengan mengancam menggunakan golok," kata Erwin.

AF tak tinggal diam. Ia kemudian mencoba mengejar kedua pelaku yang mengendarai sepeda motor.

"Setelah itu terjadi pergumulan yang cukup lama, RAN membantu (R) dan sempat melukai korban pada bagian lengan, perut, maupun kaki," tutur Erwin.

Setelah melukai AF dengan golok, kedua pelaku mencoba kabur lagi. AF kembali mengejar hingga motor pelaku terjatuh. Ponsel AF yang dirampas pun ikut terjatuh.

Ponsel AF akhirnya tidak jadi diambil pelaku.

"Kemudian RAN dan R berhasil melarikan diri dan kejadian ini tertangkap oleh kamera CCTV dan viral di media sosial," kata Erwin.

Atas perbuatannya, kedua pelaku dikenai Pasal 365 KUHP dengan ancaman hukuman di atas lima tahun.

Erwin menyebutkan, korban kini telah pulih setelah menderita luka bacok pada bagian lengan, perut, dan pergelangan kaki.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/05/24/18042351/berupaya-rampas-ponsel-pencuri-bersenjata-tajam-di-ciracas-ingin-gunakan

Terkini Lainnya

Trauma, Pelajar yang Lihat Pria Pamer Alat Vital di Jalan Yos Sudarso Tak Berani Pulang Sendiri

Trauma, Pelajar yang Lihat Pria Pamer Alat Vital di Jalan Yos Sudarso Tak Berani Pulang Sendiri

Megapolitan
Seorang Pria Pamer Alat Vital di Depan Pelajar yang Tunggu Bus di Jakut

Seorang Pria Pamer Alat Vital di Depan Pelajar yang Tunggu Bus di Jakut

Megapolitan
Nasib Tragis Bocah 7 Tahun di Tangerang, Dibunuh Tante Sendiri karena Dendam Masalah Uang

Nasib Tragis Bocah 7 Tahun di Tangerang, Dibunuh Tante Sendiri karena Dendam Masalah Uang

Megapolitan
Resmi, Imam Budi Hartono Bakal Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota Depok

Resmi, Imam Budi Hartono Bakal Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota Depok

Megapolitan
Menguatnya Sinyal Koalisi di Pilkada Bogor 2024..

Menguatnya Sinyal Koalisi di Pilkada Bogor 2024..

Megapolitan
Berkoalisi dengan Gerindra di Pilkada Bogor, PKB: Ini Cinta Lama Bersemi Kembali

Berkoalisi dengan Gerindra di Pilkada Bogor, PKB: Ini Cinta Lama Bersemi Kembali

Megapolitan
Pedagang Maju Mundur Jual Foto Prabowo-Gibran, Ada yang Curi 'Start' dan Ragu-ragu

Pedagang Maju Mundur Jual Foto Prabowo-Gibran, Ada yang Curi "Start" dan Ragu-ragu

Megapolitan
Pagi Ini, Lima RT di Jakarta Terendam Banjir akibat Hujan dan Luapan Kali

Pagi Ini, Lima RT di Jakarta Terendam Banjir akibat Hujan dan Luapan Kali

Megapolitan
Cek Psikologi Korban Pencabulan Ayah Tiri, Polisi Gandeng UPTP3A

Cek Psikologi Korban Pencabulan Ayah Tiri, Polisi Gandeng UPTP3A

Megapolitan
Hampir Lukai Warga dan Kakaknya, ODGJ di Cengkareng Dievakuasi Dinsos

Hampir Lukai Warga dan Kakaknya, ODGJ di Cengkareng Dievakuasi Dinsos

Megapolitan
Saat Pedagang Kecil Jaga Marwah Kebangsaan, Belum Jual Foto Prabowo-Gibran meski Sudah Jadi Pemenang

Saat Pedagang Kecil Jaga Marwah Kebangsaan, Belum Jual Foto Prabowo-Gibran meski Sudah Jadi Pemenang

Megapolitan
Kekecewaan Pedagang yang Terpaksa Buang Puluhan Ton Pepaya di Pasar Induk Kramatjati karena Tak Laku

Kekecewaan Pedagang yang Terpaksa Buang Puluhan Ton Pepaya di Pasar Induk Kramatjati karena Tak Laku

Megapolitan
Kehebohan Warga Rusun Muara Baru Saat Kedatangan Gibran, Sampai Ada yang Kena Piting Paspampres

Kehebohan Warga Rusun Muara Baru Saat Kedatangan Gibran, Sampai Ada yang Kena Piting Paspampres

Megapolitan
Remaja Perempuan di Jaksel Selamat Usai Dicekoki Obat di Hotel, Belum Tahu Temannya Tewas

Remaja Perempuan di Jaksel Selamat Usai Dicekoki Obat di Hotel, Belum Tahu Temannya Tewas

Megapolitan
Gibran Janji Akan Evaluasi Program KIS dan KIP agar Lebih Tepat Sasaran

Gibran Janji Akan Evaluasi Program KIS dan KIP agar Lebih Tepat Sasaran

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke