Salin Artikel

Tenda Darurat Khusus Pasien Covid-19 di RSUP Sitanala Belum Dilengkapi Tabung Oksigen

RSUP Sitanala diketahui membangun dua tenda darurat di area RS itu dengan total 22 kasur khusus pasien Covid-19.

Salah satu tenda difungsikan sebagai ruang instalasi gawat darurat (IGD) berisikan 14 kasur, sedangkan tenda lainnya digunakan sebagai ruang triase atau ruang pemilahan pasien berisikan delapan kasur.

Ketua Satgas Covid-19 RSUP Sitanala Sarwoko menyatakan, pihaknya terkendala memenuhi tabung oksigen yang bakal diletakkan di dua tenda darurat itu.

Katanya, permasalahan soal tabung oksigen tak hanya dirasakan oleh RS Sitanala, tetapi terjadi di semua rumah sakit di Indonesia.

"Jadi yang masih jadi kendala tinggal oksigen, karena masalah oksigen ini masalah semua RS, masalah nasional," papar Sarwoko kepada Kompas.com, Senin.

Kata dia, pihaknya belum menerima tabung oksigen meski telah memesan kepada pemasok.

"Kami hari ini masih menunggu kiriman tabung oksigen untuk pemenuhan kebutuhan di tenda tersebut," ujarnya.

Sarwoko berujar, sebenarnya tidak semua kasur di dua tenda itu membutuhkan pasokan tabung oksigen.

Namun, RS di bawah naungan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) itu mengusahakan agar setiap kasur memiliki tabung oksigen sebagai langkah antisipasi.

"Jadi kami persiapkan semuanya bisa disiapkan oksigen untuk masing-masing tempat tidur, tapi ya nanti tergantung kami dapatnya berapa," papar dia.

Meski demikian, jika pemasok tabung oksigen tidak mengirimkan jumlah tabung sesuai pesanan, RSUP Sitanala bakal menggunakan kiriman tabung yang ada semaksimal mungkin.

"Kalau dikirimnya enggak sesuai permintaan kami, ya kami harus bisa mengondisikan apa yang sudah ada," ucap Sarwoko.

Dia mengungkapkan, kendala lain yang mereka alami adalah pemenuhan fasilitas kesehatan di ruang intensive care unit (ICU) RSUP Sitanala.

Ruang ICU RSUP Sitanala diketahui menggunakan ruang IGD asli di RSUP Sitanala.

Di ruang ICU itu terdapat 24 kasur khusus pasien Covid-19.

Sarwoko menyebutkan, sekitar 20 persen dari kasur yang ada belum memiliki alat-alat kesehatan yang lengkap atau sesuai standar.

"Belum semuanya dipenuhi alat-alat yang seharusnya," tutur dia.

"Yang sudah terpenuhi alatnya lengkap ya sekitar 80 persen. Tinggal 20 persen lagi kami menunggu kekurangan alat yang belum terpenuhi," imbuhnya.

Demi memenuhi kebutuhan fasilitas itu, RSUP Sitanala telah berkoordinasi dengan Kemenkes.

"Kami sudah berproses dengan Kemenkes, tinggal menunggu alatnya saja," kata Sarwoko.

Meski demikian, dia mengaku bahwa penunjang lain untuk pasien Covid-19 di dua tenda itu ada yang telah dilengkapi sesuai standar IGD.

Penunjang-penunjang itu seperti toilet khusus pasien, obat-obatan, troli emergency, alat emergency lain, dan lainnya.

"Semuanya lengkap kami persiapkan," ujarnya.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/06/28/20340501/tenda-darurat-khusus-pasien-covid-19-di-rsup-sitanala-belum-dilengkapi

Terkini Lainnya

Polisi Periksa Saksi-saksi Terkait Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari

Polisi Periksa Saksi-saksi Terkait Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari

Megapolitan
Massa Aksi yang Menuntut MK Adil Terkait Hasil Pemilu 2024 Bakar Ban Sebelum Bubarkan Diri

Massa Aksi yang Menuntut MK Adil Terkait Hasil Pemilu 2024 Bakar Ban Sebelum Bubarkan Diri

Megapolitan
Massa Pendukung Prabowo-Gibran Juga Demo di Patung Kuda, tapi Beberapa Orang Tak Tahu Isi Tuntutan

Massa Pendukung Prabowo-Gibran Juga Demo di Patung Kuda, tapi Beberapa Orang Tak Tahu Isi Tuntutan

Megapolitan
DPC PDI-P: Banyak Kader yang Minder Maju Pilwalkot Bogor 2024

DPC PDI-P: Banyak Kader yang Minder Maju Pilwalkot Bogor 2024

Megapolitan
Siswa SMP di Palmerah Sempat Cekcok dengan Kakak Sebelum Gantung Diri

Siswa SMP di Palmerah Sempat Cekcok dengan Kakak Sebelum Gantung Diri

Megapolitan
Salah Satu Korban Tewas Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' adalah ART Infal yang Bekerja hingga 20 April

Salah Satu Korban Tewas Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" adalah ART Infal yang Bekerja hingga 20 April

Megapolitan
Saat Toko 'Saudara Frame' Terbakar, Saksi Dengar Teriakan Minta Tolong dari Lantai Atas

Saat Toko "Saudara Frame" Terbakar, Saksi Dengar Teriakan Minta Tolong dari Lantai Atas

Megapolitan
9 Orang Ambil Formulir Pendaftaran Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

9 Orang Ambil Formulir Pendaftaran Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
Minta Polisi Periksa Riwayat Pelanggaran Hukum Sopir Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI, Pakar: Agar Jera

Minta Polisi Periksa Riwayat Pelanggaran Hukum Sopir Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI, Pakar: Agar Jera

Megapolitan
Diwarnai Aksi Lempar Botol dan Batu, Unjuk Rasa di Patung Kuda Dijaga Ketat Polisi

Diwarnai Aksi Lempar Botol dan Batu, Unjuk Rasa di Patung Kuda Dijaga Ketat Polisi

Megapolitan
Basarnas Resmikan Unit Siaga SAR di Kota Bogor

Basarnas Resmikan Unit Siaga SAR di Kota Bogor

Megapolitan
Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 ke Filipina, Total Kerugian Hingga Rp 6 Miliar

Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 ke Filipina, Total Kerugian Hingga Rp 6 Miliar

Megapolitan
Farhat Abbas Daftar Jadi Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Farhat Abbas Daftar Jadi Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
Siswa SMP di Palmerah Ditemukan Gantung Diri di Kamarnya

Siswa SMP di Palmerah Ditemukan Gantung Diri di Kamarnya

Megapolitan
Selain ke Gerindra, Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Juga Mendaftar Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Selain ke Gerindra, Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Juga Mendaftar Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke