Salin Artikel

MRT Jakarta Tutup Sementara Tiga Stasiun Selama PPKM Darurat, Ini Daftarnya

JAKARTA, KOMPAS.com - PT MRT Jakarta (Perseroda) menutup sementara tiga stasiun dalam rangka menekan mobilitas masyarakat selama penerapan PPKM Darurat Jawa-Bali pada 3 hingga 20 Juli 2021.

"Penutupan tiga stasiun yang kami lakukan untuk membatasi mobilitas masyarakat khususnya di Jakarta, yang nantinya diharapkan mampu mengurangi angka penyebaran Covid-19," ujar Plt Corporate Secretary Division Head MRT Jakarta, Ahmad Pratomo, Sabtu (17/7/2021).

Adapun stasiun yang ditutup sementara adalah:

  • Stasiun MRT Haji Nawi,
  • Stasiun MRT ASEAN,
  • Stasiun MRT Setiabudi Astra.

Penutupan mulai berlaku Minggu (18/7/2021), seperti dilansir kantor berita Antara.

Para pengguna yang tetap harus menggunakan MRT bisa turun di stasiun alternatif, yaitu Stasiun MRT Cipete Raya dan Blok A sebagai alternatif Stasiun Haji Nawi; Stasiun Senayan dan Blok C sebagai alternatif Stasiun ASEAN; dan Stasiun Bendungan Hilir serta Dukuh Atas BNI sebagai alternatif Stasiun Setiabudi Astra.

Layanan vaksinasi

MRT Jakarta terus berkomitmen untuk melakukan berbagai upaya dalam menekan penularan Covid-19, salah satunya adalah dengan menyelenggarakan vaksinasi Covid-19 gratis bagi masyarakat.

Vaksinasi telah dilaksanakan untuk dua tahap, yakni pada 8-10 Juli 2021 dengan jumlah penerima 854 orang, dan pada 15-17 Juli dengan target penerima 1.500 orang.

Adapun vaksinasi gratis tersebut diselenggarakan di Stasiun MRT ASEAN.

Artikel ini telah tayang di Antara dengan judul "MRT Jakarta tutup sementara 3 stasiun mulai minggu".

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/07/18/10111251/mrt-jakarta-tutup-sementara-tiga-stasiun-selama-ppkm-darurat-ini

Terkini Lainnya

Soal Peluang Maju Pilkada DKI, Heru Budi: Hari Esok Masih Penuh Misteri

Soal Peluang Maju Pilkada DKI, Heru Budi: Hari Esok Masih Penuh Misteri

Megapolitan
Sopir Truk Akui Kecelakaan di GT Halim karena Dikerjai, Polisi: Omongan Melantur

Sopir Truk Akui Kecelakaan di GT Halim karena Dikerjai, Polisi: Omongan Melantur

Megapolitan
Sebelum Tutup Celah Trotoar Dekat Gedung DPR, Petugas Sudah Pernah Tegur Pelaku Pungli

Sebelum Tutup Celah Trotoar Dekat Gedung DPR, Petugas Sudah Pernah Tegur Pelaku Pungli

Megapolitan
Sudah 1,5 Tahun Kompolnas dan Polisi Belum 'Update' Kasus Kematian Akseyna

Sudah 1,5 Tahun Kompolnas dan Polisi Belum "Update" Kasus Kematian Akseyna

Megapolitan
Ucap Syukur Nelayan Kamal Muara kala Rumahnya Direnovasi Pemprov DKI

Ucap Syukur Nelayan Kamal Muara kala Rumahnya Direnovasi Pemprov DKI

Megapolitan
Rekonstruksi Kasus Penembakan Ditunda sampai Gathan Saleh Sehat

Rekonstruksi Kasus Penembakan Ditunda sampai Gathan Saleh Sehat

Megapolitan
Buntut Pungli Sekelompok Orang, Dinas Bina Marga DKI Tutup Celah Trotoar Dekat Gedung DPR

Buntut Pungli Sekelompok Orang, Dinas Bina Marga DKI Tutup Celah Trotoar Dekat Gedung DPR

Megapolitan
Warga Bogor Tertipu Penjual Mobil Bekas di Bekasi, padahal Sudah Bayar Lunas

Warga Bogor Tertipu Penjual Mobil Bekas di Bekasi, padahal Sudah Bayar Lunas

Megapolitan
Gandeng Swasta, Pemprov DKI Renovasi 10 Rumah Tak Layak Huni di Kamal Muara

Gandeng Swasta, Pemprov DKI Renovasi 10 Rumah Tak Layak Huni di Kamal Muara

Megapolitan
Singgung 'Legal Standing' MAKI, Polda Metro Jaya Sebut SKT sebagai LSM Sudah Tak Berlaku

Singgung "Legal Standing" MAKI, Polda Metro Jaya Sebut SKT sebagai LSM Sudah Tak Berlaku

Megapolitan
Penyidikan Aiman Witjaksono Dihentikan, Polisi: Gugur karena Tak Berkekuatan Hukum

Penyidikan Aiman Witjaksono Dihentikan, Polisi: Gugur karena Tak Berkekuatan Hukum

Megapolitan
Belum Tahan Firli Bahuri, Kapolda Metro Terapkan Prinsip Kehati-hatian

Belum Tahan Firli Bahuri, Kapolda Metro Terapkan Prinsip Kehati-hatian

Megapolitan
Dishub DKI Jaga Trotoar di Jakpus yang Dimanfaatkan Sekelompok Orang Tarik Bayaran Pengendara Motor

Dishub DKI Jaga Trotoar di Jakpus yang Dimanfaatkan Sekelompok Orang Tarik Bayaran Pengendara Motor

Megapolitan
Oknum Anggota TNI Pengeroyok Warga Sipil di Depan Polres Jakpus Bukan Personel Kodam Jaya

Oknum Anggota TNI Pengeroyok Warga Sipil di Depan Polres Jakpus Bukan Personel Kodam Jaya

Megapolitan
Polisi: Sopir Truk Ugal-ugalan di GT Halim Bicara Melantur

Polisi: Sopir Truk Ugal-ugalan di GT Halim Bicara Melantur

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke