Salin Artikel

Maling Berjaket Ojol Gasak Motor Warga di Pancoran Barat

JAKARTA, KOMPAS.com - Maling sepeda motor yang mengenakan jaket ojek online beraksi di salah satu rumah kos di daerah Pancoran Barat, Pancoran, Jakarta Selatan.

Pelaku berjumlah dua orang berboncengan menggunakan sepeda motor. Aksi kedua pelaku terekam kamera CCTV.

Pemilik motor atau korban, Hikmah (45), menjelaskan, motor Honda Scoopy warna hitam dengan nomor polisi B 4121 SKE digasak pelaku pada Minggu (7/11/2021) pagi.

Dia yang tinggal di rumah kos itu mendapat laporan dari anaknya bahwa motor yang terparkir di depan gerbang hilang.

"Anak laporan, kalau motor sudah tidak ada. Kemudian saya lihat tidak ada saya minta lihat dari rekaman CCTV. Ada dua orang yang curi," ujar Hikmah saat ditemui di lokasi, Selasa (9/11/2021).

Hikmah mengakui, berdasarkan rekaman CCTV itu, kedua pelaku menggunakan atribut ojol.

Satu orang yang menunggu di motor menggunakan jaket, sedangkan pelaku lain yang mengambil motor menggunakan helm ojol.

"Iya ada dua orang. Satu pake jaket ojol, satu lagi pakai jaket bomber, tapi menggunakan helm. Saya tidak mencari lagi sudah jelas dari rekaman CCTV ada pelaku (yang mencuri)," kata Hikmah.

Aksi pencurian sepeda motor itu sempat membuat heboh warga sekitar kos-kosan tempat Hikmah tinggal. Dia mendapatkan informasi dari warga yang pernah melihat sosok pelaku sebelum beraksi.

"Pelaku masuk (gang rumah kos) kemudian sampai ujung gang balik lagi. Informasi dari warga sorenya pelaku sudah memantau. Itu dilihat oleh warga. Saat mau ditegur sudah tidak ada pergi," ujar Hikmah.

Saat itu Hikmah kemudian malaporkan aksi pencurian motor yang dialaminya ke Polsek Pancoran, Jakarta Selatan. Bukti laporan itu kemudian diserahkan ke pihak leasing karena motor itu masih dalam tahap pembayaran secara kredit.

"Sudah laporan. Tapi bukti laporan sudah saya serahkan ke leasing karena saya masih angsur. Itu motor tahun 2019," ucap Hikmah.

Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Pancoran Iptu Abdullah mengatakan akan mengecek adanya laporan Hikmah terkait pencurian sepeda motor itu.

"Nanti saya cek dulu ya soal kejadian di Pancoran hari Minggu. Karena saya masih di luar ada kerjaan," kata Abdullah.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/11/09/15413041/maling-berjaket-ojol-gasak-motor-warga-di-pancoran-barat

Terkini Lainnya

Baru Beraksi 2 Bulan, Maling di Tambora Curi 37 Motor

Baru Beraksi 2 Bulan, Maling di Tambora Curi 37 Motor

Megapolitan
'Otak' Sindikat Maling Motor di Tambora Ternyata Residivis

"Otak" Sindikat Maling Motor di Tambora Ternyata Residivis

Megapolitan
Perempuan yang Ditemukan di Pulau Pari Dicekik dan Dijerat Tali Sepatu hingga Tewas oleh Pelaku

Perempuan yang Ditemukan di Pulau Pari Dicekik dan Dijerat Tali Sepatu hingga Tewas oleh Pelaku

Megapolitan
PDI-P Mulai Jaring Nama Cagub DKI, Ada Ahok, Basuki Hadimuljono hingga Andika Perkasa

PDI-P Mulai Jaring Nama Cagub DKI, Ada Ahok, Basuki Hadimuljono hingga Andika Perkasa

Megapolitan
KTP 8,3 Juta Warga Jakarta Bakal Diganti Bertahap Saat Status DKJ Berlaku

KTP 8,3 Juta Warga Jakarta Bakal Diganti Bertahap Saat Status DKJ Berlaku

Megapolitan
Jasad Perempuan Dalam Koper di Bekasi Alami Luka di Kepala, Hidung dan Bibir

Jasad Perempuan Dalam Koper di Bekasi Alami Luka di Kepala, Hidung dan Bibir

Megapolitan
Dukcapil DKI: Penonaktifan NIK Warga Jakarta Bisa Tekan Angka Golput di Pilkada

Dukcapil DKI: Penonaktifan NIK Warga Jakarta Bisa Tekan Angka Golput di Pilkada

Megapolitan
Polisi: Mayat Dalam Koper di Cikarang Bekasi Seorang Perempuan Paruh Baya Asal Bandung

Polisi: Mayat Dalam Koper di Cikarang Bekasi Seorang Perempuan Paruh Baya Asal Bandung

Megapolitan
Pembunuh Wanita di Pulau Pari Curi Ponsel Korban dan Langsung Kabur ke Sumbar

Pembunuh Wanita di Pulau Pari Curi Ponsel Korban dan Langsung Kabur ke Sumbar

Megapolitan
Keluarga Ajukan Rehabilitasi, Chandrika Chika Cs Jalani Asesmen di BNN Jaksel

Keluarga Ajukan Rehabilitasi, Chandrika Chika Cs Jalani Asesmen di BNN Jaksel

Megapolitan
Warga Duga Ada Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru Seharga Rp 50 Juta oleh Oknum Pengelola

Warga Duga Ada Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru Seharga Rp 50 Juta oleh Oknum Pengelola

Megapolitan
Pemprov DKI: Restorasi Rumah Dinas Gubernur Masih Tahap Perencanaan

Pemprov DKI: Restorasi Rumah Dinas Gubernur Masih Tahap Perencanaan

Megapolitan
Harga Bawang Merah Melonjak, Pedagang Keluhkan Pembelinya Berkurang

Harga Bawang Merah Melonjak, Pedagang Keluhkan Pembelinya Berkurang

Megapolitan
NIK Ratusan Ribu Warga Jakarta yang Tinggal di Daerah Lain Terancam Dinonaktifkan

NIK Ratusan Ribu Warga Jakarta yang Tinggal di Daerah Lain Terancam Dinonaktifkan

Megapolitan
Wakil Ketua DPRD Niat Bertarung di Pilkada Kota Bogor: Syahwat Itu Memang Sudah Ada...

Wakil Ketua DPRD Niat Bertarung di Pilkada Kota Bogor: Syahwat Itu Memang Sudah Ada...

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke