Salin Artikel

DPRD DKI Pangkas Anggaran Sumur Resapan dari Rp 322 M Jadi Rp 120 M

JAKARTA, KOMPAS.com - Komisi D/Bidang Pembangunan DPRD DKI Jakarta memangkas rencana anggaran pembangunan sumur resapan untuk 2022.

Hal itu diungkapkan oleh Sekretaris Komisi D Syarif kepada wartawan, Selasa (23/11/2021).

"Dikurangi, dari Rp 322 miliar, tinggal sisa Rp 120 miliar," ujar Syarif.

"Kami kan defisit, kekurangan uang, sementara banyak juga (program) yang prioritas," kata dia.

Syarif membantah anggaran pembangunan sumur resapan dipangkas karena program itu tidak efektif dalam mengendalikan genangan.

"Kalau efektif atau enggak, yang ngomong pihak ketiga, harus ahlinya, jangan opini. Di rapat-rapat itu banyak ngomong begitu, tidak efektif, tidak efektif, ya boleh saja orang berpendapat, tapi tolong buktikan secara teknis keilmuan apa," jelas politikus Gerindra itu.

Syarif menjelaskan, dana sekira Rp 202 miliar yang dihemat dari dipangkasnya anggaran sumur resapan digunakan untuk program lain di Dinas Sumber Daya Air (SDA) yang menurutnya tak kalah penting.

"Misalnya alat ekskavator spider yang bisa di dalam kolong jembatan, itu nambah empat unit," kata Syarif.

"Itu mahal harganya. Itu satu set, ada remotenya semua. Canggih. Kita sudah punya dua rupanya. Satunya Rp 14 miliar kalau enggak salah," tutupnya.

Meskipun demikian, anggaran ini masih mungkin berubah sekali lagi dalam Rapat Badan Anggaran RAPBD 2022 yang dijadwalkan digelar DPRD DKI pada sore ini.

Hingga berita ini disusun, rapat yang dijadwalkan pukul 15.00 itu belum kunjung dimulai.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/11/23/17263881/dprd-dki-pangkas-anggaran-sumur-resapan-dari-rp-322-m-jadi-rp-120-m

Terkini Lainnya

Remaja yang Dianiaya Mantan Sang Pacar di Koja Alami Memar dan Luka-luka

Remaja yang Dianiaya Mantan Sang Pacar di Koja Alami Memar dan Luka-luka

Megapolitan
Toko 'Outdoor' di Pesanggrahan Dibobol Maling, Total Kerugian Rp 10 Juta

Toko "Outdoor" di Pesanggrahan Dibobol Maling, Total Kerugian Rp 10 Juta

Megapolitan
Dua Begal Motor di Bekasi Terancam Pidana 9 Tahun Penjara

Dua Begal Motor di Bekasi Terancam Pidana 9 Tahun Penjara

Megapolitan
Pakai Pelat Palsu TNI, Pengemudi Fortuner yang Mengaku Adik Jenderal Terancam 6 Tahun Penjara

Pakai Pelat Palsu TNI, Pengemudi Fortuner yang Mengaku Adik Jenderal Terancam 6 Tahun Penjara

Megapolitan
Cerita Warga 'Numpang' KTP DKI, Bandingkan Layanan Kesehatan di Jakarta dan Pinggiran Ibu Kota

Cerita Warga "Numpang" KTP DKI, Bandingkan Layanan Kesehatan di Jakarta dan Pinggiran Ibu Kota

Megapolitan
Gerindra Jaring Sosok Calon Wali Kota Bogor, Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Jadi Pendaftar Pertama

Gerindra Jaring Sosok Calon Wali Kota Bogor, Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Jadi Pendaftar Pertama

Megapolitan
Heru Budi: Normalisasi Ciliwung Masuk Tahap Pembayaran Pembebasan Lahan

Heru Budi: Normalisasi Ciliwung Masuk Tahap Pembayaran Pembebasan Lahan

Megapolitan
Pengemudi Fortuner Arogan Pakai Pelat Palsu TNI untuk Hindari Ganjil Genap di Tol

Pengemudi Fortuner Arogan Pakai Pelat Palsu TNI untuk Hindari Ganjil Genap di Tol

Megapolitan
Dua Kecamatan di Jaksel Nol Kasus DBD, Dinkes: Berkat PSN dan Pengasapan

Dua Kecamatan di Jaksel Nol Kasus DBD, Dinkes: Berkat PSN dan Pengasapan

Megapolitan
Gerindra Buka Pendaftaran Bakal Calon Wali Kota Bogor Tanpa Syarat Khusus

Gerindra Buka Pendaftaran Bakal Calon Wali Kota Bogor Tanpa Syarat Khusus

Megapolitan
Kronologi Remaja Dianiaya Mantan Sang Pacar hingga Luka-luka di Koja

Kronologi Remaja Dianiaya Mantan Sang Pacar hingga Luka-luka di Koja

Megapolitan
Jadi Tukang Ojek Sampan di Pelabuhan Sunda Kelapa, Bakar Bisa Bikin Rumah dan Biayai Sekolah Anak hingga Sarjana

Jadi Tukang Ojek Sampan di Pelabuhan Sunda Kelapa, Bakar Bisa Bikin Rumah dan Biayai Sekolah Anak hingga Sarjana

Megapolitan
Harga Bawang Merah di Pasar Perumnas Klender Naik, Pedagang: Mungkin Belum Masa Panen

Harga Bawang Merah di Pasar Perumnas Klender Naik, Pedagang: Mungkin Belum Masa Panen

Megapolitan
Polisi Tangkap Pembegal Motor Warga yang Sedang Cari Makan Sahur di Bekasi

Polisi Tangkap Pembegal Motor Warga yang Sedang Cari Makan Sahur di Bekasi

Megapolitan
Tertipu Program Beasiswa S3 di Filipina, Korban Temukan Berbagai Kejanggalan

Tertipu Program Beasiswa S3 di Filipina, Korban Temukan Berbagai Kejanggalan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke