Salin Artikel

Ruas Jalan yang Disekat di Jabodetabek untuk Antisipasi Kerumunan Reuni 212

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah ruas jalan di dalam dan menuju Jakarta disekat aparat keamanan demi mengantisipasi kerumunan massa yang akan mengikuti Reuni 212 yang direncanakan berpusat di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat.

Kompas.com merangkum ruas-ruas jalan yang disekat tersebut di sini:

Ruas jalan yang disekat di Jakarta

Polda Metro Jaya menyekat sejumlah ruas jalan di Jakarta yang mengarah ke kawasan Patung Kuda, seperti kawasan Semanggi, Tugu Tani, dan Jalan Jenderal Sudirman-MH Thamrin.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, masyarakat masih boleh melintas di kawasan tersebut di atas.

“Tetapi untuk meassa yang akan menghadiri perayaan 212 tidak boleh melintas, khusus untuk kawasan ini tidak boleh dilewati,” ujar Sambodo.

Adapun detil ruas jalan yang disekat oleh kepolisian demi mencegah kerumunan 212 di Jakarta adalah sebagai berikut:

  • Jalan Veteran Raya menuju Jalan Medan Merdeka Utara ditutup.
  • Jalan Merdeka Timur menuju Jalan Medan Merdeka Utara ditutup. Pengendara dialihkan ke Jalan Perwira.
  • Jalan Medan Merdeka Selatan ke arah Monas ditutup. Pengendara dari kawasan Tugu Tani akan dialihkan ke arah Jalan Medan Merdeka Timur.
  • Jalan MH Thamrin mengarah Jalan Medan Merdeka Barat ditutup di Patung Kuda Arjuna Wiwaha. Pengendara diarahkan ke Jalan Kebon Sirih.
  • Jalan Budi Kemuliaan mengarah Patung Kuda Arjuna Wiwaha ditutup.
  • Jalan Abdul Muis menuju Jalan Medan Merdeka Barat ditutup.
  • Jalan Majapahit ditutup. Pengendara dari arah Jalan Hayam Wuruk maupun Jalan Suryopranoto diarahkan ke Jalan Ir H Juanda.
  • Jalan Veteran Raya, Jalan Abdul Muis menuju Majapahit, Jalan Kebon Sirih menuju Wahid Hasyim, dan Jalan Sunda juga dilakukan pengalihan arus.

Lokasi penyekatan di Tangerang Selatan

Selain di dalam Kota Jakarta, penyekatan juga dilakukan di sejumlah ruas jalan di kota penyangga untuk menahan massa aksi 212.

Penyaringan kendaraan yang menuju ke arah Jakarta Selatan dari Tangerang Selatan, misalnya, diadakan di dua lokasi, yakni di Pertigaan Bintaro Sektor 3, Pondok Aren; dan Pertigaan Sandratex, Ciputat.

Kasat Lantas Polres Tangerang Selatan AKP Dicky Sutarman mengatakan, pihaknya tidak akan melakukan penyekatan total.

"Filterisasi kami lakukan secara selektif kendaraan yg lewat pada titik perbatasan Tangsel dan Jakarta Selatan," ucapnya saat dikonfirmasi, Rabu (1/12/2021) malam.

Dia menyebut, masyarakat atau pengendara kendaraan tetap dapat melintasi kedua titik tersebut.

Namun, jika ada pengendara yang terindikasi sebagai massa Reuni 212, maka polisi tidak mengizinkan mereka untuk melintas.

Lokasi penyekatan di Depok

Aparat keamanan tampak berjaga-jaga di perbatasan Jakarta-Depok, Jawa Barat, pada Kamis (2/12/2021) pagi untuk menyaring massa aksi Reuni 212.

Penjagaan tepatnya dilakukan di Jalan Raya Akses Universitas Indonesia (UI) tepatnya di Flyover UI, Cimanggis, Depok.

Pantauan Kompas.com, anggota kepolisian menanyakan tujuan pengguna jalan yang melintasi Jalan Raya Akses UI menuju arah Jakarta.

Penjagaan dibantu juga oleh sejumlah anggota TNI.

Arus lalu lintas agak tersendat imbas dari penyaringan tersebut.

Sembilan titik penyekatan di Bekasi

Petugas gabungan yang terdiri dari Polres Metro Bekasi Kota, Kodim 05/07 Bekasi, serta Satpol-PP Kota Bekasi, melakukan penyekatan kendaraan yang menuju ke arah Jakarta.

Penyekatan dilakukan sejak pukul 00.00 WIB.

Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Aloysius Suprijadi mengatakan, ada sembilan titik penyekatan massa aksi 212 di Bekasi.

Titik-titik tersebut di antaranya adalah:

  • Tol Bekasi Barat,
  • Tol Bekasi Timur,
  • Jatiasih,
  • Jatibening,
  • Harapan Indah,
  • Sumber Artha,
  • Tomyang,
  • Sasak Jarang.

(Penulis : Sabrina Asril, Muhammad Naufal, Wahyu Adityo Prodjo/ Editor : Sabrina Asril, Jessi Carina)

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/12/02/09210741/ruas-jalan-yang-disekat-di-jabodetabek-untuk-antisipasi-kerumunan-reuni

Terkini Lainnya

Bisakah Beli Tiket Masuk Ancol On The Spot?

Bisakah Beli Tiket Masuk Ancol On The Spot?

Megapolitan
Keseharian Galihloss di Mata Tetangga, Kerap Buat Konten untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Keseharian Galihloss di Mata Tetangga, Kerap Buat Konten untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Megapolitan
Kajari Jaksel Harap Banyak Masyarakat Ikut Lelang Rubicon Mario Dandy

Kajari Jaksel Harap Banyak Masyarakat Ikut Lelang Rubicon Mario Dandy

Megapolitan
Datang Posko Pengaduan Penonaktifkan NIK di Petamburan, Wisit Lapor Anak Bungsunya Tak Terdaftar

Datang Posko Pengaduan Penonaktifkan NIK di Petamburan, Wisit Lapor Anak Bungsunya Tak Terdaftar

Megapolitan
Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Megapolitan
Ketua DPRD DKI Kritik Kinerja Pj Gubernur, Heru Budi Disebut Belum Bisa Tanggulangi Banjir dan Macet

Ketua DPRD DKI Kritik Kinerja Pj Gubernur, Heru Budi Disebut Belum Bisa Tanggulangi Banjir dan Macet

Megapolitan
Rampas Ponsel, Begal di Depok Bacok Bocah SMP

Rampas Ponsel, Begal di Depok Bacok Bocah SMP

Megapolitan
“Semoga Prabowo-Gibran Lebih Bagus, Jangan Kayak yang Sudah”

“Semoga Prabowo-Gibran Lebih Bagus, Jangan Kayak yang Sudah”

Megapolitan
Ketua DPRD: Jakarta Globalnya di Mana? Dekat Istana Masih Ada Daerah Kumuh

Ketua DPRD: Jakarta Globalnya di Mana? Dekat Istana Masih Ada Daerah Kumuh

Megapolitan
Gerindra dan PKB Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bogor 2024

Gerindra dan PKB Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bogor 2024

Megapolitan
Anggaran Kelurahan di DKJ 5 Persen dari APBD, F-PKS: Kualitas Pelayanan Harus Naik

Anggaran Kelurahan di DKJ 5 Persen dari APBD, F-PKS: Kualitas Pelayanan Harus Naik

Megapolitan
Mobil Mario Dandy Dilelang, Harga Dibuka Rp 809 Juta

Mobil Mario Dandy Dilelang, Harga Dibuka Rp 809 Juta

Megapolitan
Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura di Jakpus Prediksi Pendapatannya Bakal Melonjak

Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura di Jakpus Prediksi Pendapatannya Bakal Melonjak

Megapolitan
Periksa Kejiwaan Anak Pembacok Ibu di Cengkareng, Polisi: Pelaku Lukai Tubuhnya Sendiri

Periksa Kejiwaan Anak Pembacok Ibu di Cengkareng, Polisi: Pelaku Lukai Tubuhnya Sendiri

Megapolitan
Fahira Idris Paparkan 5 Parameter Kota Tangguh Bencana yang Harus Dipenuhi Jakarta sebagai Kota Global

Fahira Idris Paparkan 5 Parameter Kota Tangguh Bencana yang Harus Dipenuhi Jakarta sebagai Kota Global

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke