Salin Artikel

Pengendara Motor Sering Salah Jalur sampai Masuk Tol karena Google Maps, Gunakan Mode Khusus Motor

JAKARTA, KOMPAS.com - Di Jakarta kerap kali ada kejadian pengendara sepeda motor salah memilih jalur dan masuk ke jalan tol saat menggunakan aplikasi Google Maps.

Hal itu terjadi lantaran pengendara motor menggunakan mode pengaturan untuk mobil sehingga mereka diarahkan masuk ke jalan tol yang notabene dikhususkan bagi kendaraan roda empat atau lebih.

Untuk menghindari hal tersebut, Google Maps sedianya telah menyediakan mode pengaturan khusus bagi pengendara motor.

Caranya, pengendara motor seperti biasa memilih lokasi yang hendak dituju. Setelah rute ditampilkan, pengendara motor bisa mengeklik opsi gambar motor yang ada di atas rute yang telah ditampilkan.

Setelah itu, Google Maps secara otomatis akan menampilkan jalur yang bisa dilalui motor sehingga pengendara motor tak akan diarahkan untuk masuk ke jalan tol.

Pada rute khusus motor tersebut, Google Maps biasanya juga menampilkan rute berupa jalan kecil memotong yang bisa mempersingkat waktu menuju lokasi.

Tak hanya itu, Google Maps juga menyediakan rute yang bebas dari car free day  di Jakarta dan sejumlah kota besar lain yang memberlakukan kebijakan tersebut.

Dengan demikian, pengendara motor atau pengendara mobil tak akan terjebak car free day saat hendak menuju lokasi.

Kemudian, Google Maps juga menyediakan fitur bagi pengendara, khususnya pengendara mobil untuk bisa menuju lokasi tanpa harus terjebak aturan ganjil genap di Jakarta.

Pertama, pengendara mobil seperti biasa memilih lokasi yang hendak dituju. Setelah rute ditampilkan, di bagian atas ada pilihan pengaturan lebih detail apakah pengendara hendak melalui tol atau tidak. Di situ pula terdapat pilihan pelat ganjil atau genap.

Bagi yang berpelat nomor ganjil di saat tanggal genap, bisa menggunakan fitur tersebut sehingga Google Maps akan menampilkan jalur yang tidak melalui jalan yang memberlakukan aturan ganjil genap. Hal yang sama berlaku sebaliknya.

Sebelumnya diberitakan seorang siswi sekolah menengah pertama (SMP) tertabrak mobil saat dirinya mengendarai motor di Jalan Tol Jakarta-Cikampek Km 1 arah Bekasi, wilayah Jakarta Timur, Kamis (17/2/2022) sekitar pukul 06.30 WIB. 

Kanit Laka Satlantas Jakarta Timur Iptu Seno Wibowo mengatakan, kecelakaan bermula saat siswi berusia 16 tahun itu berangkat sekolah.

"Yang dipakai Google Maps mobil, makanya dia masuk tol itu," kata Seno kepada wartawan, Kamis.

Siswi tersebut mengendarai motor lalu masuk Tol Halim. Ia merasa bingung karena di jalan itu hanya dirinya yang mengendarai sepeda motor.

"Dia kaget kok motor sendiri, dia mau mutar balik. Begitu putar balik, ada sentuhan dengan mobil," kata Seno.

Seno mengatakan, korban menderita luka lecet di bagian dagu dan tangan akibat kecelakaan itu.

"Dia biasanya diantar ayahnya naik mobil, cuma hari ini naik motor," ujar Seno.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/02/18/09183001/pengendara-motor-sering-salah-jalur-sampai-masuk-tol-karena-google-maps

Terkini Lainnya

Daftar Rute Transjakarta yang Terintegrasi dengan MRT

Daftar Rute Transjakarta yang Terintegrasi dengan MRT

Megapolitan
Seorang Pria Tanpa Identitas Tewas Tertabrak Mobil di Tengah Tol Dalam Kota

Seorang Pria Tanpa Identitas Tewas Tertabrak Mobil di Tengah Tol Dalam Kota

Megapolitan
Bakal Cagub Independen Mulai Konsultasi Pendaftaran ke KPU DKI, Salah Satunya Dharma Pongrekun

Bakal Cagub Independen Mulai Konsultasi Pendaftaran ke KPU DKI, Salah Satunya Dharma Pongrekun

Megapolitan
Kondisi Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Usai Disatroni Maling: Jendela dan Pintu Rusak serta Ada Jejak Kaki

Kondisi Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Usai Disatroni Maling: Jendela dan Pintu Rusak serta Ada Jejak Kaki

Megapolitan
Wanita di Jaksel Diduga Tenggak Cairan Pembersih Lantai Sebelum Gantung Diri Sambil Live Instagram

Wanita di Jaksel Diduga Tenggak Cairan Pembersih Lantai Sebelum Gantung Diri Sambil Live Instagram

Megapolitan
Diterpa Hujan, Atap Rumah Warga di Depok Ambruk

Diterpa Hujan, Atap Rumah Warga di Depok Ambruk

Megapolitan
Relawan: Dokumen yang Dibawa Maling di Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Bersifat Rahasia

Relawan: Dokumen yang Dibawa Maling di Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Bersifat Rahasia

Megapolitan
Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Kemalingan, TV, Alat Podcast dan Dokumen Penting Raib Dicuri

Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Kemalingan, TV, Alat Podcast dan Dokumen Penting Raib Dicuri

Megapolitan
KPU Gelar Sayembara Maskot dan 'Jingle' Pilkada DKI 2024 Khusus Warga Jakarta

KPU Gelar Sayembara Maskot dan "Jingle" Pilkada DKI 2024 Khusus Warga Jakarta

Megapolitan
Berdiri Hampir Satu Jam, Pemudik Minta Tempat Duduk di Stasiun Pasar Senen Ditambah

Berdiri Hampir Satu Jam, Pemudik Minta Tempat Duduk di Stasiun Pasar Senen Ditambah

Megapolitan
Korban Kecelakaan Mobil di Sawangan Depok Alami Memar hingga Patah Tulang

Korban Kecelakaan Mobil di Sawangan Depok Alami Memar hingga Patah Tulang

Megapolitan
Diduga Alami 'Microsleep', Pengemudi Jazz Hantam Mobil Innova di Sawangan Depok

Diduga Alami "Microsleep", Pengemudi Jazz Hantam Mobil Innova di Sawangan Depok

Megapolitan
Pekan Ini, Pemprov DKI Bakal Surati Kemendagri untuk Nonaktifkan NIK 92.432 Warga Jakarta

Pekan Ini, Pemprov DKI Bakal Surati Kemendagri untuk Nonaktifkan NIK 92.432 Warga Jakarta

Megapolitan
Lebaran 2024 Usai, Fahira Idris: Semoga Energi Kebaikan Bisa Kita Rawat dan Tingkatkan

Lebaran 2024 Usai, Fahira Idris: Semoga Energi Kebaikan Bisa Kita Rawat dan Tingkatkan

Megapolitan
H+6 Lebaran, Stasiun Pasar Senen Masih Dipadati Pemudik yang Baru Mau Pulang Kampung

H+6 Lebaran, Stasiun Pasar Senen Masih Dipadati Pemudik yang Baru Mau Pulang Kampung

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke