Salin Artikel

Cerita Warga yang Tercebur Saat Hendak Buang Air di Jamban Apung di Setu Tangsel

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Haerudin (58), warga RT 002 RW 003 Jalan Cirompang di Kademangan, Setu, Tangerang Selatan (Tangsel), bercerita bahwa pernah ada warga yang jatuh ke empang saat hendak buang air di jamban apung di dekat rumahnya.

Menurut Haerudin, hal tersebut dialami pendatang dari luar lokasi kediamannya yang sedang memancing di empang tersebut.

"Sekitar dua bulan lalu ada korban orang jauh yang lagi mancing di empang, terus mau BAK (buang air kecil) ke jamban terus jembatannya patah. Orangnya nyebur, jatuh, sampai sendalnya hilang enggak ketemu," ujarnya saat ditemui, Rabu (16/3/2022).

Devi (25), warga lainnya yang juga melihat peristiwa tersebut, mengatakan bahwa peristiwa itu terjadi pada saat ada lomba pemancingan di empang tersebut.

Lokasi empang ikan dengan empang jamban bersebelahan, namun aliran airnya terpisah oleh jalan kecil.

"Iya pas lagi lomba. Dibantuin naiknya, dibantuin nyari sendal, basah setengah badan," ucapnya.

Menurutnya, warga yang melihat kejadian tersebut berusaha menahan tawa karena kasihan dengan korban yang tercebur.

"Kasihan kan sudah tua. Yang ngeliatin banyak yang pada mancing, ya mereka terpaksa nahan ketawa. Kayaknya sih orang jauh," jelas Devi.

Dulu, jamban apung lumrah digunakan oleh warga di wilayah tersebut untuk buang air. Namun, seiring berjalannya waktu, jamban apung mulai ditinggalkan.

Hanya saja, masih ada beberapa warga yang belum memiliki sistem sanitasi memadai kemudian menggunakan jamban apung tersebut untuk buang hajat.

Saat ini, tersisa satu jamban apung atau biasa juga disebut jamban helikopter di RT 002 Cirompang.

Jamban-jamban lainnya sudah roboh akibat kayu yang digunakan lapuk dimakan usia.

"Buat warga yang enggak punya WC dulu pada BAB di situ (jamban), terus yang terakhir roboh 2012, enggak ada lagi," tutur dia.

"Sempat lama enggak ada, terus dibikin lagi yang sekarang ini gantinya. Dibikin sama warga, sama yang lagi pada mancing. Di Kampung Cirompang cuma ada ini saja enggak ada lagi," lanjut Devi.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/03/16/15471691/cerita-warga-yang-tercebur-saat-hendak-buang-air-di-jamban-apung-di-setu

Terkini Lainnya

Polisi Sebut Korban Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Derita Kerugian Puluhan Juta

Polisi Sebut Korban Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Derita Kerugian Puluhan Juta

Megapolitan
Sambut Pilkada DKI dan Jabar, PAN Prioritaskan Kadernya Maju di Pilkada 2024 Termasuk Zita Anjaini

Sambut Pilkada DKI dan Jabar, PAN Prioritaskan Kadernya Maju di Pilkada 2024 Termasuk Zita Anjaini

Megapolitan
Air di Rumahnya Mati, Warga Perumahan BSD Terpaksa Mengungsi ke Rumah Saudara

Air di Rumahnya Mati, Warga Perumahan BSD Terpaksa Mengungsi ke Rumah Saudara

Megapolitan
Pria Tewas di Kamar Kontrakan Depok, Diduga Sakit dan Depresi

Pria Tewas di Kamar Kontrakan Depok, Diduga Sakit dan Depresi

Megapolitan
Polisi Periksa Empat Saksi Terkait Kasus Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

Polisi Periksa Empat Saksi Terkait Kasus Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

Megapolitan
Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mangkir dari Panggilan Polisi

Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mangkir dari Panggilan Polisi

Megapolitan
Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading, Kekasih Menyesal dan Minta Maaf ke Keluarga Korban

Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading, Kekasih Menyesal dan Minta Maaf ke Keluarga Korban

Megapolitan
Terjerat Kasus Penistaan Agama, TikTokers Galihloss Terancam 6 Tahun Penjara

Terjerat Kasus Penistaan Agama, TikTokers Galihloss Terancam 6 Tahun Penjara

Megapolitan
Banyak Warga Jakarta Disebut Belum Terima Sertifikat Tanah dari PTSL

Banyak Warga Jakarta Disebut Belum Terima Sertifikat Tanah dari PTSL

Megapolitan
Heru Budi Minta Antisipasi Dampak Konflik Iran-Israel Terhadap Perekonomian Jakarta

Heru Budi Minta Antisipasi Dampak Konflik Iran-Israel Terhadap Perekonomian Jakarta

Megapolitan
Agusmita Terancam 15 Tahun Penjara karena Diduga Terlibat dalam Kematian Kekasihnya yang Sedang Hamil

Agusmita Terancam 15 Tahun Penjara karena Diduga Terlibat dalam Kematian Kekasihnya yang Sedang Hamil

Megapolitan
Begal Remaja di Bekasi Residivis, Terlibat Kasus Serupa Saat di Bawah Umur

Begal Remaja di Bekasi Residivis, Terlibat Kasus Serupa Saat di Bawah Umur

Megapolitan
Mayat Laki-laki dalam Kondisi Membengkak Ditemukan di Kamar Kontrakan Depok

Mayat Laki-laki dalam Kondisi Membengkak Ditemukan di Kamar Kontrakan Depok

Megapolitan
4 Anggota Polda Metro Jaya Terlibat Pesta Narkoba, Kompolnas: Atasan Para Pelaku Harus Diperiksa

4 Anggota Polda Metro Jaya Terlibat Pesta Narkoba, Kompolnas: Atasan Para Pelaku Harus Diperiksa

Megapolitan
Polisi Tangkap 3 Pelaku Sindikat Pencurian Motor di Tambora

Polisi Tangkap 3 Pelaku Sindikat Pencurian Motor di Tambora

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke