Salin Artikel

Cerita Pengunjung Ngabuburit di Festival Ramadhan Market Lapangan Banteng, Cocok buat Healing...

JAKARTA, KOMPAS.com - Kawasan Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, pada bulan Ramadhan 2022 ini menjadi salah satu destinasi favorit dikunjungi warga Jakarta dan sekitarnya untuk menghabiskan waktu ngabuburit.

Pasalnya pada bulan Ramadhan ini terdapat festival 'Ramadhan Market 2022' yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mulai tanggal 11 sampai 24 April 2022.

Dalam festival ini banyak kegiatan yang diadakan oleh pengelola mulai pertunjukkan musik, gelar wicara (talkshow), serta ada berbagai macam gerai usaha mikro kecil menengah (UMKM) mulai dari kuliner maupun produk pakaian dan kerajinan tangan.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, sambil menunggu azan maghrib, banyak warga menghabiskan waktunya di taman yang berada di Kecamatan Sawah Besar ini.

Warga menghabiskan waktu dengan mengikuti kegiatan talkshow, olahraga lari mengelilingi kawasan ini, hingga sekadar bersantai di bean bag yang disediakan pengelola di taman ini.

Pengunjung bernama Salwa (43) bercerita, ini pertama kalinya dia datang ke kawasan Lapangan Banteng.

Dia menuturkan bahwa kedatangannya kali ini sengaja untuk menikmati Festival Ramadhan.

"Ke sini naik motor, sengaja menghabiskan waktu ke Lapangan Banteng untuk ngabuburit," ujar Salwa saat berbincang di sela waktu dia bersantai, Senin (18/4/2022).

Menurut Salwa, suasana di Lapangan Banteng yang terletak di pusat Ibu Kota ini sangat cocok untuk bersantai sambil ngabuburit.

"Suasananya adem, cocok buat healing-healing," ungkapnya sambil tertawa.

Dia pun mengatakan bahwa harga berbagai macam takjil di sini sangat terjangkau sehingga terjangkau untuk semua kalangan warga Jakarta.

"Enak-enak, murah harganya standar lah," kata Salwa.

Pedagang raup untung

Banyaknya warga yang antusias ngabuburit di festival ini berdampak positif pada keberlangsungan penjualan UMKM di sini.

Salah satu pemilik UMKM bernama Eli (40) mengungkapkan omzet penjualannya cukup baik selama buka gerai makanan di festival Ramadhan ini.

"Alhamdulillah kemarin Sabtu dan Minggu itu ramai, karena ada acara musik juga," kata Eli.

Eli sendiri membuka gerai yang menjual berbagai macam makanan takjil dan minum-minuman untuk berbuka puasa.

Eli mengaku tidak ada kesulitan ketika akan membuka gerai makanan di festival ini, sebab dia sendiri merupakan pemilik UMKM yang dibina langsung oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

"Aku kan binaan dari Jakpreuner jadi diinfoin, untuk ikut bazaar," ungkapnya.

Kemudian, Eli juga menuturkan bahwa untuk dapat membuka gerai makanan di sini dirinya tidak dikenakan tarif sama sekali.

Eli mengungkapkan rasa bersyukurnya memiliki kesempatan untuk dapat membuka gerai pada festival yang diadakan baru pertama pada Ramadhan kali ini.

"Iya Alhamdulillah," tuturnya.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/04/18/21305011/cerita-pengunjung-ngabuburit-di-festival-ramadhan-market-lapangan-banteng

Terkini Lainnya

TNI AD Usut Peran Oknum Personelnya yang Aniaya 4 Warga Sipil di Jakpus

TNI AD Usut Peran Oknum Personelnya yang Aniaya 4 Warga Sipil di Jakpus

Megapolitan
Polisi Temukan Dua Luka di Kepala Wanita yang Tewas Bersimbah Darah di Bogor

Polisi Temukan Dua Luka di Kepala Wanita yang Tewas Bersimbah Darah di Bogor

Megapolitan
Pembunuh Wanita di Bogor Ternyata Suaminya Sendiri

Pembunuh Wanita di Bogor Ternyata Suaminya Sendiri

Megapolitan
Diduga Korban Pembunuhan, Wanita di Bogor Ditemukan Tewas Bersimbah Darah

Diduga Korban Pembunuhan, Wanita di Bogor Ditemukan Tewas Bersimbah Darah

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Polisi Hentikan Kasus Aiman Witjaksono | Pengakuan Sopir Truk yang Tabrakan di GT Halim Utama

[POPULER JABODETABEK] Polisi Hentikan Kasus Aiman Witjaksono | Pengakuan Sopir Truk yang Tabrakan di GT Halim Utama

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Megapolitan
Tarif Tol Jakarta-Pekalongan untuk Mudik 2024

Tarif Tol Jakarta-Pekalongan untuk Mudik 2024

Megapolitan
Jadwal Imsak di Tangerang 29 Maret 2024

Jadwal Imsak di Tangerang 29 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Imsak di Wilayah Bekasi, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak di Wilayah Bekasi, 29 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Imsakiyah di Jakarta, 29 Maret 2024

Jadwal Imsakiyah di Jakarta, 29 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Imsak di Depok, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak di Depok, 29 Maret 2024

Megapolitan
Kebakaran Hanguskan Beberapa Rumah di Jalan KS Tubun Slipi

Kebakaran Hanguskan Beberapa Rumah di Jalan KS Tubun Slipi

Megapolitan
Polda Metro Kerahkan 197 Personel Amankan Paskah di Gereja Katedral Jakarta dan GPIB Imanuel

Polda Metro Kerahkan 197 Personel Amankan Paskah di Gereja Katedral Jakarta dan GPIB Imanuel

Megapolitan
Polisi Bakal Periksa Pemilik Truk dan Orangtua Sopir yang Sebabkan Kecelakaan di GT Halim

Polisi Bakal Periksa Pemilik Truk dan Orangtua Sopir yang Sebabkan Kecelakaan di GT Halim

Megapolitan
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Tangerang Selatan, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Tangerang Selatan, 29 Maret 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke