Salin Artikel

Sambut Libur Lebaran 2022, Jasa Marga Catat Lebih dari 1,2 Juta Kendaraan Tinggalkan Jabodetabek

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jasa Marga mencatat lebih dari 1,6 juta kendaraan sudah meninggalkan wilayah Jabodetabek sejak tanggal 22 April 2022.

Angka tersebut merupakan akumulasi yang dihitung sejak dari H-10 hingga H-2 Hari Raya Idul Fitri tiba.

"Sebanyak 1.611.935 kendaraan meninggalkan wilayah Jabodetabek sejak H-10 sampai dengan H-2 Raya Idul Fitri 2022," kata Cooporate Communication and Community Development Group Head Dwimawan Heru dalam keterangan tertulisnya, Minggu (1/5/2022).

Heru mengatakan bahwa angka 1,6 juta lebih kendaraan yang meninggalkan Jabodetabek tersebut mengalami kenaikan hingga 19 persen dibanding dengan lalu lintas normal yang terjadi pada periode November 2021.

Ia juga menjelaskan bahwa angka tersebut merupakan jumlah perhitungan arus lalu lintas dari empat gerbang tol utama yang dilewati kendaraan.

Keempat gerbang tol tersebut yakni dari Gerbang Tol Cikupa arah Merak, Gerbang Tol Ciawi arah Puncak, Gerbang Tol Cikampek Utama, dan Gerbang Tol Kalihurip Utama arah Trans Jawa dan Bandung.

"Untuk distribusi, mayoritas merupakan menuju Timur yakni Trans Jawa dan Bandung yang tercatat 53,6 persen, kemudian arah barat yakni Merak 27,7 persen, dan 18,7 persen menuju arah selatan atau Puncak," lanjut Heru.

Adapun rincian distribusi lalu lintas yang berhasil dihitung adalah sebagai berikut:

Arah Timur (Trans Jawa dan Bandung)

• Jumlah kendaraan yang melalui Gerbang Tol Cikampek Utama sebanyak 586.718 kendaraan, meningkat sebesar 91,3 persen dari lalu lintas normal.

• Jumlah kendaraan yang melalui Gerbang Tol Kalihurip Utama melalui Tol Cipularang sebanyak 278.788 kendaraan, turun sebesar 6,7 persen dari lalu lintas normal.

Arah Barat (Merak)

• Jumlah kendaraan menuju arah Merak melalui Gerbang Tol Cikupa melalui Jalan Tol Tangerang Merak sebanyak 446.449 kendaraan, meningkat sebesar 2,33 persen dari lalu lintas normal.

Arah Selatan (Puncak)

• Jumlah kendaraan yang melalui Gerbang Tol Ciawi melalui Tol Jagorawi sebanyak 300.980 kendaraan, turun sebesar 3,8 persen dari lalu lintas normal.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/05/01/13403261/sambut-libur-lebaran-2022-jasa-marga-catat-lebih-dari-12-juta-kendaraan

Terkini Lainnya

7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' di Mampang Telah Dipulangkan

7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" di Mampang Telah Dipulangkan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] 7 Orang Tewas Terjebak Kebakaran Toko Saudara Frame | Serba-serbi Warung Madura yang Jarang Diketahui

[POPULER JABODETABEK] 7 Orang Tewas Terjebak Kebakaran Toko Saudara Frame | Serba-serbi Warung Madura yang Jarang Diketahui

Megapolitan
3 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' di Mampang adalah ART

3 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" di Mampang adalah ART

Megapolitan
Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

Megapolitan
Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Megapolitan
Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Megapolitan
Uang Korban Dipakai 'Trading', Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mengaku Siap Dipenjara

Uang Korban Dipakai "Trading", Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mengaku Siap Dipenjara

Megapolitan
Siswa SMP yang Gantung Diri di Palmerah Dikenal Aktif Bersosialisasi di Lingkungan Rumah

Siswa SMP yang Gantung Diri di Palmerah Dikenal Aktif Bersosialisasi di Lingkungan Rumah

Megapolitan
Identitas 7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' Berhasil Diidentifikasi

Identitas 7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" Berhasil Diidentifikasi

Megapolitan
Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Sebesar Rp 22 Miliar Tak Hanya untuk Perbaikan, tapi Juga Penambahan Fasilitas

Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Sebesar Rp 22 Miliar Tak Hanya untuk Perbaikan, tapi Juga Penambahan Fasilitas

Megapolitan
Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditangkap Polisi

Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditangkap Polisi

Megapolitan
Komisi A DPRD DKI Desak Pemprov DKI Kejar Kewajiban Pengembang di Jakarta soal Fasos Fasum

Komisi A DPRD DKI Desak Pemprov DKI Kejar Kewajiban Pengembang di Jakarta soal Fasos Fasum

Megapolitan
Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Ambil Formulir Calon Wali Kota Bogor Lewat PDIP, tapi Belum Mengembalikan

Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Ambil Formulir Calon Wali Kota Bogor Lewat PDIP, tapi Belum Mengembalikan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke