Salin Artikel

Grup Band The Rain Meriahkan Hari Pertama Digelarnya Jakarta Fair 2022

JAKARTA, KOMPAS.com - Grup Band The Rain turut memeriahkan acara pembukaan Jakarta Fair Kemayoran 2022 yang diselenggarakan di Jakarta Internasional Expo (JIExpo) pada Kamis (9/6/2022).

Grup band asal Yogyakarta tersebut menghibur para tamu undangan serta pengunjung Jakarta Fair Kemayoran 2022.

Penampilan The Rain dibuka dengan lagu Gagal Bersembunyi. Sontak para pengunjung bernyanyi mengikuti lagu yang dibawakan oleh band dengan jumlah personel empat orang itu.

Kemudian, tembang lagu hits-hits milik The Rain turut dibawakan seperti Terlatih Patah Hati serta Tolong Aku.

Jakarta Fair Kemayoran kembali digelar pada tahun ini setelah dua tahun sempat terhenti akibat pandemi Covid-19.

Pada penyelenggaraan di tahun 2022 ini, Jakarta Fair Kemayoran mengusung tema "Setelah pandemi, Jakarta Fair Bangkit Kembali" dengan Sub tema "Majulah produk-produk Indonesia untuk pasar domestik dunia".

Direktur Pemasaran Jakarta Internasional Expo (JIExpo) Ralph Scheunemann mengatakan, festival JFK 2022 ini akan diikuti oleh 2.500 perusahaan yang membuka 1.500 stan untuk memamerkan berbagai produk unggulan dengan diskon khas Jakarta Fair.

Kemudian, dalam JFK 2022 terdapat pameran multiproduk dengan melibatkan para pengusaha kecil, mikro dan koperasi dari berbagai provinsi di Indonesia yang menempati Hall-B3 dan Hall C-3 JIExpo Kemayoran.

"Akan memamerkan produk dari berbagai sektor industri seperti otomotif mobil dan sepeda motor, teknologi informasi, komputer, alat olahraga, fashion dan garment, peralatan rumah tangga, furniture, barang-barang elektronik, kuliner, herbal dan medicine dan lainnya," kata Ralph.m

Selain itu, terdapat juga area Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang akan memamerkan berbagai program pemerintah DKI Jakarta, membuka berbagai layanan publik dan panggung kesenian tradisional masyarakat Jakarta di Hall-C1.

"Beberapa titik area kuliner dapat ditemui di Food Court Hall E, area pasar malam yang terletak di dekat pintu masuk i," ucap Ralph.

Pengunjung akan dihibur dengan konser musik sejumlah musisi dan grup band kenamaan.

"Dijadwalkan tampil konser musik Jakarta Fair 2022 antara lain Slank, Tulus, Godbless, Fourtwnty, Tipe-X, Denny Caknan, Tony Q, Maliq D'essentials, Fiersa Besari, Pamungkas dan masih banyak musisi top lainnya," ucap Ralph.

Sejumlah sarana dan prasarana, ujar Ralph, akan ditingkatkan fasilitasnya seperti menjamin kebersihan area JFK dan menyiapkan ratusan toilet.

"Pihak panitia penyelenggara juga bekerjasama dengan berbagai pihak terkait untuk berusaha meningkatkan keamanan dan kelancaran arus menuju ke area Jakarta Fair Kemayoran," tuturnya.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/06/09/22234801/grup-band-the-rain-meriahkan-hari-pertama-digelarnya-jakarta-fair-2022

Terkini Lainnya

Kekecewaan Pedagang yang Terpaksa Buang Puluhan Ton Pepaya di Pasar Induk Kramatjati karena Tak Laku

Kekecewaan Pedagang yang Terpaksa Buang Puluhan Ton Pepaya di Pasar Induk Kramatjati karena Tak Laku

Megapolitan
Kehebohan Warga Rusun Muara Baru Saat Kedatangan Gibran, Sampai Ada yang Kena Piting Paspampres

Kehebohan Warga Rusun Muara Baru Saat Kedatangan Gibran, Sampai Ada yang Kena Piting Paspampres

Megapolitan
Remaja Perempuan di Jaksel Selamat Usai Dicekoki Obat di Hotel, Belum Tahu Temannya Tewas

Remaja Perempuan di Jaksel Selamat Usai Dicekoki Obat di Hotel, Belum Tahu Temannya Tewas

Megapolitan
Gibran Janji Akan Evaluasi Program KIS dan KIP Agar Lebih Tepat Sasaran

Gibran Janji Akan Evaluasi Program KIS dan KIP Agar Lebih Tepat Sasaran

Megapolitan
Berkunjung ke Rusun Muara Baru, Gibran Minta Warga Kawal Program Makan Siang Gratis

Berkunjung ke Rusun Muara Baru, Gibran Minta Warga Kawal Program Makan Siang Gratis

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Rekam Jejak Chandrika Chika di Dunia Hiburan: Dari Joget 'Papi Chulo' hingga Terjerat Narkoba

Rekam Jejak Chandrika Chika di Dunia Hiburan: Dari Joget "Papi Chulo" hingga Terjerat Narkoba

Megapolitan
Remaja Perempuan Tanpa Identitas Tewas di RSUD Kebayoran Baru, Diduga Dicekoki Narkotika

Remaja Perempuan Tanpa Identitas Tewas di RSUD Kebayoran Baru, Diduga Dicekoki Narkotika

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Pedagang di Pasar Induk Kramatjati Buang Puluhan Ton Pepaya | Tante di Tangerang Bunuh Keponakannya

[POPULER JABODETABEK] Pedagang di Pasar Induk Kramatjati Buang Puluhan Ton Pepaya | Tante di Tangerang Bunuh Keponakannya

Megapolitan
Rute Mikrotrans JAK98 Kampung Rambutan-Munjul

Rute Mikrotrans JAK98 Kampung Rambutan-Munjul

Megapolitan
Bisakah Beli Tiket Masuk Ancol On The Spot?

Bisakah Beli Tiket Masuk Ancol On The Spot?

Megapolitan
Keseharian Galihloss di Mata Tetangga, Kerap Buat Konten untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Keseharian Galihloss di Mata Tetangga, Kerap Buat Konten untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Megapolitan
Kajari Jaksel Harap Banyak Masyarakat Ikut Lelang Rubicon Mario Dandy

Kajari Jaksel Harap Banyak Masyarakat Ikut Lelang Rubicon Mario Dandy

Megapolitan
Datang Posko Pengaduan Penonaktifkan NIK di Petamburan, Wisit Lapor Anak Bungsunya Tak Terdaftar

Datang Posko Pengaduan Penonaktifkan NIK di Petamburan, Wisit Lapor Anak Bungsunya Tak Terdaftar

Megapolitan
Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke