Salin Artikel

389 Jemaah Haji Kloter Pertama Tiba di Asrama Haji Pondok Gede

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 389 jemaah haji kloter pertama tiba di Asrama Haji Pondok Gede, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur pada Sabtu (19/7/2022) subuh.

Raut wajah bahagia tampak pada wajah para jemaah yang didominasi asal Jakarta Selatan ketika mereka turun dari bus lalu diarahkan petugas ke aula Asrama Haji Pondok Gede.

Penantian menunaikan ibadah Haji yang sempat ditiadakan selama dua tahun pada 2020 dan 2021 karena pandemi Covid-19 melanda akhirnya terbayar pada tahun 2022.

Sekretaris Petugas Penyelenggara Ibadah Haji Indonesia (PPIH) Debarkasi Jakarta Pondok Gede, Slamet Abadi mengatakan, sebanyak 389 jemaah haji tersebut tiba di Indonesia melalui Bandara Soekarno-Hatta pada Sabtu pukul 01.21 WIB.

"Ada yang tanazul (pulang lebih cepat) satu orang dan untuk kloter pertama ini ada yang meninggal dunia satu orang (meninggal di Madinah). Jadi jumlah (jemaah) tetap yakni 389 orang," kata Slamet di Jakarta Timur, Sabtu, dilansir dari Tribun Jakarta. 

Di Asrama Haji Pondok Gede, para jemaah dapat beristirahat sejenak lalu diarahkan mengambil koper mereka masing-masing, serta air zam-zam yang disediakan sebanyak lima liter.

Setelah mendapat air zam-zam, mereka diarahkan para petugas untuk keluar ke area penjemputan di mana pihak keluarga sudah menunggu para jemaah haji tersebut.

"Kita memang pasang CCTV terkait untuk bisa dilihat oleh para penjemput. Kalau mereka sudah keluar dari Gedung Serbaguna II, mereka akan terlihat oleh para penjemputnya," ujar Slamet.

Terhadap para jemaah, petugas juga melakukan pemeriksaan kesehatan untuk mencegah penularan Covid-19, dan diimbau bila mengalami kondisi tertentu melapor ke Dinas terkait.

Ambar (61), satu jemaah haji yang tiba di Asrama Haji Pondok Gede menuturkan senang karena penantian bertahun-tahun akhirnya terlaksana, dan pelaksanaan ibadah haji berjalan lancar.

"Senang sekali ya, kita kan sudah nunggu delapan tahun kemudian hajinya ditunda selama dua tahun. Yaamungkin itulah buah dari kesabaran," tutur Ambar.

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul "Alhamdulillah, 389 Jemaah Haji Kloter Pertama Tiba di Asrama Haji Pondok Gede"

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/07/16/12381471/389-jemaah-haji-kloter-pertama-tiba-di-asrama-haji-pondok-gede

Terkini Lainnya

Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura di Jakpus Prediksi Pendapatannya Bakal Melonjak

Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura di Jakpus Prediksi Pendapatannya Bakal Melonjak

Megapolitan
Periksa Kejiwaan Anak Pembacok Ibu di Cengkareng, Polisi: Pelaku Lukai Tubuhnya Sendiri

Periksa Kejiwaan Anak Pembacok Ibu di Cengkareng, Polisi: Pelaku Lukai Tubuhnya Sendiri

Megapolitan
Fahira Idris Paparkan 5 Parameter Kota Tangguh Bencana yang Harus Dipenuhi Jakarta sebagai Kota Global

Fahira Idris Paparkan 5 Parameter Kota Tangguh Bencana yang Harus Dipenuhi Jakarta sebagai Kota Global

Megapolitan
Perampok Pecah Kaca Mobil Kuras Dompet, iPad hingga iPhone 11 Pro Max

Perampok Pecah Kaca Mobil Kuras Dompet, iPad hingga iPhone 11 Pro Max

Megapolitan
Maling di Sawangan Depok Angkut 2 Motor Lewati Portal Jalan

Maling di Sawangan Depok Angkut 2 Motor Lewati Portal Jalan

Megapolitan
Pedagang Pigura di Jakpus 'Curi Start' Jualan Foto Prabowo-Gibran

Pedagang Pigura di Jakpus "Curi Start" Jualan Foto Prabowo-Gibran

Megapolitan
Ketua DPRD DKI Pertanyakan Urgensi Kelurahan Dapat Anggaran 5 Persen dari APBD

Ketua DPRD DKI Pertanyakan Urgensi Kelurahan Dapat Anggaran 5 Persen dari APBD

Megapolitan
Gugatan PDI-P atas KPU ke PTUN Tak Bisa Pengaruhi Hasil Pemilu 2024

Gugatan PDI-P atas KPU ke PTUN Tak Bisa Pengaruhi Hasil Pemilu 2024

Megapolitan
ODGJ yang Serang Kakaknya di Cengkareng Sempat Mengamuk Saat Dibawa Sudinsos

ODGJ yang Serang Kakaknya di Cengkareng Sempat Mengamuk Saat Dibawa Sudinsos

Megapolitan
Belum Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Bingkai: Kan Belum Dilantik

Belum Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Bingkai: Kan Belum Dilantik

Megapolitan
Belum Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Bingkai: Belum Ada yang Pesan

Belum Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Bingkai: Belum Ada yang Pesan

Megapolitan
Gugatan PDI-P terhadap KPU di PTUN Berlanjut, Sidang Akan Digelar 2 Mei 2024

Gugatan PDI-P terhadap KPU di PTUN Berlanjut, Sidang Akan Digelar 2 Mei 2024

Megapolitan
ODGJ yang Serang Kakaknya di Cengkareng Pakai 'Cutter' juga Lukai Warga Rusun

ODGJ yang Serang Kakaknya di Cengkareng Pakai "Cutter" juga Lukai Warga Rusun

Megapolitan
Ini Tata Cara Lapor Domisili agar NIK Tidak Dinonaktifkan

Ini Tata Cara Lapor Domisili agar NIK Tidak Dinonaktifkan

Megapolitan
Kunjungi Posko Pengaduan Penonaktifan NIK di Petamburan, Warga: Semoga Tidak Molor

Kunjungi Posko Pengaduan Penonaktifan NIK di Petamburan, Warga: Semoga Tidak Molor

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke