Salin Artikel

Curi Kabel Penangkal Petir di Apartemen, Dua Pria Diringkus Polisi

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho pelaku ditangkap saat mau kabur dan meninggalkan lokasi pencurian.

"Pelaku beraksi di siang hari Jam 12.30 WIB pada Kamis 15 September kemarin dan baru diketahui mencuri itu pukul 14.30 WIB, saat akan meninggalkan lokasi," kata Zain dikutip dari keterangannya, Minggu (18/9/2022).

Pencurian ini sendiri terjadi di Apartemen Aeropolis Tower C, Jalan Marsekal Suryadarma Neglasari, Neglasari, Kota Tangerang, Banten.

Modus dari dua pelaku itu adalah dengan berpura-pura mengecek jaringan dan sinyal yang towernya ada di Apartemen Aeropolis Tower C.

"Modusnya berpura-pura mengecek dan perawatan rutin terhadap jaringan atau sinyal Telkomsel dan XL di Apartemen Aeropolis Tower C," ucap Zain.

Pelaku awalnya mendatangi bagian Engineering Apartemen Aeropolis untuk meminjam kunci pintu rooftop.

Usai mendapat kunci, keduanya naik ke atas tower untuk berpura-pura mengecek jaringan.

"Sambil memantau situasi dan dirasa aksinya luput dari pantauan, kedua pelaku langsung memotong kabel BCC penangkal petir yang menempel di tembok," ucap Zain.

Meski hampir berhasil, namun pihak apartemen curiga dengan kedatangan kedua pelaku.

Pihak pengelola pun langsung menelepon polisi dan polisi langsung datang ke lokasi.

"Menerima laporan dari pihak manajemen Apartemen Aeropolis, Polsek Neglasari langsung ke lokasi dan menangkap kedua pelaku, saat keduanya mau meninggalkan lokasi," terangnya.

Dari hasil pemeriksaan, polisi turut mengamankan dua buah tas berisi 11 gulung kabel BCC penangkal petir dan 1 buah tangan.

Zain mengatakan bahwa total kerugian ditaksir Rp 7,5 juta.

Belakangan juga diketahui, bahwa mereka berdua pernah beraksi dengan modus yang sama di Tower B Apartemen Aeropolis pada Selasa, 6 September 2022 lalu.

Zain menuturkan, pelaku ZA dan FS sudah berada di Mapolsek Neglasari untuk penyelidikan dan pengembangan lebih lanjut.

Keduanya juga akan dijerat dengan pasal yang 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan dan terancam hukuman 7 tahun penjara.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/09/18/10363131/curi-kabel-penangkal-petir-di-apartemen-dua-pria-diringkus-polisi

Terkini Lainnya

Ketua DPRD Kota Bogor Dorong Pemberian 'THR Lebaran' untuk Warga Terdampak Bencana

Ketua DPRD Kota Bogor Dorong Pemberian "THR Lebaran" untuk Warga Terdampak Bencana

Megapolitan
Dua Karyawan SPBU Karawang Diperiksa dalam Kasus Bensin Dicampur Air di Bekasi

Dua Karyawan SPBU Karawang Diperiksa dalam Kasus Bensin Dicampur Air di Bekasi

Megapolitan
Soal Urgensi Beli Moge Listrik untuk Pejabat, Dishub DKI: Targetnya Menekan Polusi

Soal Urgensi Beli Moge Listrik untuk Pejabat, Dishub DKI: Targetnya Menekan Polusi

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di DKI Jakarta Hari Ini, 28 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di DKI Jakarta Hari Ini, 28 Maret 2024

Megapolitan
Gagal Rekonstruksi karena Sakit, Gathan Saleh Dibawa ke Dokter

Gagal Rekonstruksi karena Sakit, Gathan Saleh Dibawa ke Dokter

Megapolitan
Karyoto Disebut Hentikan Perkara Firli Bahuri Diam-diam, Polda Metro Jaya: Mengada-ada!

Karyoto Disebut Hentikan Perkara Firli Bahuri Diam-diam, Polda Metro Jaya: Mengada-ada!

Megapolitan
9 Tahun Misteri Kasus Kematian Akseyna, Keluarga Tidak Dapat “Update” dari Polisi

9 Tahun Misteri Kasus Kematian Akseyna, Keluarga Tidak Dapat “Update” dari Polisi

Megapolitan
Ammar Zoni Residivis Narkoba 3 Kali, Jaksa Bakal Pertimbangkan Tuntutan Hukuman

Ammar Zoni Residivis Narkoba 3 Kali, Jaksa Bakal Pertimbangkan Tuntutan Hukuman

Megapolitan
Kasus DBD Melonjak, Dinkes DKI Gencarkan Kegiatan “Gerebek PSN” Seminggu Dua Kali

Kasus DBD Melonjak, Dinkes DKI Gencarkan Kegiatan “Gerebek PSN” Seminggu Dua Kali

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Tangsel Hari Ini, 28 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Tangsel Hari Ini, 28 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Tangerang Hari Ini, 28 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Tangerang Hari Ini, 28 Maret 2024

Megapolitan
Kembangkan 'Food Estate' di Kepulauan Seribu, Pemprov DKI Bakal Perhatikan Keselamatan Lingkungan

Kembangkan "Food Estate" di Kepulauan Seribu, Pemprov DKI Bakal Perhatikan Keselamatan Lingkungan

Megapolitan
Kelakar Heru Budi Saat Ditanya Dirinya Jadi Cagub DKI: Pak Arifin Satpol PP Juga Berpotensi...

Kelakar Heru Budi Saat Ditanya Dirinya Jadi Cagub DKI: Pak Arifin Satpol PP Juga Berpotensi...

Megapolitan
Keluarga Korban Pembacokan di Kampung Bahari Masih Begitu Emosi terhadap Pelaku

Keluarga Korban Pembacokan di Kampung Bahari Masih Begitu Emosi terhadap Pelaku

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Kota Bogor Hari Ini, 28 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Kota Bogor Hari Ini, 28 Maret 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke