Salin Artikel

Empat Markas Ormas di Bantaran Kali Jati Bekasi Akhirnya Ikut Dibongkar Setelah Diprotes Korban Gusuran

Berdasarkan pantauan Kompas.com, empat bangunan itu telah ditertibkan pada Jumat (23/9/2022) pagi.

Terlihat beberapa orang berada di sekitar lokasi. Seorang pemulung juga tampak mencari sisa-sisa barang yang bisa dijual atau digunakan kembali.

"Ini tadi dihancurin pas pagi-pagi," ucap salah seorang warga yang tak ingin disebutkan namanya, di lokasi, Jumat (23/9/2022).

Ia mengatakan bahwa memang sejak Kamis malam, kelompok ormas itu sudah sibuk mengeluarkan barang dari markasnya masing-masing.

Penggusuran pun dilakukan pada pagi hari, usai semua barang telah dikeluarkan.

Lurah Kayuringin Jaya Ricky Suhendar menuturkan bahwa kelompok ormas itu sepakat untuk merelakan markasnya digusur usai mediasi dilakukan.

"Kami mediasi sampai malam hari, jadi kami sampaikan secara humanis. Kami sampaikan peraturan-peraturan yang ada, alhamdulillah mereka legowo (menerima)," ujar Ricky.

Ricky pun mengatakan bahwa penertiban akan terus belanjut hingga ke sisi seberang dari markas ormas tersebut.

Ia merinci, ada sekitar 105 bangunan yang akan ditertibkan. Ratusan bangunan itu terdiri dari lapak pedagang dan tempat parkir pribadi.

"Ada 105 bangunan, (yang sudah dieksekusi) 50 bangunan. Sudah setengahnya lah," ucap Ricky.

Sebelumnya, puluhan lapak dagangan milik warga sudah lebih dahulu dibongkar pada Kamis (22/9/2022) kemarin.

Namun, dari total 70 lapak liar yang ditertibkan, ada empat bangunan markas ormas yang tidak disentuh sama sekali oleh petugas Satpol PP.

Aksi penertiban ini pun berujung protes dari warga yang juga berdagang di tempat tersebut.

Menurut mereka, petugas cenderung tebang pilih dalam menertibkan lapak dan bangunan liar yang ada di kawasan tersebut.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/09/23/12315261/empat-markas-ormas-di-bantaran-kali-jati-bekasi-akhirnya-ikut-dibongkar

Terkini Lainnya

Tak Kapok Pernah Dibui, Remaja Ini Rampas Ponsel di Jatiasih dan Begal Motor di Bantargebang

Tak Kapok Pernah Dibui, Remaja Ini Rampas Ponsel di Jatiasih dan Begal Motor di Bantargebang

Megapolitan
14 Pasien DBD Dirawat di RSUD Tamansari Per 24 April 2024

14 Pasien DBD Dirawat di RSUD Tamansari Per 24 April 2024

Megapolitan
BPBD DKI: Waspada Banjir Rob di Pesisir Jakarta pada 25-29 April 2024

BPBD DKI: Waspada Banjir Rob di Pesisir Jakarta pada 25-29 April 2024

Megapolitan
Bocah 7 Tahun di Tangerang Dibunuh Tante Sendiri, Dibekap Pakai Bantal

Bocah 7 Tahun di Tangerang Dibunuh Tante Sendiri, Dibekap Pakai Bantal

Megapolitan
Tiktoker Galihloss Terseret Kasus Penistaan Agama, Ketua RW: Orangtuanya Lapor Anaknya Ditangkap

Tiktoker Galihloss Terseret Kasus Penistaan Agama, Ketua RW: Orangtuanya Lapor Anaknya Ditangkap

Megapolitan
Warga Rusun Muara Baru Antusias Tunggu Kedatangan Gibran Usai Penetapan KPU

Warga Rusun Muara Baru Antusias Tunggu Kedatangan Gibran Usai Penetapan KPU

Megapolitan
Pembatasan Kendaraan Dianggap Bisa Kurangi Macet Jakarta, Asalkan Transportasi Publik Baik

Pembatasan Kendaraan Dianggap Bisa Kurangi Macet Jakarta, Asalkan Transportasi Publik Baik

Megapolitan
Buang Pepaya karena Sepi Pembeli, Pedagang di Pasar Induk Kramatjati Rugi Besar

Buang Pepaya karena Sepi Pembeli, Pedagang di Pasar Induk Kramatjati Rugi Besar

Megapolitan
Gara-gara Sakit Hati, Seorang Tante di Tangerang Bunuh Keponakannya

Gara-gara Sakit Hati, Seorang Tante di Tangerang Bunuh Keponakannya

Megapolitan
Harga Pepaya di Pasar Induk Kramatjati Anjlok, Pedagang: Tombok Terus

Harga Pepaya di Pasar Induk Kramatjati Anjlok, Pedagang: Tombok Terus

Megapolitan
Pilkada Kota Bogor 2024, Golkar Prioritaskan Koalisi dengan Partai Pengusung Prabowo-Gibran

Pilkada Kota Bogor 2024, Golkar Prioritaskan Koalisi dengan Partai Pengusung Prabowo-Gibran

Megapolitan
Amankan Penetapan Presiden-Wakil Presiden 2024, Polda Metro Kerahkan 4.051 Personel Gabungan

Amankan Penetapan Presiden-Wakil Presiden 2024, Polda Metro Kerahkan 4.051 Personel Gabungan

Megapolitan
Pedagang di Pasar Induk Kramatjati Buang Puluhan Ton Pepaya karena Pembeli Belum Balik ke Jakarta

Pedagang di Pasar Induk Kramatjati Buang Puluhan Ton Pepaya karena Pembeli Belum Balik ke Jakarta

Megapolitan
Komisi B DPRD DKI Minta Pemprov DKI Tak Asal Batasi Kendaraan, Transportasi Publik Harus Membaik

Komisi B DPRD DKI Minta Pemprov DKI Tak Asal Batasi Kendaraan, Transportasi Publik Harus Membaik

Megapolitan
Politisi PAN dan Golkar Bogor Bertemu, Persiapkan Koalisi untuk Pilkada 2024

Politisi PAN dan Golkar Bogor Bertemu, Persiapkan Koalisi untuk Pilkada 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke