Salin Artikel

Menengok Pameran Pewarta Foto "Rekam 24+" di Lapangan Banteng, Jeje dan Bonge Curi Perhatian

JAKARTA, KOMPAS.com - Suasana pintu Selatan Taman Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, tampak berbeda dari biasanya, terutama pada pintu masuk menuju area bundaran air mancur.

Saat memasuki pintu Selatan, terpajang papan berwarna cokelat kayu dibalut tulisan "Rekam Jakarta 24+", seakan jadi sambutan hangat Pewarta Foto Indonesia Jakarta (PFIJ) kepada masyarakat yang mengunjungi taman Lapangan Banteng untuk menyaksikan pameran foto jurnalistik.

Dua jalur yang digunakan sebagai akses masuk dan keluar pengunjung, dihiasi sederet hasil karya foto jurnalistik dari berbagai pewarta foto.

Tak sedikit pengunjung yang tertarik melihat sederet foto yang dipajang pada rangkaian besi di beberapa titik pintu masuk.

Bahkan, pengunjung kerap mengabadikan momen dengan berfoto di balik hasil karya jepretan para pewarta itu.

Seorang pengunjung bernama Kiki, mengaku terkesan melihat pameran foto jurnalistik itu. Dia memang sengaja datang ke Lapangan Banteng, untuk melihat air mancur.

Namun, pada saat memasuki pintu masuk, perhatian dia tersudut pada lembaran poster berisikan foto-foto jurnalistik.

"Biasanya kan enggak ada apa-apa gitu, masuk ya masuk aja. Eh tapi pas mau masuk ada tulisan Rekam Jakarta 24+ itu ya. Jadi penasaran mau liat sebelum liat air mancur," kata Kiki saat ditemui di lokasi, Sabtu (29/10/2022).

Perempuan kelahiran Jakarta itu, mengaku kagum atas hasil foto-foto yang terpasang rapi, lengkap dengan teks singkat.

Sesekali, Kiki berswafoto dengan menggunakan ponsel miliknya.

"Bagus-bagus, terus juga ada penjelasannya itu di bawah foto," kata dia.

Pengunjung lainnya bernama Arumi mengatakan, dia datang bersama temannya untuk bermain-main sambil menonton pertunjukan air mancur.

Ia mengaku sempat melihat-lihat pameran foto jurnalistik, dan melakukan swafoto.

"Enggak sengaja lihat, karena tujuannya mau nonton air mancur," ujar dia.

Dari sekian foto yang dipamerkan, Arumi justru tertarik pada satu foto pegiat sosial media Jeje dan Bonge atau yang dikenalnya sebagai ikon "Citayam Fasion Week".

"Foto yang ada Bonge sama Jeje di atas mobil, kenalnya itu soalnya sering liat di Tiktok," ungkapnya.

Sebagai informasi, pameran foto jurnalistik ini diusung oleh Pewarta Foto Indonesia Jakarta (PFIJ) bertema 'Jakarta 24+'.

Tema tersebut sebagai manifestasi atas kerja keras masyarakat Kota Jakarta untuk kembali bangkit dari Pandemi Covid-19.

Pameran tersebut berlangsung 28 Oktober hingga 6 November 2022, yang digelar di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/10/29/20360221/menengok-pameran-pewarta-foto-rekam-24-di-lapangan-banteng-jeje-dan-bonge

Terkini Lainnya

Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Dibunuh 'Pelanggannya' karena Sakit Hati

Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Dibunuh "Pelanggannya" karena Sakit Hati

Megapolitan
12 Perusahaan Setor Dividen 2023 ke Pemprov DKI, Nilainya Capai Rp 545,8 Miliar

12 Perusahaan Setor Dividen 2023 ke Pemprov DKI, Nilainya Capai Rp 545,8 Miliar

Megapolitan
Anak yang Bacok Ibu di Cengkareng Positif Konsumsi Narkoba

Anak yang Bacok Ibu di Cengkareng Positif Konsumsi Narkoba

Megapolitan
Ada di Lokasi yang Sama, Anggota Polres Jaktim Mengaku Tak Tahu Rekan Sesama Polisi Pesta Sabu

Ada di Lokasi yang Sama, Anggota Polres Jaktim Mengaku Tak Tahu Rekan Sesama Polisi Pesta Sabu

Megapolitan
Warga Serpong Curhat Air PDAM Sering Tak Mengalir ke Perumahan

Warga Serpong Curhat Air PDAM Sering Tak Mengalir ke Perumahan

Megapolitan
Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading, Kekasih Jadi Tersangka

Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading, Kekasih Jadi Tersangka

Megapolitan
Pipa PDAM Bocor, Warga Serpong Tak Dapat Air Bersih Berjam-jam

Pipa PDAM Bocor, Warga Serpong Tak Dapat Air Bersih Berjam-jam

Megapolitan
Antar Mobil Teman, Anggota Polres Jaktim Ikut Ditangkap dalam Pesta Narkoba Oknum Polisi

Antar Mobil Teman, Anggota Polres Jaktim Ikut Ditangkap dalam Pesta Narkoba Oknum Polisi

Megapolitan
Wanita Hamil di Kelapa Gading Bukan Dibunuh Kekasih, tapi Tewas Saat Berupaya Menggugurkan Janinnya

Wanita Hamil di Kelapa Gading Bukan Dibunuh Kekasih, tapi Tewas Saat Berupaya Menggugurkan Janinnya

Megapolitan
Dukcapil DKI Sebut Setiap Warga Terdampak Penonaktifan NIK Dapat Pemberitahuan

Dukcapil DKI Sebut Setiap Warga Terdampak Penonaktifan NIK Dapat Pemberitahuan

Megapolitan
Polisi Tangkap Pria yang Minta THR dengan Peras Petugas Minimarket di Cengkareng

Polisi Tangkap Pria yang Minta THR dengan Peras Petugas Minimarket di Cengkareng

Megapolitan
Buka Pendaftaran PPK Pilkada DKI 2024, KPU Butuh 220 Orang untuk TPS di 44 Kecamatan

Buka Pendaftaran PPK Pilkada DKI 2024, KPU Butuh 220 Orang untuk TPS di 44 Kecamatan

Megapolitan
2 Pria Dikepung Warga karena Diduga Transaksi Narkoba, Ternyata Salah Paham

2 Pria Dikepung Warga karena Diduga Transaksi Narkoba, Ternyata Salah Paham

Megapolitan
Hasil Tes Urine Negatif, Anggota Polres Jaktim Dibebaskan Usai Ditangkap dalam Pesta Narkoba

Hasil Tes Urine Negatif, Anggota Polres Jaktim Dibebaskan Usai Ditangkap dalam Pesta Narkoba

Megapolitan
Terungkap, Wanita Hamil Bersimbah Darah di Kelapa Gading Tewas akibat Menggugurkan Janinnya Sendiri

Terungkap, Wanita Hamil Bersimbah Darah di Kelapa Gading Tewas akibat Menggugurkan Janinnya Sendiri

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke