Salin Artikel

Steril di Hari Kerja, Jalan di Sekitar Plaza Indonesia Tetap Jadi "Spot" Kuliner Saat "Car Free Day"

JAKARTA, KOMPAS.com - Jalan yang berada di depan atau sisi selatan Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, tampak berbeda jika dibandingkan dengan hari kerja (weekend), pada Minggu (15/1/2023).

Berdasarkan pantauan Kompas.com, jalan yang diapit Plaza Indonesia dan Grand Indonesia dipenuhi oleh para pedagang.

Jalan Kebong Kacang Raya ini memang ditutup dalam rangka Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) kawasan Sudirman-MH Thamrin.

Pantauan Kompas.com sekitar pukul 09.50 WIB, tampak berjejer stan yang menjual berbagai makanan.

Adapun pada hari kerja, jalan ini steril dari pedagang kaki lima (PKL). Padahal, dulu banyak PKL yang menjajakan berbagai macam makanan di sekitar Grand Indonesia dan Plaza Indonesia. Namun, Pemkot Jakpus sudah menertibkan para PKL itu. 

Petugas Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta meletakkan penghalang atau water barrier di sisi timur Jalan Kebon Kacang Raya.

Meski ada penghalang, warga tetap bisa mengakses tempat para pedagang itu berjualan dengan berjalan kaki.

Masyarakat tampak sibuk membeli jajanan yang berada di tengah-tengah mal besar itu.

Terlihat, warga membeli jajanan mulai dari soto, gorengan, takoyaki, hingga es podeng atau es potong dilapisi roti.

Harga yang ditawarkan para pedagang makanan atau minuman itu tergolong ramah untuk kantong warga Ibu Kota, mulai dari Rp 10.000 hingga puluhan ribu.

Sementara itu, saat hari kerja, pedagang makanan atau minuman tak diperkenankan lagi untuk berjualan di dekat Plaza Indonesia.

Menjelang siang, petugas Dishub DKI mulai mengambil water barrier yang berada di sisi timur Jalan Kebon Kacang Raya.

Hal ini menandakan HBKB kawasan Sudirman-MH Thamrin tak lagi diterapkan.

Pengendara kendaraan bermotor mulai melewati kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI). Ada beberapa mobil dan motor yang mencoba melewati Jalan Kebon Kacang Raya melalui sisi timur.

Lantaran Jalan Kebon Kacang Raya masih dipenuhi pedagang yang bersiap untuk tutup, para pengendara kendaraan bermotor ini terjebak di jalan tersebut.

Bahkan, sesekali terdengar klakson yang dibunyikan pengendara kendaraan bermotor yang hendak melalui jalan itu.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/01/15/11061991/steril-di-hari-kerja-jalan-di-sekitar-plaza-indonesia-tetap-jadi-spot

Terkini Lainnya

Kondisi Terkini Kebakaran Saudara Frame Mampang, Api Belum Dinyatakan Padam Setelah 11 Jam

Kondisi Terkini Kebakaran Saudara Frame Mampang, Api Belum Dinyatakan Padam Setelah 11 Jam

Megapolitan
Anak-anak Belanjakan THR ke Toko Mainan, Pedagang Pasar Gembrong Raup Jutaan Rupiah

Anak-anak Belanjakan THR ke Toko Mainan, Pedagang Pasar Gembrong Raup Jutaan Rupiah

Megapolitan
Petantang-petenteng Sopir Fortuner yang Ngaku Anggota TNI: Bermula Pakai Pelat Dinas Palsu, Kini Terancam Bui

Petantang-petenteng Sopir Fortuner yang Ngaku Anggota TNI: Bermula Pakai Pelat Dinas Palsu, Kini Terancam Bui

Megapolitan
Polisi Usut Laporan terhadap Pendeta Gilbert Lumoindong Atas Dugaan Penistaan Agama

Polisi Usut Laporan terhadap Pendeta Gilbert Lumoindong Atas Dugaan Penistaan Agama

Megapolitan
Asap Masih Mengepul, Damkar Belum Bisa Pastikan Kapan Pemadaman Toko Bingkai di Mampang Selesai

Asap Masih Mengepul, Damkar Belum Bisa Pastikan Kapan Pemadaman Toko Bingkai di Mampang Selesai

Megapolitan
Momen Lebaran, Pelanggan Borong Mainan sampai Rp 1 Juta di Pasar Gembrong Jatinegara

Momen Lebaran, Pelanggan Borong Mainan sampai Rp 1 Juta di Pasar Gembrong Jatinegara

Megapolitan
Tengah Malam, Api di Toko Bingkai Mampang Kembali Menyala

Tengah Malam, Api di Toko Bingkai Mampang Kembali Menyala

Megapolitan
Polisi Bakal Periksa Pelapor dan Saksi Kasus Dugaan Penipuan Beasiswa Doktoral ke Filipina

Polisi Bakal Periksa Pelapor dan Saksi Kasus Dugaan Penipuan Beasiswa Doktoral ke Filipina

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 19 April 2024 dan Besok: Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 19 April 2024 dan Besok: Siang ini Hujan Sedang

Megapolitan
Terdengar Ledakan Keras Sebelum Toko Bingkai di Mampang Terbakar

Terdengar Ledakan Keras Sebelum Toko Bingkai di Mampang Terbakar

Megapolitan
Cara ke Aviary Park Bintaro Naik Transportasi Umum

Cara ke Aviary Park Bintaro Naik Transportasi Umum

Megapolitan
Ratusan Orang Tertipu Program Beasiswa Doktoral di Filipina, Uang Para Korban Dipakai Pelaku untuk Trading

Ratusan Orang Tertipu Program Beasiswa Doktoral di Filipina, Uang Para Korban Dipakai Pelaku untuk Trading

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Akhir Arogansi Sopir Fortuner yang Mengaku Anggota TNI | Masyarakat Diimbau Tak Sebar Video Meli Joker

[POPULER JABODETABEK] Akhir Arogansi Sopir Fortuner yang Mengaku Anggota TNI | Masyarakat Diimbau Tak Sebar Video Meli Joker

Megapolitan
Pengemudi Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI Palsu Bakal Jalani Pemeriksaan Psikologi

Pengemudi Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI Palsu Bakal Jalani Pemeriksaan Psikologi

Megapolitan
Sudah 3 Jam, Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Belum Juga Padam

Sudah 3 Jam, Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Belum Juga Padam

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke