Salin Artikel

Toko Agen Gas Kebakaran di Duren Sawit, Ratusan Tabung Elpiji 12 Kilogram Hangus

JAKARTA, KOMPAS.com - Tempat agen gas di Jalan Haji Naman, Pondok Kelapa, Duren Sawit, Jakarta Timur, terbakar pada Jumat (27/1/2023) pagi.

Pengamatan Kompas.com di lokasi, akibat kebakaran itu, ratusan tabung gas yang mayoritas Bright Gas 12 kilogram menjadi gosong.

Selain itu, puluhan tabung gas besar berukuran 50 kilogram juga ikut gosong.

Meski api telah padam, tetapi bau butana dan propana yang merupakan kandungan dari elpiji, masih sangat menyengat.

Dari luar pagar, terlihat satu tabung gas berukuran 50 kilogram bocor.

Meski ada kebocoran gas yang cukup berbahaya, beberapa warga tetap mendekat ke lokasi karena penasaran.

Di luar bangunan, satu unit truk dengan nomor polisi B 9421 TDC ikut rusak akibat kebakaran, tetapi tidak hangus.

Garis polisi juga sudah dipasang melingkar di bangunan tersebut.

Seorang warga bernama Dede mengatakan musibah itu terjadi sekitar 07.30 WIB, tepat ketika warga sekitar hendak beraktivitas.

Ia tidak mengetahui pasti penyebab kebakaran itu. Dede memastikan tidak orang yang dievakuasi ketika kebakaran terjadi.

"Ambulan ada satu yang datang, tapi enggak ada orang yang dibawa," ujar Dede di lokasi.

Sementara itu, dalam akun Twitter resmi Dinas Pemadam Kebakaran DKI Jakarta, sebanyak 14 unit mobil turut diterjunkan ke lokasi. Pemadaman pun dinyatakan selesai pukul 08.52 WIB.

"Terjadi kebakaran pd Toko Agen Gas pkl. 07.24 di Jl. H. Naman (titik kenal SMPN 252) Kel. Pondok Kelapa, Kec. Duren Sawit Jakarta Timur. Pengerahan akhir 14 unit. Dinyatakan selesai penanganan pkl. 08.52 (27/1)," tulis akun @humasjakfire dalam twitnya.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/01/27/11462391/toko-agen-gas-kebakaran-di-duren-sawit-ratusan-tabung-elpiji-12-kilogram

Terkini Lainnya

Polisi Ungkap Ada Karyawan Semprot Bensin untuk Usir Rayap Sebelum Kebakaran Saudara Frame Mampang

Polisi Ungkap Ada Karyawan Semprot Bensin untuk Usir Rayap Sebelum Kebakaran Saudara Frame Mampang

Megapolitan
Warga DKI Yang NIK-nya Dinonaktifkan Bisa Ajukan Keberatan ke Kantor Kelurahan

Warga DKI Yang NIK-nya Dinonaktifkan Bisa Ajukan Keberatan ke Kantor Kelurahan

Megapolitan
Jasad 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Dibawa ke RS Polri Kramatjati

Jasad 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Dibawa ke RS Polri Kramatjati

Megapolitan
Polisi Tangkap 3 Orang Terkait Penemuan Jasad Perempuan di Dermaga Pulau Pari

Polisi Tangkap 3 Orang Terkait Penemuan Jasad Perempuan di Dermaga Pulau Pari

Megapolitan
Nasib Apes Pria di Bekasi, Niat Ikut Program Beasiswa S3 Malah Ditipu Rp 30 Juta

Nasib Apes Pria di Bekasi, Niat Ikut Program Beasiswa S3 Malah Ditipu Rp 30 Juta

Megapolitan
Tunduknya Pengemudi Fortuner Arogan di Hadapan Polisi, akibat Pakai Pelat Palsu Melebihi Gaya Tentara

Tunduknya Pengemudi Fortuner Arogan di Hadapan Polisi, akibat Pakai Pelat Palsu Melebihi Gaya Tentara

Megapolitan
Cerita Eki Rela Nabung 3 Bulan Sebelum Lebaran demi Bisa Bagi-bagi THR ke Keluarga

Cerita Eki Rela Nabung 3 Bulan Sebelum Lebaran demi Bisa Bagi-bagi THR ke Keluarga

Megapolitan
Polisi Sebut Api Pertama Kali Muncul dari 'Basement' Toko Bingkai 'Saudara Frame' Mampang

Polisi Sebut Api Pertama Kali Muncul dari "Basement" Toko Bingkai "Saudara Frame" Mampang

Megapolitan
Jasad Perempuan Ditemukan Tergeletak di Dermaga Pulau Pari, Wajahnya Sudah Hancur

Jasad Perempuan Ditemukan Tergeletak di Dermaga Pulau Pari, Wajahnya Sudah Hancur

Megapolitan
Pemadaman Kebakaran 'Saudara Frame' Mampang Masih Berlangsung, Arus Lalu Lintas Padat Merayap

Pemadaman Kebakaran "Saudara Frame" Mampang Masih Berlangsung, Arus Lalu Lintas Padat Merayap

Megapolitan
Terjebak Semalaman, 7 Jasad Korban Kebakaran 'Saudara Frame' di Mampang Berhasil Dievakuasi

Terjebak Semalaman, 7 Jasad Korban Kebakaran "Saudara Frame" di Mampang Berhasil Dievakuasi

Megapolitan
Meledaknya Alat Kompresor Diduga Jadi Penyebab Kebakaran Toko Bingkai di Mampang

Meledaknya Alat Kompresor Diduga Jadi Penyebab Kebakaran Toko Bingkai di Mampang

Megapolitan
Serba-serbi Warung Madura yang Jarang Diketahui, Alasan Buka 24 Jam dan Sering 'Video Call'

Serba-serbi Warung Madura yang Jarang Diketahui, Alasan Buka 24 Jam dan Sering "Video Call"

Megapolitan
7 Korban yang Terjebak Kebakaran di Toko Bingkai Mampang Ditemukan Meninggal Dunia

7 Korban yang Terjebak Kebakaran di Toko Bingkai Mampang Ditemukan Meninggal Dunia

Megapolitan
Runtuhnya Kejayaan Manusia Sampan yang Kini Dekat dengan Lubang Kemiskinan Ekstrem

Runtuhnya Kejayaan Manusia Sampan yang Kini Dekat dengan Lubang Kemiskinan Ekstrem

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke