JAKARTA, KOMPAS.com - Kawasan RT 04 dan RT 12 di RW 02, Kelurahan Kampung Rambutan, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur sempat direndam banjir setinggi 30 sentimeter (cm) hingga 1,3 meter pada Minggu (19/2/2023) malam.
Seperti yang diberitakan Kompas TV, Senin (20/2/2023), banjir merupakan imbas air kiriman dari Bogor sehingga membuat Kali Cipinang meluap.
Berdasarkan pantauan Kompas.com di lokasi, sepanjang Jalan Hadidji, Kampung Rambutan, sudah kering sejak pukul 09.08 WIB.
Sebelumnya, jalanan tersebut terendam banjir setinggi lebih kurang 30 cm. Saat ini, di sana sisa-sisa sampah setelah banjir.
Para petugas PPSU Kelurahan Kampung Rambutan mengumpulkan sampah-sampah tersebut dari selokan dan jalanan.
Ada pula puing-puing kayu, kemasan plastik produk makanan, dan beberapa kertas yang sebagian sudah dibungkus plastik. Hingga Senin siang, sampah-sampah tersebut sudah diangkut.
Sementara di Jalan Diklat Depsos, sebagian jalur masih tergenang air hingga siang hari. Sementara itu, Jalan Mushalla Al-Arif masih ada sisa-sisa lumpur dan sedikit genangan.
Salah satu petugas PPSU Kelurahan Kampung Rambutan, Satria (31), mengatakan, pihaknya sudah mulai membersihkan sampah-sampah sisa banjir sejak pukul 07.00 WIB.
"Mulai bersihin sampah sisa banjir jam 07.00 WIB, mulai dari Jalan Hadidji sama di Jalan Diklat Depsos, baru ke Jalan Mushalla Al-Arif," ujar dia di lokasi.
Petugas PPSU Kelurahan Kampung Rambutan lainnya, Anang (47), menambahkan, untuk Jalan Diklat Depsos, lebih banyak sampah lumpur daripada jenis sampah lainnya.
Sementara di Jalan Mushalla Al-Arif, jenis sampahnya sama seperti yang ditemukan di Jalan Hadidji.
https://megapolitan.kompas.com/read/2023/02/20/14120031/banjir-kampung-rambutan-mulai-surut-masih-ada-genangan-air-dan-menyisakan
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.