Salin Artikel

Pemprov DKI Bisa Buka Kembali Pendaftaran Mudik Gratis 2023, jika...

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Jakrta Syafrin Liputo mengatakan, pendaftaran mudik gratis 2023 yang penuh bisa saja dibuka kembali jika terdapat sisa kuota setelah masa verifikasi. 

"Jika hasil verifikasi ternyata masih terdapat sisa kuota maka pendaftaran akan dibuka kembali," kata Syafrin kepada wartawan, Jumat (24/3/2023).

Syafrin mengatakan jajarannya saat ini tengah melakukan verifikasi data masyarakat yang mendaftar mudik gratis Lebaran 2023.

"Kami sedang melakukan proses verifikasi," ujar Syafrin.

Adapun pendaftaran untuk masyarakat menuju ke kampung halaman saat momen Idul Fitri 1444 Hijriah telah ditutup pada Jumat (24/3/2023), karena kuota yang ditargetkan telah terpenuhi.

Target penumpang mudik gratis Lebaran 2023 yang diselenggarakan oleh Pemprov DKI Jakarta itu yakni 19.280 orang dan 690 untuk pengangkutan sepeda motor.

Informasi penutupan pendaftaran mudik gratis Lebaran 2023 untuk masyarakat itu sebelumnya disampaikan melalui akun Instagram Dishub DKI Jakarta, @dihubdkijakarta, Jumat (24/3/2023).

"Pendaftaran Program Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2023 ditutup sementara waktu dikarenakan kuota yang disediakan telah terpenuhi," tulis akun Instagram tersebut.

Dishub DKI Jakarta meminta maaf terkait penuhnya kuota mudik gratis Lebaran 2023. Pendaftaran disebut akan kembali dibuka setelah proses verifikasi data pendaftar dan kuota masih tersedia.

"Setelah proses verifikasi dan Kuota masih tersedia. Pantau terus media sosial Dishub DKI Jakarta dan website mudikgratisjakarta.com terkait Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2023," demikian tulis akun tersebut.

Sebelumnya, Pemprov DKI Jakarta melalui menyelenggarakan mudik gratis Lebaran 2023 dengan menyiapkan sejumlah bus dan truk.

Pemprov DKI Jakarta menyediakan 482 bus dan 23 truk dalam menyelenggarakan mudik gratis Lebaran 2023. Total target penumpang 19.280 orang dan 690 pengangkutan sepeda motor.

Pendaftaran dapat melakukan pendaftaran secara online melalui situs web mudikgratisjakarta.com dan secara offline di kantor Dinas Perhubungan DKI Jakarta, dan kantor Suku Dinas Perhubungan Jakarta Barat, Pusat, Timur, Selatan dan Utara.

Verifikasi pendaftaran dilakukan sejak 23 Maret sampai dengan 13 April 2023 sekitar pukul 08.00 hingga 16.00 WIB.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/03/24/15504201/pemprov-dki-bisa-buka-kembali-pendaftaran-mudik-gratis-2023-jika

Terkini Lainnya

Kemendagri Nonaktifkan 40.000 NIK Warga Jakarta yang Sudah Wafat

Kemendagri Nonaktifkan 40.000 NIK Warga Jakarta yang Sudah Wafat

Megapolitan
Mayat dalam Koper yang Ditemukan di Cikarang Berjenis Kelamin Perempuan

Mayat dalam Koper yang Ditemukan di Cikarang Berjenis Kelamin Perempuan

Megapolitan
Pembunuh Perempuan di Pulau Pari Mengaku Menyesal

Pembunuh Perempuan di Pulau Pari Mengaku Menyesal

Megapolitan
Disdukcapil DKI Bakal Pakai 'SMS Blast' untuk Ingatkan Warga Terdampak Penonaktifan NIK

Disdukcapil DKI Bakal Pakai "SMS Blast" untuk Ingatkan Warga Terdampak Penonaktifan NIK

Megapolitan
Sesosok Mayat Ditemukan di Dalam Koper Hitam di Cikarang Bekasi

Sesosok Mayat Ditemukan di Dalam Koper Hitam di Cikarang Bekasi

Megapolitan
Warga Rusunawa Muara Baru Keluhkan Biaya Sewa yang Naik

Warga Rusunawa Muara Baru Keluhkan Biaya Sewa yang Naik

Megapolitan
8.112 NIK di Jaksel Telah Diusulkan ke Kemendagri untuk Dinonaktifkan

8.112 NIK di Jaksel Telah Diusulkan ke Kemendagri untuk Dinonaktifkan

Megapolitan
Heru Budi Bertolak ke Jepang Bareng Menhub, Jalin Kerja Sama untuk Pembangunan Jakarta Berkonsep TOD

Heru Budi Bertolak ke Jepang Bareng Menhub, Jalin Kerja Sama untuk Pembangunan Jakarta Berkonsep TOD

Megapolitan
Mau Maju Jadi Cawalkot Bogor, Wakil Ketua DPRD Singgung Program Usulannya Tak Pernah Terealisasi

Mau Maju Jadi Cawalkot Bogor, Wakil Ketua DPRD Singgung Program Usulannya Tak Pernah Terealisasi

Megapolitan
Seorang Anggota TNI Meninggal Tersambar Petir di Cilangkap, Telinga Korban Pendarahan

Seorang Anggota TNI Meninggal Tersambar Petir di Cilangkap, Telinga Korban Pendarahan

Megapolitan
Harga Bawang Merah di Pasar Senen Blok III Naik Dua Kali Lipat sejak Lebaran

Harga Bawang Merah di Pasar Senen Blok III Naik Dua Kali Lipat sejak Lebaran

Megapolitan
Dua Anggota TNI yang Tersambar Petir di Cilangkap Sedang Berteduh di Bawah Pohon

Dua Anggota TNI yang Tersambar Petir di Cilangkap Sedang Berteduh di Bawah Pohon

Megapolitan
Imam Budi Hartono dan Partai Golkar Jalin Komunikasi Intens untuk Pilkada Depok 2024

Imam Budi Hartono dan Partai Golkar Jalin Komunikasi Intens untuk Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Pembunuh Wanita 'Open BO' di Pulau Pari Baru 2 Bulan Indekos di Bekasi

Pembunuh Wanita "Open BO" di Pulau Pari Baru 2 Bulan Indekos di Bekasi

Megapolitan
Dua Anggota TNI Tersambar Petir di Cilangkap, Satu Orang Meninggal Dunia

Dua Anggota TNI Tersambar Petir di Cilangkap, Satu Orang Meninggal Dunia

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke